Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seorang Pria Tewas di Tempat akibat Terlindas Truk di Jakarta Barat

Kompas.com - 08/02/2024, 19:31 WIB
Vincentius Mario,
Akhdi Martin Pratama

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - MT (33) tewas terlindas truk di Jalan Raya Latumenten, Grogol, Jakarta Barat, Kamis (8/2/2024). Sementara rekannya yang berinisial AR (34) mengalami luka berat.

Kanit Gakkum Polres Metro Jakarta Barat AKP Joko Siswanto mengatakan, kecelakaan tersebut bermula ketika AR yang sedang membonceng MT menggunakan sepeda motor melintas dari arah Grogol-Jelambar. 

Saat itu, terdapat sebuah truk yang tengah mogok, sehingga berhenti di jalur kanan dekat Tol Jelambar 1.

Baca juga: Kecelakaan Tunggal, Mobil Audi Terbalik di JLNT Antasari

"Sepeda motor menabrak roda kendaraan truk nomor polisi B 9364 TIS yang sedang berhenti di lajur kanan karena kendaraan tersebut mengalami gangguan," kata Joko kepada awak media, Kamis.

Setelah menabrak roda truk berukuran besar itu, AR selaku pengemudi motor jatuh ke sisi kanan. Sementara MT yang dibonceng terpental ke sisi kiri.

"Bersamaan dengan itu, melintas kendaraan truk dengan nomor polisi yang tidak diketahui, melaju searah di samping kirinya," ujar Joko.

Baca juga: Kecelakaan antara Motor dan Truk di Kembangan, Suami Istri Tewas di Tempat

MT tidak sempat menyelamatkan dirinya hingga akhirnya tewas terlindas truk di lokasi kejadian.

"Pengendara sepeda motor mengalami luka di bagian kepala, tangan serta kaki. Sementara MT meninggal di tempat dengan luka di bagian kepala pecah," ungkap Joko.

Jenazah MT langsung dibawa ke RSUD Tangerang. Sementara AR mendapatkan perawatan intensif di rumah sakit tersebut.

Baca juga: Dalam 2 Pekan, 4 Kecelakaan Kereta Terjadi Silih Berganti di Jabodetabek

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Perjuangkan Peningkatan Upah Buruh, Lia dan Teman-temannya Rela ke Jakarta dari Cimahi

Perjuangkan Peningkatan Upah Buruh, Lia dan Teman-temannya Rela ke Jakarta dari Cimahi

Megapolitan
Cerita Suratno, Buruh yang Khawatir Uang Pensiunnya Berkurang karena UU Cipta Kerja

Cerita Suratno, Buruh yang Khawatir Uang Pensiunnya Berkurang karena UU Cipta Kerja

Megapolitan
Pembunuh Perempuan Dalam Koper Tak Melawan Saat Ditangkap Polisi di Palembang

Pembunuh Perempuan Dalam Koper Tak Melawan Saat Ditangkap Polisi di Palembang

Megapolitan
Said Iqbal Minta Prabowo Hapus UU Cipta Kerja Klaster Ketenagakerjaan

Said Iqbal Minta Prabowo Hapus UU Cipta Kerja Klaster Ketenagakerjaan

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Ajak Korban Masuk ke Kamar Hotel di Bandung

Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Ajak Korban Masuk ke Kamar Hotel di Bandung

Megapolitan
Said Iqbal: Upah Buruh di Jakarta yang Ideal Rp 7 Juta Per Bulan

Said Iqbal: Upah Buruh di Jakarta yang Ideal Rp 7 Juta Per Bulan

Megapolitan
Ikut Demo May Day 2024, Buruh Wanita Rela Panas-panasan demi Memperjuangkan Upah yang Layak

Ikut Demo May Day 2024, Buruh Wanita Rela Panas-panasan demi Memperjuangkan Upah yang Layak

Megapolitan
Dua Orang Terluka Imbas Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek

Dua Orang Terluka Imbas Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek

Megapolitan
Korban Kedua yang Tenggelam di Sungai Ciliwung Ditemukan Tewas 1,2 Kilometer dari Lokasi Kejadian

Korban Kedua yang Tenggelam di Sungai Ciliwung Ditemukan Tewas 1,2 Kilometer dari Lokasi Kejadian

Megapolitan
Rayakan 'May Day Fiesta', Massa Buruh Mulai Padati Stadion Madya GBK

Rayakan "May Day Fiesta", Massa Buruh Mulai Padati Stadion Madya GBK

Megapolitan
Fahira Idris: Gerakan Buruh Terdepan dalam Perjuangkan Isu Lintas Sektoral

Fahira Idris: Gerakan Buruh Terdepan dalam Perjuangkan Isu Lintas Sektoral

Megapolitan
Polisi Tangkap Pembunuh Wanita Dalam Koper di Bekasi

Polisi Tangkap Pembunuh Wanita Dalam Koper di Bekasi

Megapolitan
Hadiri 'May Day Fiesta', Massa Buruh Mulai Bergerak Menuju GBK

Hadiri "May Day Fiesta", Massa Buruh Mulai Bergerak Menuju GBK

Megapolitan
Pakai Caping Saat Aksi 'May Day', Pedemo: Buruh seperti Petani, Semua Pasti Butuh Kami...

Pakai Caping Saat Aksi "May Day", Pedemo: Buruh seperti Petani, Semua Pasti Butuh Kami...

Megapolitan
Penyebab Mobil Terbakar di Tol Japek: Pecah Ban lalu Ditabrak Pikap

Penyebab Mobil Terbakar di Tol Japek: Pecah Ban lalu Ditabrak Pikap

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com