Salin Artikel

Api Asian Games Menginap di Balai Kota

Hingga pukul 21.00, masih ada masyarakat yang foto-foto di depan cauldron. Seorang petugas pamdal dan PNS bersiaga di sampingnya.

"Kami berdua disuruh jagain sampai pagi," kata pamdal yang tak ingin disebutkan namanya itu.

Menurut dia, masyarakat bisa memotret dan memandanginya. Namun, mereka dilarang naik ke panggung tempat api tersebut diletakkan.

Api Abadi yang diawali dari Stadion Nasional Dhyan Chand, New Delhi, India pada tanggal 17 Juli 2018 dan tanggal 18 Juli 2018 tiba di Candi Prambanan, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta.

Selama hampir satu bulan, Api Abadi dibawa mengelilingi 18 provinsi dan 64 kota di Indonesia dengan ribuan partisipan.

Obor Asian Games yang dibawa dari wilayah Jakarta Selatan oleh Ade Novriza, mantan atlet Taekwondo, diterima oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, di Balaikota Jakarta, pada Rabu sore (15/8/2018).

Anies membawa lari Api Abadi dan meletakkannya di mini cauldron yang diletakkan di halaman Balai Kota Jakarta. Penerimaan Obor Asian Games ini turut dimeriahkan oleh penampilan 200 penari yang disiapkan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta.

Obor Asian Games akan diarak mengelilingi 5 Kota dan 1 Kabupaten Administratif di Provinsi DKI Jakarta. Kota Jakarta Timur menjadi yang pertama disinggahi oleh Kirab Obor pada tanggal 15 Agustus.

Kirab dimulai di Lippo Mal Kramat Jati dan selanjutnya diarak menuju ke Taman Mini Indonesia Indah, hingga menyusuri Jalan TB Simatupang di Jakarta Selatan. Kemudian, kirab berlanjut menyusuri kawasan Ragunan menuju Jalan HR Rasuna Said hingga memasuki kawasan Menteng, Jakarta Pusat, dan ke Balai Kota Jakarta.

Selanjutnya, pada tanggal 16 Agustus, Obor Asian Games akan mengelilingi Jakarta Pusat, dimulai dari Balaikota Jakarta pukul 07.30 WIB menuju Masjid Akbar Kemayoran hingga ke Monas Barat Daya. Lalu, diarak melewati Kantor Kelurahan Tanah Sereal, Jakarta Barat, hingga menuju kawasan Wisata Kota Tua, RPTRA Kalijodo, dan mengakhiri kirab di GOR Sunter, Jakarta Utara.

Sementara pada tanggal 17 Agustus, Api Abadi akan dibawa berkelana menuju Pulau Untung Jawa, kemudian diinapkan di Monas.

Mulai tanggal 17 malam, Api Asian Games dapat disaksikan langsung oleh masyarakat di Monas. Pada tanggal 18 Agustus 2018, diselenggarakan acara Jalan Bersama Obor Asian Games mulai dari Monas hingga ke Pintu 10 Gelora Bung Karno, Senayan. Jalan Bersama Obor Asian Games ini akan dimulai pada pukul 06.30 WIB.

Obor Asian Games dibawa 11 orang berprestasi untuk melewati 20 pos. Adapun 11 pembawa obor tersebut yakni Ade Novriza (atlet nasional taekwondo), Kusdiana Adi (layar), Rudi Hartono dan Ricky Subagja (bulutangkis), Anindya Bakrie (pengusaha), Juana Wangsa Putri (taekwondo), Nunung Jayadi (atletik), Christian Hadinata (bulutangkis), Shenny Ratna Amelia (loncat indah), Anjasmara Prasetya (publik figur), dan Cindiawaty Josito (dokter spesialis gizi).

https://megapolitan.kompas.com/read/2018/08/15/21412051/api-asian-games-menginap-di-balai-kota

Terkini Lainnya

Suasana Berbeda di RTH Tubagus Angke yang Dulunya Tempat Prostitusi, Terang Setelah Pohon Dipangkas

Suasana Berbeda di RTH Tubagus Angke yang Dulunya Tempat Prostitusi, Terang Setelah Pohon Dipangkas

Megapolitan
Dedie Rachim Daftar Penjaringan Cawalkot ke Partai Lain, Bentuk Bujuk Rayu PAN Cari Koalisi di Pilkada

Dedie Rachim Daftar Penjaringan Cawalkot ke Partai Lain, Bentuk Bujuk Rayu PAN Cari Koalisi di Pilkada

Megapolitan
Kemenhub Tambah CCTV di STIP usai Kasus Pemukulan Siswa Taruna hingga Tewas

Kemenhub Tambah CCTV di STIP usai Kasus Pemukulan Siswa Taruna hingga Tewas

Megapolitan
Kasus Kecelakaan HR-V Tabrak Bus Kuning UI Diselesaikan Secara Kekeluargaan

Kasus Kecelakaan HR-V Tabrak Bus Kuning UI Diselesaikan Secara Kekeluargaan

Megapolitan
Taruna STIP Dipukul Senior hingga Tewas, Kemenhub Bentuk Tim Investigasi

Taruna STIP Dipukul Senior hingga Tewas, Kemenhub Bentuk Tim Investigasi

Megapolitan
Dedie Rachim Ikut Penjaringan Cawalkot Bogor ke Beberapa Partai, PAN: Agar Tidak Terkesan Sombong

Dedie Rachim Ikut Penjaringan Cawalkot Bogor ke Beberapa Partai, PAN: Agar Tidak Terkesan Sombong

Megapolitan
Kebakaran Landa Ruko Tiga Lantai di Kebon Jeruk, Petugas Masih Padamkan Api

Kebakaran Landa Ruko Tiga Lantai di Kebon Jeruk, Petugas Masih Padamkan Api

Megapolitan
Kronologi Penganiayaan Taruna STIP hingga Tewas, Pukulan Fatal oleh Senior dan Pertolongan yang Keliru

Kronologi Penganiayaan Taruna STIP hingga Tewas, Pukulan Fatal oleh Senior dan Pertolongan yang Keliru

Megapolitan
Dijenguk Adik di RSJ Bogor, Pengemis Rosmini Disebut Tenang dan Tak Banyak Bicara

Dijenguk Adik di RSJ Bogor, Pengemis Rosmini Disebut Tenang dan Tak Banyak Bicara

Megapolitan
Senior yang Aniaya Taruna STIP Panik saat Korban Tumbang, Polisi: Dia Berusaha Bantu, tapi Fatal

Senior yang Aniaya Taruna STIP Panik saat Korban Tumbang, Polisi: Dia Berusaha Bantu, tapi Fatal

Megapolitan
Pengemis yang Suka Marah-marah Dijenguk Adiknya di RSJ, Disebut Tenang saat Mengobrol

Pengemis yang Suka Marah-marah Dijenguk Adiknya di RSJ, Disebut Tenang saat Mengobrol

Megapolitan
BOY STORY Bawakan Lagu 'Dekat di Hati' Milik RAN dan Joget Pargoy

BOY STORY Bawakan Lagu "Dekat di Hati" Milik RAN dan Joget Pargoy

Megapolitan
Lepas Rindu 'My Day', DAY6 Bawakan 10 Lagu di Saranghaeyo Indonesia 2024

Lepas Rindu "My Day", DAY6 Bawakan 10 Lagu di Saranghaeyo Indonesia 2024

Megapolitan
Jelang Pilkada 2024, 8 Nama Daftar Jadi Calon Wali Kota Bogor Melalui PKB

Jelang Pilkada 2024, 8 Nama Daftar Jadi Calon Wali Kota Bogor Melalui PKB

Megapolitan
Satpol PP Minta Pihak Keluarga Jemput dan Rawat Ibu Pengemis Viral Usai Dirawat di RSJ

Satpol PP Minta Pihak Keluarga Jemput dan Rawat Ibu Pengemis Viral Usai Dirawat di RSJ

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke