Salin Artikel

Kumpulan Fakta Proses Evakuasi JT 610 hingga Hari Ke-9

Sampai hari kesembilan, Tim SAR Gabungan kembali menemukan bagian-bagian tubuh para korban. Begitu pula dengan Tim RS Polri yang kembali mengidentifikasi korban baru.

Kompas.com merangkum sejumlah temuan dan fakta dalam proses pencarian sampai Selasa kemarin, sebagai berikut:

17 Penumpang Teridentifikasi

RS Polri menyatakan telah mengidentifikasi 17 orang penumpang pesawat Lion Air JT 610.

"Kami diberikan kemudahan untuk bisa mengidentifikasi penumpang. Hasil sidang rekonsiliasi ada 17 penumpang dinyatakan yang teridentifikasi," kata Vice Comander DVI Kombes Triawan Marsudi.

Para penumpang yang teridentifikasi adalah:

1. Wahyu Aldilla (32), teridentifikasi melalui sidik jari.
2. Ubaidillah Salabi (55), teridentifikasi melalui sidik jari.
3. Imam Riyanto (44), teridentifikasi melalui sidik jari.
4. Mawar Sariati (39), teridentifikasi melalui sidik jari.
5. Tesa Kausar (37), teridentifikasi melalui sidik jari.
6. Cosa Rianda Shahab (39), teridentifikasi melalui DNA.
7. Dony (45), teridentifikasi melalui DNA.
8. Daniel Suharja Wijaya (30), teridentifikasi melalui DNA.
9. Herjuna Darpito (27), teridentifikasi melalui DNA. 
10. Nurul Duah Ayu Shitaresmi, teridentifikasi melalui DNA,
11. Paul Ferdinand Ayorbaba (43), teridentifikasi melalui DNA.
12. Rabagus Noerwito Desi Putra (26), teridentifikasi melalui DNA.
13. Martono (35), teridentifikasi melalui DNA.
14. Ariawan Komardy (37), teridentifikasi melalui DNA.
15. Dokter Ibnu Fajar Riyadi (33), teridentifikasi melalui DNA
16. Matthew Bongkal (13), teridentifikasi melalui DNA.
17. Mack Stanley (31), teridentifikasi melalui DNA.

Dengan demikian, total korban yang telah teridentifikasi adalah 44 penumpang dari 189 penumpang dan awak pesawat. 

Tim SAR Gabungan Peroleh 20 Kantong Jenazah

Tim SAR Gabungan kembali memperoleh 20 kantong jenazah berisi bagian tubuh dari lokasi jatuhnya pesawat di perairan Tanjung Karawang, Selasa kemarin.

Kantong-kantong jenazah itu tiba di Dermaga JICT 2 Pelabuhan Tanjung Priok, Selasa petang, menggunakan kapal RIB 01 Jakarta. Selanjutnya, kantong dibawa ke RS Polri untuk diidentifikasi.

"Hari ini 20 kantong jenazah yang kami dapatkan. Nanti kami akan serahkan ke DVI," kata Deputi Bidang Operasi dan Kesiapsiagaan Badan SAR Nasional Mayor Jenderal Nugroho Budi Wiryanto di Dermaga JICT 2, kemarin.

Dengan demikian, Tim SAR Gabungan telah memperoleh total 184 kantong jenazah berisi bagian tubuh sejak hari pertama pencarian pada Senin (29/10/2018).

Tabur Bunga Berlangsung Haru

Ratusan anggota keluarga dan kerabat penumpang Lion Air JT 610 mengikuti acara tabur bunga dan doa bersama di perairan Tanjung Karawang, Selasa siang.

Suasana haru menyelimuti ketika anggota keluarga dan kerabat menaburkan bunga dari atas geladak KRI Banjarmasin dan KRI Banda Aceh yang membawa mereka ke perairan tempat pesawat jatuh.

Hampir seluruh anggota keluarga dan kerabat menangis ketika berada di tepian geladak. Ada juga yang menjerit-jerit meneriakkan nama orang yang dikasihinya.

Bahkan, sejumlah orang terlihat pingsan. Pembacaan doa bersama yang dilakukan sebelum acara doa bersama juga berlangsung haru.

Sinyal Kotak Hitam CVR Belum Terdengar Lagi

Sinyal black box (kotak hitam) yang berisi cockpit voice recorder belum terdengar lagi hingga Selasa siang.

Kepala Badan SAR Nasional Marsekal Madya M Syaugi mengatakan, CVR diperkirakan berada di dalam timbunan lumpur sehingga sinyalnya tak terdengar.

"Kemungkinan CVR berada itu lumpur atau pasirnya cukup dalam lebih dari 1 meter. Jadi alat ping detector itu kadang dengar kadang tidak," ujar dia.

Black box CVR diperkirakan berada di kedalaman 35 meter di bawah permukaan laut. Derasnya arus menjadi kendala bagi penyelam yang hendak mencari black box itu.

Kelanjutan Pencarian Diputuskan Hari Ini

Badan SAR Nasional akan memutuskan kelanjutan pencarian pesawat Lion Air JT 610 pada hari ini. Adapun Rabu ini merupakan hari terakhir pencarian setelah diperpanjang sejak Minggu (4/11/2018) lalu.

"Begitu besok, kami analisis lagi, kami evaluasi hasil hari ini dan besok pagi itu bagaimana, trennya masih ada (jenazah) enggak. Kalau masih ada, ya kami perpanjang," kata Syaugi, kemarin.

Ia mengatakan, jika pencarian oleh Tim SAR Gabungan diakhiri hari ini, tim SAR dari Kantor SAR Jakarta dan Bandung akan tetap melakukan pencarian.

Pesawat Lion Air JT 610 rute Jakarta-Pangkal Pinang jatuh di Tanjung Karawang, Jawa Barat, Senin (29/10/2018) pagi, tepatnya setelah 13 menit mengudara.

Pesawat mengangkut 181 penumpang dan 8 awak. Semua penumpang dan awak diduga tewas dalam kecelakaan itu.

https://megapolitan.kompas.com/read/2018/11/07/06563381/kumpulan-fakta-proses-evakuasi-jt-610-hingga-hari-ke-9

Terkini Lainnya

Maling Motor Bersenpi di Bekasi Residivis, 4 Kali Curi Motor di Pondok Gede

Maling Motor Bersenpi di Bekasi Residivis, 4 Kali Curi Motor di Pondok Gede

Megapolitan
Perempuan Disekap Dua Pria di Apartemen Kemayoran Usai Buka Jasa 'Open BO'

Perempuan Disekap Dua Pria di Apartemen Kemayoran Usai Buka Jasa "Open BO"

Megapolitan
Pejalan Kaki Terlindas 'Dump Truck' di Koja, Kaki Korban Hancur

Pejalan Kaki Terlindas "Dump Truck" di Koja, Kaki Korban Hancur

Megapolitan
5 Tahun Kasus Pembunuhan SIswi SMK di Bogor Belum Terungkap, Polisi Masih Cari Bukti Kuat

5 Tahun Kasus Pembunuhan SIswi SMK di Bogor Belum Terungkap, Polisi Masih Cari Bukti Kuat

Megapolitan
Ingin Gabung Jaklingko, Para Sopir Angkot di Jakut Desak Heru Budi Tanda Tangani SK

Ingin Gabung Jaklingko, Para Sopir Angkot di Jakut Desak Heru Budi Tanda Tangani SK

Megapolitan
Polisi Gadungan di Jaktim Terobsesi Jadi Anggota Polri, tapi Gagal Lolos Saat Tes

Polisi Gadungan di Jaktim Terobsesi Jadi Anggota Polri, tapi Gagal Lolos Saat Tes

Megapolitan
Ibu di Jaktim Rekam Anak Bersetubuh dengan Pacar untuk Kepuasan Diri

Ibu di Jaktim Rekam Anak Bersetubuh dengan Pacar untuk Kepuasan Diri

Megapolitan
Akses Jalan Tembusan Pasar Jambu Dua Dibuka, Dirut PPJ: Pedagang dan Warga Senang

Akses Jalan Tembusan Pasar Jambu Dua Dibuka, Dirut PPJ: Pedagang dan Warga Senang

Megapolitan
Siswi SLB di Jakbar Diduga Dicabuli Teman Sekelas hingga Hamil

Siswi SLB di Jakbar Diduga Dicabuli Teman Sekelas hingga Hamil

Megapolitan
Frustrasi Dijauhi Teman Picu Siswa SMP Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah

Frustrasi Dijauhi Teman Picu Siswa SMP Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah

Megapolitan
Ulah Polisi Gadungan di Jaktim, Raup Jutaan Rupiah dari Hasil Memalak Warga dan Positif Narkoba

Ulah Polisi Gadungan di Jaktim, Raup Jutaan Rupiah dari Hasil Memalak Warga dan Positif Narkoba

Megapolitan
Jukir Liar Muncul Lagi Usai Ditertibkan, Pengamat: Itu Lahan Basah dan Ladang Cuan bagi Kelompok Tertentu

Jukir Liar Muncul Lagi Usai Ditertibkan, Pengamat: Itu Lahan Basah dan Ladang Cuan bagi Kelompok Tertentu

Megapolitan
Darurat Pengelolaan Sampah, Anggota DPRD DKI Dukung Pemprov Bikin 'Pulau Sampah' di Jakarta

Darurat Pengelolaan Sampah, Anggota DPRD DKI Dukung Pemprov Bikin "Pulau Sampah" di Jakarta

Megapolitan
Peringatan Pemkot Bogor ke Pengelola Mal, Minta Tembusan Pasar Jambu Dua Tidak Ditutup Lagi

Peringatan Pemkot Bogor ke Pengelola Mal, Minta Tembusan Pasar Jambu Dua Tidak Ditutup Lagi

Megapolitan
Polisi Tangkap Maling Motor Bersenpi Rakitan di Bekasi, 1 Orang Buron

Polisi Tangkap Maling Motor Bersenpi Rakitan di Bekasi, 1 Orang Buron

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke