Salin Artikel

Melihat Ruangan Bekas Ahok yang Segera Diisi Anies Baswedan

Dulu, meja tersebut digunakan untuk tempat para staf Ahok (sapaan Basuki) mengerjakan tugas-tugas mereka.

"Sekarang diganti jadi meja biasa dan sofa," ujar salah seorang pamdal, Sumarna, di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jumat (13/10/2017).

Sebuah televisi masih tersedia di dekat sofa itu. Meja yang biasa digunakan Ahok pun sudah kosong melompong.

Baca: Begini Gambaran Ruang Tahanan Ahok di Mako Brimob

Dulu, di atas meja itu penuh dengan berkas disposisi yang harus ditandatangani. Air putih, roti isi, dan buah-buahan juga selalu tersedia di meja itu. Di samping meja, terdapat sebuah rak yang penuh foto dan plakat.

Seiring dengan kepergian penghuninya, area meja dan rak itu juga kosong. Di meja hanya tersisa beberapa sambungan telepon.

Baca: Mengintip Kebiasaan Unik Ahok dalam Tur Wisata Warisan Ahok

Kursi hitam khas yang biasanya diduduki warga yang berfoto dengan Ahok juga masih ada di sana. Pose warga yang duduk di kursi gubernur dengan Ahok yang berada di belakangnya menjadi pose khas yang dilakukan banyak orang.

Di sebelah kiri meja, terdapat sebuah kolam yang dulunya diisi ikan koi. Saat senggang, biasanya Ahok melihat ikan tersebut di sela-sela pekerjaan.

Baca: Serunya Menelusuri Wisata Warisan Ahok di Jakarta

Jumat siang ini, beberapa orang petugas terlihat sedang mengamplas bagian pintu menuju kolam. Ada juga yang sedang merapikan bagian ruangan makan. Semua persiapan itu dilakukan karena ruangan ini akan segera diisi penghuni lagi.

Penghuninya adalah gubernur baru Anies Baswedan yang akan segera dilantik dalam waktu beberapa hari ke depan. Kepala Biro Umum DKI Jakarta Firmansyah mengatakan tidak ada permintaan khusus dari Anies terkait dekorasi ruangannya.

Baca: Foto Ahok Dipasang di Balai Kota, Bersebelahan dengan Jokowi

"Kalau ganti meubel dan sebagainya itu urusan nanti. Istilahnya beliau masuk dulu, nanti tinggal menyesuaikan. Jadi saat ini tidak ada pesanan khusus," kata Firman.

https://megapolitan.kompas.com/read/2017/10/13/13293161/melihat-ruangan-bekas-ahok-yang-segera-diisi-anies-baswedan

Terkini Lainnya

Lindungi Mahasiswa yang Dikeroyok saat Beribadah, Warga Tangsel Luka karena Senjata Tajam

Lindungi Mahasiswa yang Dikeroyok saat Beribadah, Warga Tangsel Luka karena Senjata Tajam

Megapolitan
Taruna STIP Dianiaya Senior hingga Tewas, Pengamat: Mungkin yang Dipukulin tapi Gak Meninggal Sudah Banyak

Taruna STIP Dianiaya Senior hingga Tewas, Pengamat: Mungkin yang Dipukulin tapi Gak Meninggal Sudah Banyak

Megapolitan
Cegah Prostitusi, 3 Posko Keamanan Dibangun di Sekitar RTH Tubagus Angke

Cegah Prostitusi, 3 Posko Keamanan Dibangun di Sekitar RTH Tubagus Angke

Megapolitan
Kasus Berujung Damai, Pria yang Bayar Makanan Sesukanya di Warteg Dibebaskan

Kasus Berujung Damai, Pria yang Bayar Makanan Sesukanya di Warteg Dibebaskan

Megapolitan
Kelabui Polisi, Pria yang Bayar Makan Sesukanya di Warteg Tanah Abang Sempat Cukur Rambut

Kelabui Polisi, Pria yang Bayar Makan Sesukanya di Warteg Tanah Abang Sempat Cukur Rambut

Megapolitan
Menanti Keberhasilan Pemprov DKI Atasi RTH Tubagus Angke dari Praktik Prostitusi

Menanti Keberhasilan Pemprov DKI Atasi RTH Tubagus Angke dari Praktik Prostitusi

Megapolitan
Asrama Haji Embarkasi Jakarta Pastikan Beri Pelayanan Khusus bagi Calon Jemaah Haji Lansia

Asrama Haji Embarkasi Jakarta Pastikan Beri Pelayanan Khusus bagi Calon Jemaah Haji Lansia

Megapolitan
Asrama Haji Embarkasi Jakarta Siapkan Gedung Setara Hotel Bintang 3 untuk Calon Jemaah

Asrama Haji Embarkasi Jakarta Siapkan Gedung Setara Hotel Bintang 3 untuk Calon Jemaah

Megapolitan
Polisi Selidiki Dugaan Pengeroyokan Mahasiswa di Tangsel Saat Sedang Ibadah

Polisi Selidiki Dugaan Pengeroyokan Mahasiswa di Tangsel Saat Sedang Ibadah

Megapolitan
Mahasiswa di Tangsel Diduga Dikeroyok Saat Beribadah, Korban Disebut Luka dan Trauma

Mahasiswa di Tangsel Diduga Dikeroyok Saat Beribadah, Korban Disebut Luka dan Trauma

Megapolitan
Kasus Kekerasan di STIP Terulang, Pengamat: Ada Sistem Pengawasan yang Lemah

Kasus Kekerasan di STIP Terulang, Pengamat: Ada Sistem Pengawasan yang Lemah

Megapolitan
Kasus Penganiayaan Putu Satria oleh Senior, STIP Masih Bungkam

Kasus Penganiayaan Putu Satria oleh Senior, STIP Masih Bungkam

Megapolitan
Beredar Video Sekelompok Mahasiswa di Tangsel yang Sedang Beribadah Diduga Dianiaya Warga

Beredar Video Sekelompok Mahasiswa di Tangsel yang Sedang Beribadah Diduga Dianiaya Warga

Megapolitan
Tegar Tertunduk Dalam Saat Dibawa Kembali ke TKP Pembunuhan Juniornya di STIP...

Tegar Tertunduk Dalam Saat Dibawa Kembali ke TKP Pembunuhan Juniornya di STIP...

Megapolitan
Rumah Warga di Bogor Tiba-tiba Ambruk Saat Penghuninya Sedang Nonton TV

Rumah Warga di Bogor Tiba-tiba Ambruk Saat Penghuninya Sedang Nonton TV

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke