Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pria Tua Ini Antar Istrinya yang Lumpuh Bersalaman dengan AHY

Kompas.com - 30/01/2017, 17:27 WIB
Alsadad Rudi

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kehadiran calon gubernur DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono disambut antusias warga RW 04, Kelurahan Cipinang, Pulogadung, Jakarta Timur, Senin (30/1/2017).

Mereka langsung mengerumuni Agus. Di sela-sela kerumunan warga itulah tampak seorang lelaki tua mendorong seorang perempuan yang duduk di kursi roda.

Keduanya berusaha menembus kerumunan warga untuk mendekati Agus. Sebagian warga langsung membuka jalan untuk memberi kesempatan mereka bersalaman dengan Agus.

Agus menyambut dan menyalami keduanya. Namun, tak ada dialog di antara mereka. Sebab, setelah menyalami lelaki dan perempuan tua itu, Agus langsung terlihat dikerumuni lagi oleh warga. Mereka berupaya menyalami dan berfoto dengannya.

Pria tua itu bernama Zuhri (75). Sedangkan perempuan tua yang sedang didorongnya itu adalah istrinya, Supartiyem (75).

Menurut Zuhri, sebelum kedatangan Agus, ia dan istrinya tengah duduk-duduk di teras rumah. Melihat keramaian di sekitar tempat tinggalnya, istrinya meminta diantar ke luar rumah.

"Minta-minta sampai mau nangis tadi," kata Zuhri saat ditemui Kompas.com.

Zuhri mengatakan, istrinya sudah lumpuh sejak beberapa tahun lalu. Selain lumpuh, Supartiyem juga mengalami kesulitan berkomunikasi.

Di rumahnya, Zuhri dan Supartiyem tinggal bersama anak bungsu, menantu, dan cucu-cucunya.

"Yang lain udah pada mencar," ucap Zuhri.

Zuhri dan Supartiyem tampak tak mengikuti kegiatan kampanye Agus. Banyaknya warga di lokasi membuat mereka langsung menepi tak lama setelah bersalaman dengan Agus. Mereka pun terlihat sudah kembali ke rumahnya saat Agus menyampaikan programnya.

Kompas TV Pasca Debat, Agus Mengaku Makin Percaya Diri
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Rute KA Argo Cheribon, Tarif dan Jadwalnya 2024

Rute KA Argo Cheribon, Tarif dan Jadwalnya 2024

Megapolitan
Polisi Grebek Laboratorium Narkoba di Perumahan Elite Kawasan Sentul Bogor

Polisi Grebek Laboratorium Narkoba di Perumahan Elite Kawasan Sentul Bogor

Megapolitan
Bau Sampah Terasa Menyengat di Lokbin Pasar Minggu

Bau Sampah Terasa Menyengat di Lokbin Pasar Minggu

Megapolitan
Ini Tujuan Benyamin Ikut Penjaringan Bakal Cawalkot Tangsel di Tiga Partai Rival

Ini Tujuan Benyamin Ikut Penjaringan Bakal Cawalkot Tangsel di Tiga Partai Rival

Megapolitan
Usaha Dinsos Bogor Akhiri Perjalanan Mengemis Rosmini dengan Telusuri Keberadaan Keluarga

Usaha Dinsos Bogor Akhiri Perjalanan Mengemis Rosmini dengan Telusuri Keberadaan Keluarga

Megapolitan
Pembunuh Perempuan Dalam Koper Sempat Tinggalkan Jasad Korban di Hotel

Pembunuh Perempuan Dalam Koper Sempat Tinggalkan Jasad Korban di Hotel

Megapolitan
Dipecat karena Dituduh Gelapkan Uang, Ketua RW di Kalideres: Buat Apa Saya Korupsi Kalau Datanya Lengkap

Dipecat karena Dituduh Gelapkan Uang, Ketua RW di Kalideres: Buat Apa Saya Korupsi Kalau Datanya Lengkap

Megapolitan
Sudah Sepi Pembeli, Uang Retribusi di Lokbin Pasar Minggu Naik 2 Kali Lipat

Sudah Sepi Pembeli, Uang Retribusi di Lokbin Pasar Minggu Naik 2 Kali Lipat

Megapolitan
Benyamin-Pilar Kembalikan Berkas Penjaringan Pilkada Tangsel, Demokrat Sambut dengan Nasi Kebuli

Benyamin-Pilar Kembalikan Berkas Penjaringan Pilkada Tangsel, Demokrat Sambut dengan Nasi Kebuli

Megapolitan
Sehari Berlalu, Remaja yang Tenggelam di Kali Ciliwung Belum Ditemukan

Sehari Berlalu, Remaja yang Tenggelam di Kali Ciliwung Belum Ditemukan

Megapolitan
Polisi Masih Observasi Kondisi Kejiwaan Anak yang Bacok Ibu di Cengkareng

Polisi Masih Observasi Kondisi Kejiwaan Anak yang Bacok Ibu di Cengkareng

Megapolitan
Pedagang Sebut Lokbin Pasar Minggu Sepi karena Lokasi Tak Strategis

Pedagang Sebut Lokbin Pasar Minggu Sepi karena Lokasi Tak Strategis

Megapolitan
Ini Kantong Parkir Penonton Nobar Timnas Indonesia U-23 Vs Irak U-23 di Monas

Ini Kantong Parkir Penonton Nobar Timnas Indonesia U-23 Vs Irak U-23 di Monas

Megapolitan
Golkar Depok Ajukan Ririn Farabi Arafiq untuk Maju Pilkada 2024

Golkar Depok Ajukan Ririn Farabi Arafiq untuk Maju Pilkada 2024

Megapolitan
Jasad Bayi Tergeletak di Pinggir Tol Jaksel

Jasad Bayi Tergeletak di Pinggir Tol Jaksel

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com