Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Misa dan Sepotong Hosti yang Dirindukan Jemaah di Katedral Jakarta

Kompas.com - 25/12/2022, 00:31 WIB
Tria Sutrisna,
Dani Prabowo

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah umat Kristiani tampak khidmat mengikuti rangkaian ibadah misa malam Natal 2022 di Gereja Katedral Jakarta, Sawah Besar, Jakarta Pusat, Sabtu (24/12/2022) malam.

Mereka tampak khusyuk mendengarkan khotbah dan memanjatkan doa-doa. Di sela-sela peribadatan, para jemaah kemudian berdiri.

Satu per satu jamaah beranjak dari kursinya. Mereka berbaris rapi dan bergantian menerima sebuah roti atau hosti sebagai bagian dari rangkaian peribadatan.

Sambil diiringi doa, para jamaah memakan hosti yang diberikan oleh petugas gereja dan kembali duduk untuk mengikuti rangkaian peribadatan selanjutnya.

Baca juga: Harapan Kapolri di Malam Natal: Semoga Tahun Depan Kita Bisa Meninggalkan PPKM dan Kembali Normal

Pemberian hosti saat Misa Malam Natal di Gereja Katedral kali ini menjadi momen haru bagi sebagian jamaah. Pasalnya, rangkaian peribadatan sebelumnya digelar secara terbatas.

Banyak jamaah yang tidak dapat mengikuti misa malam Natal maupun misa Hari Raya Natal 2022 karena pembatasan kapasitas orang di gereja.

Sedangkan pada tahun ini, Gereja Katedral Jakarta melaksanakan misa malam Natal dan misa Hari Raya Natal 2022 dengan kapasitas 100 persen jemaah.

Haris (30), jemaah asal Utan Kayu, Jakarta Timur mengaku terharu bisa kembali melaksanakan misa secara langsung di gereja, tanpa banyak pembatasan-pembatasan yang diberlakukan.

Suasana di Gereja Katedral Jakarta pada Sabtu malam ini menjadi hal yang sangat dirindukan oleh Haris.

"Senang ya, bisa bersuka cita. Ini setelah abis Covid-19, perayaan Natal. Sebelumnya belum bisa sebebas ini," kata Haris.

Sementara itu, Aji (23), salah seorang jamaah asal Jakarta Timur mengaku gembira dapat mengikuti misa malam Natal secara langsung di Gereja Katedral Jakarta.

Sebab, pada 2021 dirinya terpaksa menjalani misa malam Natal secara daring karena dibatasinya jumlah jamaah di Gereja Katedral.

Baca juga: 95 Narapidana Langsung Bebas Usai Dapat Remisi Khusus Natal

"Luar biasa si ini ramainya, ini baru kesini lagi setelah online terus sebelumnya. Baru pertama kali ke sini," ujar Aji, Sabtu (24/12/2022) malam.

Menurut Aji, ibadah Natal pada 2022 terasa lebih khusyuk karena bisa hadir dan mengikuti semua rangkaian peribadatan secara langsung di gereja.

Dia pun berharap tidak terjadi lagi lonjakan kasus penularan virus corona dan pandemi Covid-19 bisa segera berakhir. Dengan begitu, aktivitas masyarakat bisa kembali normal dan perayaan Natal bisa lebih meriah lagi.

"Harapannya semoga tahun kedepan enggak ada Covid-19, supaya bisa kumpul-kumpul kaya gini lagi. Perayaan bisa meriah lagi, dan enggak ribet-ribet lagi," kata Aji.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pengelola Imbau Warga Tak Mudah Tergiur Tawaran Jual Beli Rusunawa Muara Baru

Pengelola Imbau Warga Tak Mudah Tergiur Tawaran Jual Beli Rusunawa Muara Baru

Megapolitan
UPRS IV: Banyak Oknum yang Mengatasnamakan Pengelola dalam Praktik Jual Beli Rusunawa Muara Baru

UPRS IV: Banyak Oknum yang Mengatasnamakan Pengelola dalam Praktik Jual Beli Rusunawa Muara Baru

Megapolitan
9 Jam Berdarah: RM Dibunuh, Mayatnya Dimasukkan ke Koper lalu Dibuang ke Pinggir Jalan di Cikarang

9 Jam Berdarah: RM Dibunuh, Mayatnya Dimasukkan ke Koper lalu Dibuang ke Pinggir Jalan di Cikarang

Megapolitan
Seorang Remaja Tenggelam di Kali Ciliwung, Diduga Terseret Derasnya Arus

Seorang Remaja Tenggelam di Kali Ciliwung, Diduga Terseret Derasnya Arus

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok: Malam Ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok: Malam Ini Hujan Petir

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Mobil Terbakar di Tol Japek Arah Cawang | Pembunuh Wanita Dalam Koper di Bekasi Ditangkap

[POPULER JABODETABEK] Mobil Terbakar di Tol Japek Arah Cawang | Pembunuh Wanita Dalam Koper di Bekasi Ditangkap

Megapolitan
Perjuangkan Peningkatan Upah Buruh, Lia dan Teman-temannya Rela ke Jakarta dari Cimahi

Perjuangkan Peningkatan Upah Buruh, Lia dan Teman-temannya Rela ke Jakarta dari Cimahi

Megapolitan
Cerita Suratno, Buruh yang Khawatir Uang Pensiunnya Berkurang karena UU Cipta Kerja

Cerita Suratno, Buruh yang Khawatir Uang Pensiunnya Berkurang karena UU Cipta Kerja

Megapolitan
Pembunuh Perempuan Dalam Koper Tak Melawan Saat Ditangkap Polisi di Palembang

Pembunuh Perempuan Dalam Koper Tak Melawan Saat Ditangkap Polisi di Palembang

Megapolitan
Said Iqbal Minta Prabowo Hapus UU Cipta Kerja Klaster Ketenagakerjaan

Said Iqbal Minta Prabowo Hapus UU Cipta Kerja Klaster Ketenagakerjaan

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Ajak Korban Masuk ke Kamar Hotel di Bandung

Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Ajak Korban Masuk ke Kamar Hotel di Bandung

Megapolitan
Said Iqbal: Upah Buruh di Jakarta yang Ideal Rp 7 Juta Per Bulan

Said Iqbal: Upah Buruh di Jakarta yang Ideal Rp 7 Juta Per Bulan

Megapolitan
Ikut Demo May Day 2024, Buruh Wanita Rela Panas-panasan demi Memperjuangkan Upah yang Layak

Ikut Demo May Day 2024, Buruh Wanita Rela Panas-panasan demi Memperjuangkan Upah yang Layak

Megapolitan
Dua Orang Terluka Imbas Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek

Dua Orang Terluka Imbas Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek

Megapolitan
Korban Kedua yang Tenggelam di Sungai Ciliwung Ditemukan Tewas 1,2 Kilometer dari Lokasi Kejadian

Korban Kedua yang Tenggelam di Sungai Ciliwung Ditemukan Tewas 1,2 Kilometer dari Lokasi Kejadian

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com