Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Total Pengunjung Jakarta Fair 2023 Tembus 2,5 Juta Orang, Makin Ramai Saat Libur Idul Adha

Kompas.com - 03/07/2023, 20:58 WIB
Wasti Samaria Simangunsong ,
Jessi Carina

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Memasuki pekan ketiga penyelenggaraan Jakarta Fair Kemayoran 2023, tercatat sudah ada 2,5 juta pengunjung yang datang ke gelaran akbar tersebut.

"Di hari ke-19 ini, kita angkanya sudah lewat sedikit dari 2,5 juta pengunjung," kata Marketing Director JIEXPO, Ralph Scheunemann dalam keterangan resmi yang Kompas.com terima, Senin (3/7/2023).

Peningkatan jumlah pengunjung terjadi selama satu minggu terakhir, tepatnya saat masa libur cuti bersama Idul Adha dan libur sekolah tiba.

Baca juga: Menikmati Keramaian di Jakarta Fair

"Satu minggu terakhir, weekdays dan weekend jumlah pengunjungnya beda-beda tipis karena libur panjang dan Jakarta Fair ramai sekali," ucap Ralph lagi.

Ralph juga mengatakan, jumlah pengunjung yang datang ke Jakarta Fair rata-rata hampir sama di setiap tahunnya.

"Jumlah pengunjung yang datang ke Jakarta Fair amat dinamis dan tidak bisa diprediksi. Untuk itu, pihak penyelenggara sejak awal mengatur sedemikian rupa agar pengunjung yang datang bisa menikmati pameran terbesar, terlama, dan terlengkap ini dengan aman serta nyaman," ujar dia.

Antusiasme yang tinggi dari para pengunjung juga harus diimbangi dengan kesiapan pihak panitia dalam menyelenggarakan Jakarta Fair Kemayoran.

Baca juga: Polisi Bolehkan Warga Buka Lapak Parkir Sekitar Jakarta Fair: Asal Jangan Memeras

Dalam hal ini adalah PT Jakarta International Expo yang telah melakukan koordinasi dengan berbagai pihak seperti TNI/POLRI serta Satpol PP untuk sektor keamanan, Dinas Perhubungan untuk segi pengaturan lalu lintas di sekitar area JIEXPO serta berbagai pihak lainnya seperti Pusat Pengelola Kawasan kemayoran (PPKK) demi kenyamanan dan keamanan para pengunjung Jakarta Fair.

"Kita selalu berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait agar pengunjung yang ke sini aman dan nyaman. Tapi, yang lebih penting adalah pengunjung yang datang itu senang dan bisa melakukan transaksi," tandas dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[POPULER JABODETABEK] Korban Pesawat Jatuh di BSD Sempat Minta Tolong Sebelum Tewas | Kondisi Jasad Korban Pesawat Jatuh di BSD Tidak Utuh

[POPULER JABODETABEK] Korban Pesawat Jatuh di BSD Sempat Minta Tolong Sebelum Tewas | Kondisi Jasad Korban Pesawat Jatuh di BSD Tidak Utuh

Megapolitan
Rute Bus Tingkat Wisata Transjakarta BW2

Rute Bus Tingkat Wisata Transjakarta BW2

Megapolitan
Cara ke Mall Kelapa Gading Naik Kereta dan Transjakarta

Cara ke Mall Kelapa Gading Naik Kereta dan Transjakarta

Megapolitan
Ayah di Jaktim Setubuhi Anak Kandung sejak 2019, Korban Masih di Bawah Umur

Ayah di Jaktim Setubuhi Anak Kandung sejak 2019, Korban Masih di Bawah Umur

Megapolitan
Sempat Tersendat akibat Tumpahan Oli, Lalu Lintas Jalan Raya Bogor Kembali Lancar

Sempat Tersendat akibat Tumpahan Oli, Lalu Lintas Jalan Raya Bogor Kembali Lancar

Megapolitan
Ibu di Jaktim Rekam Putrinya Saat Disetubuhi Pacar, lalu Suruh Aborsi Ketika Hamil

Ibu di Jaktim Rekam Putrinya Saat Disetubuhi Pacar, lalu Suruh Aborsi Ketika Hamil

Megapolitan
Komnas PA Bakal Beri Pendampingan Siswa SMP di Jaksel yang Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah

Komnas PA Bakal Beri Pendampingan Siswa SMP di Jaksel yang Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah

Megapolitan
Penanganan Kasus Pemerkosaan Remaja di Tangsel Lambat, Pelaku Dikhawatirkan Ulangi Perbuatan

Penanganan Kasus Pemerkosaan Remaja di Tangsel Lambat, Pelaku Dikhawatirkan Ulangi Perbuatan

Megapolitan
Pendaftaran PPDB Jakarta Dibuka 10 Juni, Ini Jumlah Daya Tampung Siswa Baru SD hingga SMA

Pendaftaran PPDB Jakarta Dibuka 10 Juni, Ini Jumlah Daya Tampung Siswa Baru SD hingga SMA

Megapolitan
Kasus Perundungan Siswi SMP di Bogor, Polisi Upayakan Diversi

Kasus Perundungan Siswi SMP di Bogor, Polisi Upayakan Diversi

Megapolitan
Disdik DKI Akui Kuota Sekolah Negeri di Jakarta Masih Terbatas, Janji Bangun Sekolah Baru

Disdik DKI Akui Kuota Sekolah Negeri di Jakarta Masih Terbatas, Janji Bangun Sekolah Baru

Megapolitan
Polisi Gadungan yang Palak Warga di Jaktim dan Jaksel Positif Sabu

Polisi Gadungan yang Palak Warga di Jaktim dan Jaksel Positif Sabu

Megapolitan
Kondisi Siswa SMP di Jaksel yang Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah Sudah Bisa Berkomunikasi

Kondisi Siswa SMP di Jaksel yang Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah Sudah Bisa Berkomunikasi

Megapolitan
Polisi Gadungan di Jaktim Palak Pedagang dan Warga Selama 4 Tahun, Raup Rp 3 Juta per Bulan

Polisi Gadungan di Jaktim Palak Pedagang dan Warga Selama 4 Tahun, Raup Rp 3 Juta per Bulan

Megapolitan
Pelajar dari Keluarga Tak Mampu Bisa Masuk Sekolah Swasta Gratis Lewat PPDB Bersama

Pelajar dari Keluarga Tak Mampu Bisa Masuk Sekolah Swasta Gratis Lewat PPDB Bersama

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com