Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lift Tower Jasmine Apartemen Kalibata City Ambruk, Satu Orang Terluka

Kompas.com - 29/10/2023, 13:01 WIB
Wasti Samaria Simangunsong ,
Sabrina Asril

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Salah satu lift Apartemen Kalibata City ambruk pada Rabu (25/10/2023) dini hari. Salah seorang tamu terluka akibat terhempas saat berada di dalam lift bersama temannya yang merupakan penghuni apartemen ini.

"Berdua sama teman. Teman saya itu tangan sebelah kirinya berdarah dan jam tangannya hancur karena melindungi saya," ujar Manda (34) yang turut berada di dalam lift kepada Kompas.com, Minggu (29/10/2023).

Menurut Manda, lift tiba-tiba ambruk ke bawah saat naik ke lantai 2 dari lantai dasar. Manda bersama temannya itu hendak menuju lantai 11.

"Rapi waktu di lantai dua tiba-tiba ambruk sampai ke lantai yang di bawah lantai dasar itu. Kami terhempas gitu," ungkap dia.


Pantauan langsung Kompas.com pada Minggu (29/10/2023) pagi, lift yang ambruk itu ada di lantai G Tower Jasmine, Apartemen Kalibata. Lantaran lift ini adalah lift khusus bagi penghuni apartemen, maka untuk melihat langsung kondisinya diperlukan kartu akses hunian.

Kompas.com pun menemui seorang sekuriti tower yang bertugas agar diarahkan menuju TKP lift ambruk tersebut.

Setibanya di depan lift, terlihat sebuah lift dalam kondisi mati dan pintunya tertutup, sehingga Kompas.com tidak bisa melihat lebih jauh kondisi badan lift yang ambruk itu.

Pintu lift sudah dikelilingi garis kuning polisi beserta palang penghalang yang bertuliskan, "Lift under service. Sorry for your inconvenience".

Baca juga: Menilik Efektivitas 18 Water Mist yang Terpasang di Apartemen Kalibata City

Adapun lift yang diberi garis kuning itu hanyalah satu lift saja. Letaknya di tengah. Sedangkan lift kanan kiri masih beroperasi seperti biasa tanpa satu pun penghalang.

Saat tengah mengamati lift yang ambruk Rabu lalu ini, lift sebelahnya terbuka. Tampak satu keluarga keluar dari sana menuju pintu keluar. Sedangkan saya masih mengamati sembari diawasi oleh petugas sekuriti apartemen tadi.

"Mba, hanya melihat saja kan?" ujar sekuriti inisial R itu memastikan bahwa saya tidak melakukan apapun selain melihat TKP.

Ia juga mengingatkan agar tidak mengambil gambar, sebab akan terekam CCTV.

"Enggak boleh (ambil foto), soalnya ada CCTV juga," lanjut dia.

Baca juga: Meledak, Mesin Setrika Uap di Tempat Laundry Apartemen Kalibata City

R tidak banyak berkomentar perihal insiden lift yang anjlok beberapa hari lalu karena saat itu bukanlah bagian waktu jaganya.

R menyarankan agar datang keesokan hari saja untuk bertemu pihak manajemen Apartemen Kalibata City, guna mengetahui informasi yang ingin ditanyakan.

"Wah waktu itu bukan jam tugas saya. Mending datang besok saja ya, Senin (30/10/2023) ketemu pengelolanya biar jelas, kalau sekarang kantor lagi tutup," ucap dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gerindra Berencana Usung Kader Sendiri di Pilgub DKI 2024

Gerindra Berencana Usung Kader Sendiri di Pilgub DKI 2024

Megapolitan
Munculnya Keraguan di Balik Wacana Pemprov DKI Beri Pekerjaan ke Jukir Liar Minimarket Usai Ditertibkan

Munculnya Keraguan di Balik Wacana Pemprov DKI Beri Pekerjaan ke Jukir Liar Minimarket Usai Ditertibkan

Megapolitan
Perolehan Kursi DPR RI dari Jakarta Berkurang 5, Gerindra DKI Minta Maaf

Perolehan Kursi DPR RI dari Jakarta Berkurang 5, Gerindra DKI Minta Maaf

Megapolitan
Polda Metro Minta Masyarakat Lapor jika Ada Juru Parkir Memalak

Polda Metro Minta Masyarakat Lapor jika Ada Juru Parkir Memalak

Megapolitan
Polisi Akan Bantu Dishub Tertibkan Juru Parkir Liar di Jakarta

Polisi Akan Bantu Dishub Tertibkan Juru Parkir Liar di Jakarta

Megapolitan
Perolehan Kursi DPR RI dari Jakarta Berkurang 5, Gerindra Tetap Akan Usung Kader di Pilkada DKI 2024

Perolehan Kursi DPR RI dari Jakarta Berkurang 5, Gerindra Tetap Akan Usung Kader di Pilkada DKI 2024

Megapolitan
Prabowo Belum Bahas Isu Penambahan Menteri di Kabinetnya

Prabowo Belum Bahas Isu Penambahan Menteri di Kabinetnya

Megapolitan
Berantas Jukir Liar, DPRD Usul Pemprov DKI-Minimarket Kerja Sama

Berantas Jukir Liar, DPRD Usul Pemprov DKI-Minimarket Kerja Sama

Megapolitan
Bulan Depan, Gerindra Akan Umumkan Nama yang Diusung untuk Pilgub DKI

Bulan Depan, Gerindra Akan Umumkan Nama yang Diusung untuk Pilgub DKI

Megapolitan
Tak Tutup Kemungkinan Usung Anies di Pilkada DKI, PDIP: Tergantung Penilaian DPP dan Rekam Jejak

Tak Tutup Kemungkinan Usung Anies di Pilkada DKI, PDIP: Tergantung Penilaian DPP dan Rekam Jejak

Megapolitan
Jukir Liar Akan Ditertibkan lalu Dikasih Pekerjaan, DPRD DKI: Tidak Semudah Itu 'Ferguso'!

Jukir Liar Akan Ditertibkan lalu Dikasih Pekerjaan, DPRD DKI: Tidak Semudah Itu "Ferguso"!

Megapolitan
Gerindra DKI Usul 4 Nama Bacagub Jakarta ke DPP, Ada Ariza Patria dan Rahayu Saraswati

Gerindra DKI Usul 4 Nama Bacagub Jakarta ke DPP, Ada Ariza Patria dan Rahayu Saraswati

Megapolitan
Jangan Seolah Lepas Tangan, Direktur STIP dan BPSDM Diminta Ikut Tanggung Jawab atas Tewasnya Putu

Jangan Seolah Lepas Tangan, Direktur STIP dan BPSDM Diminta Ikut Tanggung Jawab atas Tewasnya Putu

Megapolitan
DPRD DKI: Tidak Ada Anggaran untuk Beri Pekerjaan Eks Jukir Liar Minimarket

DPRD DKI: Tidak Ada Anggaran untuk Beri Pekerjaan Eks Jukir Liar Minimarket

Megapolitan
Prabowo Kantongi Nama Kader Gerindra yang Akan Maju Pilgub DKI Jakarta

Prabowo Kantongi Nama Kader Gerindra yang Akan Maju Pilgub DKI Jakarta

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com