Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Banjir dan Perbaikan Jalan, Transjakarta di Koridor Ini Terhambat

Kompas.com - 25/02/2014, 10:43 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Perjalanan transjakarta di sejumlah koridor terhambat. Selain karena jalanannya banjir, adanya perbaikan jalan oleh Dinas Pekerjaan Umum DKI juga mengganggu laju bus berjalur khusus itu.

Kepala Humas Unit Pengelola (UP) Transjakarta Sri Ulina Pinem mengatakan, gangguan terjadi di Koridor I, II, III, IV, V, IX, dan XII.

Misalnya saja jalan di sekitar Dispenda arah Harmoni yang masuk Koridor II. Jalan di sana terendam banjir sekitar 30 cm, plus ada perbaikan jalan di sekitar Halte Indosiar dan Halte Dispenda.

Di Koridor V (Kampung Melayu-Ancol), transjakarta hanya sampai Halte Jembatan Merah. Hal itu disebabkan karena di sekitar Mangga dua dan Pademangan terendam banjir setinggi 40 cm.

Koridor IX (Pinangranti-Pluit) beroperasi normal. Namun, terpantau beberapa titik genangan sepanjang jalur di sepanjang jalur tersebut. Misalnya saja di sekitar kampus Universitas Trisakti. Jalan regulernya terendam 10-15 cm, sementara busway terendam 5-10 cm. Di depan Citraland dan setelah flyover Grogol arah Pluit, genangan mencapai 10-15 cm.

Di Koridor XII (Pluit-Tanjung Priok), UP Transjakarta mengalihkannya ke beberapa rute. Sebab, di sekitar underpass Ancol dan Mangga Dua, terendam banjir mencapai 40 cm. Pengalihan rute dimulai dari Pluit arah Tanjung Priok melewati Glodok. Kemudian, traffic light Sawah Besar belok kiri arah Golden Truly-Landas Pacu Kemayoran-Tanjung Priok.

"Dari Tanjung Priok mengarah Pluit, transjakarta beroperasi normal," kata Ulina.

Selain itu, halte transjakarta Kalibesar arah Pluit tidak dapat berfungsi normal untuk menaikkan dan menurunkan penumpang. Hal itu disebabkan adanya perbaikan jalan oleh Dinas PU DKI Jakarta.

Di lintasan Koridor I (Blok M-Kota), transjakarta terganggu. Halte Bundaran Hotel Indonesia tidak bisa dipergunakan karena ada perbaikan jalan oleh Dinas PU. Hal serupa juga terjadi di Koridor II (Pulogadung-Harmoni), yakni ada perbaikan jalan di depan Halte Balaikota Jakarta.

Begitu pula perjalanan transjakarta di Koridor IV (Pulogadung-Dukuh Atas). Halte Manggarai arah Dukuh Atas untuk sementara ditutup karena pembongkaran jalan oleh Dinas PU DKI.

"Transjakarta koridor VI, VII, VIII, IX, X, XI beroperasi normal," kata Ulina.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dua Orang Terluka Imbas Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek

Dua Orang Terluka Imbas Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek

Megapolitan
Korban Kedua yang Tenggelam di Sungai Ciliwung Ditemukan Tewas 1,2 Kilometer dari Lokasi Kejadian

Korban Kedua yang Tenggelam di Sungai Ciliwung Ditemukan Tewas 1,2 Kilometer dari Lokasi Kejadian

Megapolitan
Rayakan 'May Day Fiesta', Massa Buruh Mulai Padati Stadion Madya GBK

Rayakan "May Day Fiesta", Massa Buruh Mulai Padati Stadion Madya GBK

Megapolitan
Fahira Idris: Gerakan Buruh Terdepan dalam Perjuangkan Isu Lintas Sektoral

Fahira Idris: Gerakan Buruh Terdepan dalam Perjuangkan Isu Lintas Sektoral

Megapolitan
Polisi Tangkap Pembunuh Wanita Dalam Koper di Bekasi

Polisi Tangkap Pembunuh Wanita Dalam Koper di Bekasi

Megapolitan
Hadiri 'May Day Fiesta', Massa Buruh Mulai Bergerak Menuju GBK

Hadiri "May Day Fiesta", Massa Buruh Mulai Bergerak Menuju GBK

Megapolitan
Pakai Caping Saat Aksi 'May Day', Pedemo: Buruh seperti Petani, Semua Pasti Butuh Kami...

Pakai Caping Saat Aksi "May Day", Pedemo: Buruh seperti Petani, Semua Pasti Butuh Kami...

Megapolitan
Penyebab Mobil Terbakar di Tol Japek: Pecah Ban lalu Ditabrak Pikap

Penyebab Mobil Terbakar di Tol Japek: Pecah Ban lalu Ditabrak Pikap

Megapolitan
Massa Buruh Nyalakan 'Flare' dan Kibarkan Bendera di Monas

Massa Buruh Nyalakan "Flare" dan Kibarkan Bendera di Monas

Megapolitan
Ribuan Buruh Ikut Aksi 'May Day', Jalanan Jadi 'Lautan' Oranye

Ribuan Buruh Ikut Aksi "May Day", Jalanan Jadi "Lautan" Oranye

Megapolitan
Bahas Diskriminasi di Dunia Kerja pada Hari Buruh, Aliansi Perempuan: Muka Jelek, Eh Tidak Diterima...

Bahas Diskriminasi di Dunia Kerja pada Hari Buruh, Aliansi Perempuan: Muka Jelek, Eh Tidak Diterima...

Megapolitan
Ribuan Polisi Amankan Aksi 'May Day', Kapolres: Tidak Bersenjata Api untuk Layani Buruh

Ribuan Polisi Amankan Aksi "May Day", Kapolres: Tidak Bersenjata Api untuk Layani Buruh

Megapolitan
Korban Tenggelam di Kali Ciliwung Ditemukan, Jasad Mengapung 2,5 Kilometer dari Titik Kejadian

Korban Tenggelam di Kali Ciliwung Ditemukan, Jasad Mengapung 2,5 Kilometer dari Titik Kejadian

Megapolitan
Mobil Terbakar di Tol Japek Arah Cawang, Lalin Sempat Tersendat

Mobil Terbakar di Tol Japek Arah Cawang, Lalin Sempat Tersendat

Megapolitan
Jalanan Mulai Ditutup, Ini Rekayasa Lalu Lintas di Jakarta Saat Ada Aksi 'May Day'

Jalanan Mulai Ditutup, Ini Rekayasa Lalu Lintas di Jakarta Saat Ada Aksi "May Day"

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com