Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rel Kereta di Depan JIS Tergenang, Laju KRL Melambat

Kompas.com - 31/01/2024, 16:45 WIB
Vincentius Mario,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Rangkaian kereta rel listrik (KRL) yang melintas dari stasiun Tanjung Priok ke arah Kota terlihat melambat ketika melewati jalur rel di depan Stadion JIS, Jakarta Utara, Rabu (31/1/2024).

Sebagaimana diketahui, hujan deras yang mengguyur wilayah DKI Jakarta mengakibatkan genangan air di sepanjang perlintasan KRL tepat di depan Stadion JIS.

Sejauh pantauan Kompas.com, KRL melaju dengan kecepatan kurang lebih 10 km/jam hingga 20 km/jam.

Setelah melewati genangan air, KRL barulah menambah laju kecepatannya. Hal tersebut juga berlaku untuk KRL yang melintas dari arah sebaliknya, yaitu dari Stasiun Kota ke Tanjung Priok.

Baca juga: Ada Genangan Air, Perjalanan KRL dari Stasiun Kota ke Tanjung Priok Dibatalkan

Terdapat genangan membentuk kolam dengan panjang kurang lebih delapan meter dan lebar lima meter pada dua sisi rel kereta. Kedalaman air mencapai 10 hingga 15 sentimeter.

"Saat ini perjalanan ke Tanjung Priok dari Kota atau sebaliknya sudah dapat dilalui dengan kecepatan terbatas 20 km/jam," kata Manajer Humas Kereta Commuter Indonesia (KCI) Leza Arlan kepada Kompas.com, Rabu.

Leza menambahkan, genangan air di lokasi pelintasan KRL sudah surut dan kereta mulai beroperasi.

Baca juga: Genangan Air Surut, KRL dari Stasiun Tanjung Priok ke Kota Beroperasi dengan Kecepatan Terbatas

"Genangan air dampak hujan lebat antara Stasiun Jakarta Kota-Tanjung Priok saat ini telah surut. Perjalanan KA saat ini dibatasi dengan kecepatan terbatas di lokasi. Kami mohon maaf atas ketidaknyamanannya," lanjutnya.

Saat ini, tak ada petugas yang berjaga di sekitar lokasi rel kereta di depan JIS. Hanya terlihat beberapa petugas keamanan Kampung Susun Bayam yang berjaga di pintu masuk dekat rel.

Sebagai informasi, akibat genangan air tersebut KRL Stasiun Tanjung Priok ke Stasiun Kota dan sebaliknya sempat berhenti berporasi mulai pagi ini pukul 07.00 WIB. Kereta baru mulai mengangkut penumpang lagi sekitar pukul 09.00 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Keluarga Tolak Otopsi Jenazah Brigadir RAT yang Bunuh Diri di Mampang

Keluarga Tolak Otopsi Jenazah Brigadir RAT yang Bunuh Diri di Mampang

Megapolitan
Pemilik Rumah Tempat Brigadir RAT Bunuh Diri Minta Publik Tak Berasumsi

Pemilik Rumah Tempat Brigadir RAT Bunuh Diri Minta Publik Tak Berasumsi

Megapolitan
Jenazah Brigadir RAT Telah Dibawa Pihak Keluarga dari RS Polri Kramat Jati

Jenazah Brigadir RAT Telah Dibawa Pihak Keluarga dari RS Polri Kramat Jati

Megapolitan
Proyek LRT Jakarta Rute Velodrome-Manggarai Masuk Tahap Pemasangan Girder

Proyek LRT Jakarta Rute Velodrome-Manggarai Masuk Tahap Pemasangan Girder

Megapolitan
Polisi Sebut Brigadir RAT Bunuh Diri di Mampang saat Sedang Cuti

Polisi Sebut Brigadir RAT Bunuh Diri di Mampang saat Sedang Cuti

Megapolitan
Pemprov DKI Siapkan Stok Blanko KTP untuk Pemilih Pemula Pilgub 2024

Pemprov DKI Siapkan Stok Blanko KTP untuk Pemilih Pemula Pilgub 2024

Megapolitan
Sebelum Tewas, Brigadir RAT Sepekan Tinggal di Jakarta

Sebelum Tewas, Brigadir RAT Sepekan Tinggal di Jakarta

Megapolitan
Partisipasi Pemilih di Jakarta pada Pemilu 2024 Turun Dibandingkan 2019

Partisipasi Pemilih di Jakarta pada Pemilu 2024 Turun Dibandingkan 2019

Megapolitan
Pemerintah DKJ Punya Wewenang Batasi Kendaraan Pribadi di Jakarta, DPRD Minta Dilibatkan

Pemerintah DKJ Punya Wewenang Batasi Kendaraan Pribadi di Jakarta, DPRD Minta Dilibatkan

Megapolitan
Dua Begal di Depok Lakukan Aksinya di Tiga Tempat dalam Sehari

Dua Begal di Depok Lakukan Aksinya di Tiga Tempat dalam Sehari

Megapolitan
Unggah Foto Gelas Starbucks Tutupi Kabah Saat Umrah, Zita Anjani: Saya Berniat Mancing Obrolan...

Unggah Foto Gelas Starbucks Tutupi Kabah Saat Umrah, Zita Anjani: Saya Berniat Mancing Obrolan...

Megapolitan
Jenazah Brigadir RAT Belum Diotopsi, Polisi Tunggu Keputusan Keluarga

Jenazah Brigadir RAT Belum Diotopsi, Polisi Tunggu Keputusan Keluarga

Megapolitan
Keluarga Brigadir RAT yang Meninggal Bunuh Diri Tiba di RS Polri Kramat Jati

Keluarga Brigadir RAT yang Meninggal Bunuh Diri Tiba di RS Polri Kramat Jati

Megapolitan
Dua Begal yang Bacok Korban di Depok Incar Anak Sekolah

Dua Begal yang Bacok Korban di Depok Incar Anak Sekolah

Megapolitan
Pemprov DKI Disarankan Ambil Alih Pengelolaan JIS, TIM, dan Velodrome dari Jakpro

Pemprov DKI Disarankan Ambil Alih Pengelolaan JIS, TIM, dan Velodrome dari Jakpro

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com