Salin Artikel

Video Polisi Dimaki Pengendara Mobil Viral di Medsos

"Ketika petugas sedang melaksanakan pengaturan dan pemantauan di pintu masuk contraflow, tiba-tiba melintas kendaraan Toyota Fortuner Hitam B 78 ABR di depan petugas yang kemudian membuka kacanya dan berkata tidak pantas kepada petugas," tulis @brimob_id.

Setelah itu, anggota kepolisian bernama Brigadir Robi Bintang mengejar mobil tersebut dan menghentikannya untuk menanyakan surat-surat kendaraan pada pengemudi Toyota Fortuner itu.

Namun, pengendara mobil warna hitam itu tidak bersedia menunjukkan surat-surat kendaraannya dan justru bertanya surat penindakan milik kepolisian seperti terlihat dalam video berdurasi satu menit itu.

(baca: Mobil Seorang Artis Diderek Petugas karena Parkir Sembarangan di Pasar Minggu)

Brigadir Robi juga kemudian bertanya kepada pemilik kendaraan itu tentang alasan mengapa berkata-kata kasar kepada petugas. Pengendara Fortuner itu mengatakan, dia memaki petugas karena ada pengendara yang melanggar jalur contraflow tapi tidak ditindak polisi.

"Salah kami di mana pak? Kalau ada yang melanggar itu kan perilaku masyarakat yang bisa bapak kasih tahu ke kami, 'Pak itu ada yang melanggar', tapi kenapa bapak malah ngatain kami, pantas apa bapak berkata-kata begitu di samping perempuan?" ujar Brigadir Robi.

(baca: Ini Pengakuan Kusir Penyiksa Kuda yang Videonya Viral di Medsos)

"Kami jaga, kami enggak duduk-duduk. Terus salah kami di mana sampai bapak berkata-kata seperti itu?," ucapnya.

"Ya bapak enggah usah bawa perasaan begitu, tenang aja," timpal pemilik Fortuner.

Pemilik Fortuner tersebut kemudian pergi tanpa mau diperiksa surat-surat kendaraan dan identitas dirinya. Sampai saat ini, video yang diunggah akun @brimob_id sejak tiga jam lalu itu sudah dilihat 17.881 orang dan menuai 319 komentar.

https://megapolitan.kompas.com/read/2017/09/11/13252381/video-polisi-dimaki-pengendara-mobil-viral-di-medsos

Terkini Lainnya

Kebengisan Pembunuh Wanita Dalam Koper: Setubuhi dan Habisi Korban, lalu Curi Uang Kantor

Kebengisan Pembunuh Wanita Dalam Koper: Setubuhi dan Habisi Korban, lalu Curi Uang Kantor

Megapolitan
Kronologi Meninggalnya Siswa STIP yang Dianiaya Senior

Kronologi Meninggalnya Siswa STIP yang Dianiaya Senior

Megapolitan
Pernah Mengaku Capek Terlibat Narkoba, Rio Reifan Ditangkap Lagi Usai 2 Bulan Bebas Penjara

Pernah Mengaku Capek Terlibat Narkoba, Rio Reifan Ditangkap Lagi Usai 2 Bulan Bebas Penjara

Megapolitan
Senior Aniaya Siswa STIP hingga Tewas, 5 Kali Pukul Bagian Ulu Hati

Senior Aniaya Siswa STIP hingga Tewas, 5 Kali Pukul Bagian Ulu Hati

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper: Korban Ternyata Minta Dinikahi | Misteri Mayat Wanita Dalam Koper Mulai Terkuak

[POPULER JABODETABEK] Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper: Korban Ternyata Minta Dinikahi | Misteri Mayat Wanita Dalam Koper Mulai Terkuak

Megapolitan
Rute Transjakarta 10M Pulo Gadung - Walikota Jakarta Utara via Cakung

Rute Transjakarta 10M Pulo Gadung - Walikota Jakarta Utara via Cakung

Megapolitan
Lokasi dan Jadwal Pencetakan KTP dan KK di Tangerang Selatan

Lokasi dan Jadwal Pencetakan KTP dan KK di Tangerang Selatan

Megapolitan
Kecelakaan di UI, Saksi Sebut Mobil HRV Berkecepatan Tinggi Tabrak Bus Kuning

Kecelakaan di UI, Saksi Sebut Mobil HRV Berkecepatan Tinggi Tabrak Bus Kuning

Megapolitan
Polisi Periksa 10 Saksi Kasus Tewasnya Siswa STIP yang Diduga Dianiaya Senior

Polisi Periksa 10 Saksi Kasus Tewasnya Siswa STIP yang Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Diduga Ngebut, Mobil Tabrak Bikun UI di Hutan Kota

Diduga Ngebut, Mobil Tabrak Bikun UI di Hutan Kota

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Tinggalkan Mayat Korban di Kamar Hotel

Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Tinggalkan Mayat Korban di Kamar Hotel

Megapolitan
Siswa STIP Dianiaya Senior di Sekolah, Diduga Sudah Tewas Saat Dibawa ke Klinik

Siswa STIP Dianiaya Senior di Sekolah, Diduga Sudah Tewas Saat Dibawa ke Klinik

Megapolitan
Terdapat Luka Lebam di Sekitar Ulu Hati Mahasiswa STIP yang Tewas Diduga Dianiaya Senior

Terdapat Luka Lebam di Sekitar Ulu Hati Mahasiswa STIP yang Tewas Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Dokter Belum Visum Jenazah Mahasiswa STIP yang Tewas akibat Diduga Dianiaya Senior

Dokter Belum Visum Jenazah Mahasiswa STIP yang Tewas akibat Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Polisi Pastikan RTH Tubagus Angke Sudah Bersih dari Prostitusi

Polisi Pastikan RTH Tubagus Angke Sudah Bersih dari Prostitusi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke