Salin Artikel

Luas Banjir di Jakarta Setara Hampir 80.000 Kolam Renang Olimpiade Tokyo 2020

Dia mengatakan, hanya 15 persen dari total keseluruhan wilayah Jakarta yang luasnya mencapai 661,52 Kilometer persegi.

"Karena itu, alhamdulillah 85 persen wilayah Jakarta aman. Ada 15 persen yang terdampak," ujar Anies usai melakukan kerja bakti di Kelurahan Makassar, Jakarta Timur, Minggu (5/1/2020).

Untuk diketahui, Jakarta memiliki luas wilayah sebesar 661,52 kilometer persegi.

Jika ada 15 persen wilayah Jakarta yang terendam banjir, itu artinya ada 99,228 kilometer persegi wilayah Jakarta yang terendam air.

Wilayah Jakarta seluas 99,228 kilometer persegi tersebut setara dengan luas 79.382 buah kolam renang standar internasional yang akan digunakan dalam Olimpiade Tokyo pada 24 Juli 2020 mendatang.

Untuk diketahui, kolam renang untuk standar internasional berukurang 50 x 25 meter.

Dalam kejuaraan olimpiade renang internasional, biasanya ada delapan atlet yang akan berlaga dalam setiap pertandingan.

Jika banjir seluas 79.382 kolam renang itu kembali terjadi, maka akan ada 635.056 atlet yang bisa secara serentak melakukan perlombaan dalam satu waktu saja.

Meski demikian, wilayah terdampak banjir di awal tahun 2020 di Jakarta tercatat lebih sedikit daripada tahun-tahun sebelumnya.

Wilayah terdampak banjir di Jakarta

Berdasarkan data PPID DKI Jakarta, penanganan banjir dari tahun ke tahun mengalami perbaikan.

Di tahun 2007 ketika Jakarta dipimpin Sutiyoso dengan intensitas curah hujan yang tinggi mencapai 340 milimeter per hari menyebabkan 445 kilometer persegi wilayah Jakarta terendam banjir.

Sedangkan di tahun 2013 saat Jokowi menjabat Gubernur DKI Jakarta, intensitas hujan yang hanya mencapai 100 milimeter per hari mampu merendam 240 kilometer persegi area Jakarta.

Di tahun 2015 saat Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menjabat sebagai Gubernur, dengan curah hujan 277 milimeter perhari menenggelamkan 281 kilometer persegi wilayah Jakarta.

Sedangkan di tahun 2020 saat Anies Baswedan menjabat Gubernur DKI Jakarta, dengan intensitas curah hujan sebesar 377 milimeter, banjir merendam 15 persen wilayah Jakarta atau setara 99,22 kilometer persegi.

https://megapolitan.kompas.com/read/2020/01/09/14145781/luas-banjir-di-jakarta-setara-hampir-80000-kolam-renang-olimpiade-tokyo

Terkini Lainnya

Keluarga Tolak Otopsi Jenazah Brigadir RAT yang Bunuh Diri di Mampang

Keluarga Tolak Otopsi Jenazah Brigadir RAT yang Bunuh Diri di Mampang

Megapolitan
Pemilik Rumah Tempat Brigadir RAT Bunuh Diri Minta Publik Tak Berasumsi

Pemilik Rumah Tempat Brigadir RAT Bunuh Diri Minta Publik Tak Berasumsi

Megapolitan
Jenazah Brigadir RAT Telah Dibawa Pihak Keluarga dari RS Polri Kramat Jati

Jenazah Brigadir RAT Telah Dibawa Pihak Keluarga dari RS Polri Kramat Jati

Megapolitan
Proyek LRT Jakarta Rute Velodrome-Manggarai Masuk Tahap Pemasangan Girder

Proyek LRT Jakarta Rute Velodrome-Manggarai Masuk Tahap Pemasangan Girder

Megapolitan
Polisi Sebut Brigadir RAT Bunuh Diri di Mampang saat Sedang Cuti

Polisi Sebut Brigadir RAT Bunuh Diri di Mampang saat Sedang Cuti

Megapolitan
Pemprov DKI Siapkan Stok Blanko KTP untuk Pemilih Pemula Pilgub 2024

Pemprov DKI Siapkan Stok Blanko KTP untuk Pemilih Pemula Pilgub 2024

Megapolitan
Sebelum Tewas, Brigadir RAT Sepekan Tinggal di Jakarta

Sebelum Tewas, Brigadir RAT Sepekan Tinggal di Jakarta

Megapolitan
Partisipasi Pemilih di Jakarta pada Pemilu 2024 Turun Dibandingkan 2019

Partisipasi Pemilih di Jakarta pada Pemilu 2024 Turun Dibandingkan 2019

Megapolitan
Pemerintah DKJ Punya Wewenang Batasi Kendaraan Pribadi di Jakarta, DPRD Minta Dilibatkan

Pemerintah DKJ Punya Wewenang Batasi Kendaraan Pribadi di Jakarta, DPRD Minta Dilibatkan

Megapolitan
Dua Begal di Depok Lakukan Aksinya di Tiga Tempat dalam Sehari

Dua Begal di Depok Lakukan Aksinya di Tiga Tempat dalam Sehari

Megapolitan
Unggah Foto Gelas Starbucks Tutupi Kabah Saat Umrah, Zita Anjani: Saya Berniat Mancing Obrolan...

Unggah Foto Gelas Starbucks Tutupi Kabah Saat Umrah, Zita Anjani: Saya Berniat Mancing Obrolan...

Megapolitan
Jenazah Brigadir RAT Belum Diotopsi, Polisi Tunggu Keputusan Keluarga

Jenazah Brigadir RAT Belum Diotopsi, Polisi Tunggu Keputusan Keluarga

Megapolitan
Keluarga Brigadir RAT yang Meninggal Bunuh Diri Tiba di RS Polri Kramat Jati

Keluarga Brigadir RAT yang Meninggal Bunuh Diri Tiba di RS Polri Kramat Jati

Megapolitan
Dua Begal yang Bacok Korban di Depok Incar Anak Sekolah

Dua Begal yang Bacok Korban di Depok Incar Anak Sekolah

Megapolitan
Pemprov DKI Disarankan Ambil Alih Pengelolaan JIS, TIM, dan Velodrome dari Jakpro

Pemprov DKI Disarankan Ambil Alih Pengelolaan JIS, TIM, dan Velodrome dari Jakpro

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke