Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Amanda Tahu Kita Berjuang untuk Dia"

Kompas.com - 17/11/2014, 17:15 WIB
Unoviana Kartika

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Upaya mendapatkan keadilan bagi kematian Amanda Dwi Nugroho (7), diyakini tak akan mudah. Bocah ini tewas diduga tersengat aliran listrik di pusat perbelanjaan Senayan Trade Center, pekan lalu.

"Kita harus berjuang bersama-sama untuk Amanda," kata Sekretaris Jenderal Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) Erlinda, Senin (17/11/2014), saat menyambangi kediaman orangtua Amanda.

"Bagaimanapun hasilnya nantinya, yang penting kita sudah berjuang. Amanda tahu kita berjuang untuk dia," ujar Erlinda kepada keluarga Amanda.

Erlinda mengatakan, perjuangan untuk Amanda harus dilakukan hingga sampai ke ranah hukum. Jika benar ada aliran listrik di tempat yang tidak seharusnya, tegas dia, maka itu adalah kelalaian pengelola gedung.

Namun, Erlinda tak menampik bahwa perjuangan tersebut tidaklah mudah sehingga ia berusaha menguatkan keluarga Amanda. "Harus ikhlas dengan apapun hasilnya nanti, tetapi sekarang kita tetap memperjuangkan keadilan," tegas dia.

Dalam pertemuan itu, ibu Amanda, Eveline, mengatakan dia dan keluarganya merasa berhadapan dengan "raksasa". Dengan kondisi itu dia berharap ada pendampingan mereka dapatkan untuk penyelesaian kasus kematian anaknya ini.

"Saya bersyukur KPAI memberi perhatian pada kasus anak saya. Saya berharap bisa didampingi terus sampai kasus ini selesai," kata Eveline.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dishub DKI Tindak 216 Jukir Liar di Jakarta Selama Sepekan

Dishub DKI Tindak 216 Jukir Liar di Jakarta Selama Sepekan

Megapolitan
Diperiksa Polisi, Zoe Levana Cerita Kronologi Terjebak di Jalur Transjakarta Selama 4 Jam

Diperiksa Polisi, Zoe Levana Cerita Kronologi Terjebak di Jalur Transjakarta Selama 4 Jam

Megapolitan
Tumpukan Sampah Menggunung di Kembangan, Warga Keluhkan Bau Menyengat

Tumpukan Sampah Menggunung di Kembangan, Warga Keluhkan Bau Menyengat

Megapolitan
Polisi Tilang Zoe Levana Usai Terobos Jalur Transjakarta

Polisi Tilang Zoe Levana Usai Terobos Jalur Transjakarta

Megapolitan
PPDB SMP Jakarta 2024: Kuota, Seleksi, Jalur, dan Jadwalnya

PPDB SMP Jakarta 2024: Kuota, Seleksi, Jalur, dan Jadwalnya

Megapolitan
Gudang Ekspedisi di Bogor Disebut Mirip Kelab Malam, Setel Musik Kencang hingga Diprotes Warga

Gudang Ekspedisi di Bogor Disebut Mirip Kelab Malam, Setel Musik Kencang hingga Diprotes Warga

Megapolitan
PPDB 'Online', Disdik DKI Jamin Tak Ada Celah bagi Oknum Jual Beli Kursi Sekolah

PPDB "Online", Disdik DKI Jamin Tak Ada Celah bagi Oknum Jual Beli Kursi Sekolah

Megapolitan
Selebgram Zoe Levana Bantah Tudingan Terjebak di Jalur Transjakarta Cuma 'Settingan'

Selebgram Zoe Levana Bantah Tudingan Terjebak di Jalur Transjakarta Cuma "Settingan"

Megapolitan
Kasus DBD di Tangerang Selatan Meningkat, Paling Banyak di Pamulang

Kasus DBD di Tangerang Selatan Meningkat, Paling Banyak di Pamulang

Megapolitan
'Flashback' Awal Kasus Pembunuhan Noven di Bogor, Korban Ditusuk Pria yang Diduga karena Dendam

"Flashback" Awal Kasus Pembunuhan Noven di Bogor, Korban Ditusuk Pria yang Diduga karena Dendam

Megapolitan
Ketua Kelompok Tani KSB Dibebaskan Polisi Usai Warga Tinggalkan Rusun

Ketua Kelompok Tani KSB Dibebaskan Polisi Usai Warga Tinggalkan Rusun

Megapolitan
Polda Metro: Dua Oknum Polisi yang Tipu Petani di Subang Sudah Dipecat

Polda Metro: Dua Oknum Polisi yang Tipu Petani di Subang Sudah Dipecat

Megapolitan
Pasar Jambu Dua Bogor Akan Beroperasi Kembali Akhir Juli 2024

Pasar Jambu Dua Bogor Akan Beroperasi Kembali Akhir Juli 2024

Megapolitan
PPDB SD Jakarta 2024: Kuota, Seleksi, Jalur dan Jadwalnya

PPDB SD Jakarta 2024: Kuota, Seleksi, Jalur dan Jadwalnya

Megapolitan
Larang Bisnis 'Numpang' KK Dalam Pendaftaran PPDB, Disdik DKI: Kalau Ada, Laporkan!

Larang Bisnis "Numpang" KK Dalam Pendaftaran PPDB, Disdik DKI: Kalau Ada, Laporkan!

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com