Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jakarta Utara Macet Total sejak Subuh Buntut Trailer Terbalik di Clincing

Kompas.com - 08/05/2024, 11:10 WIB
Shinta Dwi Ayu,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Truk trailer terbalik di Clincing jadi salah satu penyebab kemacetan total di wilayah Jakarta Utara, Rabu (8/5/2024) pagi tadi.

"Imbas evakuasi kecelakaan (truk trailer) terbalik di Kebon Baru, Clincing tadi pagi. Selesai sekitar jam 04.00 WIB," kata Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Utara Kompol Edy Purwanto saat dihubungi Kompas.com, Rabu.

Selain itu, kemacetan total juga disebabkan antrean kendaraan truk trailer yang hendak masuk depo di Clincing.

Ditambah lagi dengan volume kendaraan yang meningkat di jam kerja sehingga terjadi penumpukan.

Baca juga: Oli Tumpah Bikin Jalan Juanda Depok Macet Pagi Ini

"Meningkatnya volume kendaraan saat jam kerja," sambungnya.

Kemudian, beberapa persimpangan jalan juga jadi penyebab terjadinya kepadatan kendaraan pagi tadi.

Kabarnya, kemacetan total terjadi sejak pukul 03.00 WIB. Ada beberapa titik jalan yang mengalami kepadatan kendaraan.

Mulai dari Jalan Yos Sudarso menuju ke Tanjung Priok, Tanjung Priok ke arah Clincing, dan sebaliknya.

Baca juga: Toyota Fortuner Picu Kecelakaan Tol MBZ, Ternyata Mobil Dinas Polda Jabar...

Sejak tadi pagi Satlantas Jakarta Utara juga sudah melakukan berbagai upaya untuk mengurangi titik-titik kemacetan yang ada agar kendaraan bisa kembali bergerak.

"Langsung anggota lantas utara dari unit-unit lain diperbantukan ke timur semuanya ke Clincing untuk mengurai titik-titik kemacetan," kata polisi lalu lintas unit Koja, Jakarta Utara, Aiptu Ahmad saat dihubungi Kompas.com.

Saat ini, lalu lintas di Jakarta Utara sudah kembali membaik dan mulai ada pergerakan.

"Saat ini sudah mulai ada pergerakan dan lebih bagus," tutup Ahmad.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Serpong Selesai Dievakuasi

Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Serpong Selesai Dievakuasi

Megapolitan
RS Polri Buka Posko untuk Identifikasi Jenazah Korban Pesawat Jatuh di BSD

RS Polri Buka Posko untuk Identifikasi Jenazah Korban Pesawat Jatuh di BSD

Megapolitan
Saksi Sebut Satu Korban Pesawat Jatuh di BSD Serpong Terlempar 3 Meter

Saksi Sebut Satu Korban Pesawat Jatuh di BSD Serpong Terlempar 3 Meter

Megapolitan
Jenazah Salim Said Dimakamkan di TPU Tanah Kusir

Jenazah Salim Said Dimakamkan di TPU Tanah Kusir

Megapolitan
'Ada Mayday, Mayday, Habis Itu Hilang Kontak...'

"Ada Mayday, Mayday, Habis Itu Hilang Kontak..."

Megapolitan
Awak Pesawat yang Jatuh di BSD Sulit Dievakuasi, Basarnas: Butuh Hati-hati

Awak Pesawat yang Jatuh di BSD Sulit Dievakuasi, Basarnas: Butuh Hati-hati

Megapolitan
Ini Identitas Tiga Korban Pesawat Jatuh di BSD Tangerang

Ini Identitas Tiga Korban Pesawat Jatuh di BSD Tangerang

Megapolitan
Jenazah Korban Kecelakaan Pesawat Latih di BSD Dievakuasi ke RS Polri

Jenazah Korban Kecelakaan Pesawat Latih di BSD Dievakuasi ke RS Polri

Megapolitan
Kondisi Terkini Lokasi Pesawat Jatuh di Serpong, Polisi-TNI Awasi Warga yang Ingin Saksikan Evakuasi Korban

Kondisi Terkini Lokasi Pesawat Jatuh di Serpong, Polisi-TNI Awasi Warga yang Ingin Saksikan Evakuasi Korban

Megapolitan
Saksi: Pesawat Tecnam P2006T Berputar-putar dan Mengeluarkan Asap Sebelum Jatuh

Saksi: Pesawat Tecnam P2006T Berputar-putar dan Mengeluarkan Asap Sebelum Jatuh

Megapolitan
Dua Korban Pesawat Jatuh di BSD Telah Teridentifikasi

Dua Korban Pesawat Jatuh di BSD Telah Teridentifikasi

Megapolitan
Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Serpong Menyisakan Buntut, Bagian Depan Hancur

Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Serpong Menyisakan Buntut, Bagian Depan Hancur

Megapolitan
Ratusan Warga Nonton Proses Evakuasi Pesawat Jatuh di BSD Serpong

Ratusan Warga Nonton Proses Evakuasi Pesawat Jatuh di BSD Serpong

Megapolitan
Pesawat yang Jatuh di BSD Sempat Tabrak Pohon sebelum Hantam Tanah

Pesawat yang Jatuh di BSD Sempat Tabrak Pohon sebelum Hantam Tanah

Megapolitan
Saksi: Pesawat Latih Jatuh di BSD Serpong Bersamaan dengan Hujan Deras

Saksi: Pesawat Latih Jatuh di BSD Serpong Bersamaan dengan Hujan Deras

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com