Salin Artikel

Diduga akibat Korsleting, Mobil Hangus Terbakar di Serpong

TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com - Kebakaran mobil di Kampung Pondok Sentul, Keluruahan Ciater, Kecamatan Serpong, Tangerang Selatan, Selasa (21/1/2020), viral di media sosial.

Dalam video yang diunggah akun @damkar_tangsel, terlihat sebuah mobil berwarna putih terbakar di pinggir jalan.

Berdasarkan keterangan dalam unggahan video tersebut, mobil terbakar di dekat salah satu rumah makan bambu Ciater.

Kapolsek Serpong Kompol Stephanus Luckyto membenarkan kejadian kebakaran mobil pada pukul 11.00 WIB itu.

"Sementara diduga sumber api berasal dari arus korsleting kabel pada kendaraan mobil tersebut," kata Luckyto saat dihubungi.

Luckyto menjelaskan, peristiwa kebakaran terjadi bermula saat kendaraan mobil Grand Max dengan nomor polisi B 1087 KOR milik Asmin melintas.

Namun, tiba-tiba kendaraan tersebut mengeluarkan percikan api dari dalam mobil.

"Kemudian korban meminggirkan kendaraannya untuk berhenti. Kemudian keluar dan mencoba mengeluarkan serta menyelamatkan barang yang dibawanya," katanya.

Saat itu warga setempat yang melihat mencoba memadamkannya, tetapi api terus membesar hingga membakar seluruh bagian mobil.

"Warga sempat mencoba memadamkan api tersebut, tetapi api tidak bisa dipadamkan," tuturnya.

Saat itu, proses pemadaman dibantu oleh petugas Damkar Tangsel dengan menurunkan dua unit mobil.

"Api dapat dipadamkan sekitar pukul 11.30 WIB dengan menggunakan dua unit mobil Damkar Pemkot Tangsel," tutupnya.

https://megapolitan.kompas.com/read/2020/01/21/18152231/diduga-akibat-korsleting-mobil-hangus-terbakar-di-serpong

Terkini Lainnya

Naedi Acungkan Jempol dan Tersenyum Usai Faizal Terhasut Bunuh Sang Paman di Pamulang

Naedi Acungkan Jempol dan Tersenyum Usai Faizal Terhasut Bunuh Sang Paman di Pamulang

Megapolitan
PDI-P Bebaskan Sekda Supian Suri Pilih Bakal Calon Wakil Wali Kota di Pilkada 2024

PDI-P Bebaskan Sekda Supian Suri Pilih Bakal Calon Wakil Wali Kota di Pilkada 2024

Megapolitan
Dibacok Empat Kali oleh Keponakan yang Dendam, Penyebab Pria di Pamulang Tewas di Tempat

Dibacok Empat Kali oleh Keponakan yang Dendam, Penyebab Pria di Pamulang Tewas di Tempat

Megapolitan
Banyak Motor Lewat Trotoar di Matraman, Diduga akibat Penyempitan Jalan Imbas Proyek LRT

Banyak Motor Lewat Trotoar di Matraman, Diduga akibat Penyempitan Jalan Imbas Proyek LRT

Megapolitan
Bunuh Pamannya, Faizal Emosi Dibangunkan Saat Baru Tidur untuk Layani Pembeli di Warung

Bunuh Pamannya, Faizal Emosi Dibangunkan Saat Baru Tidur untuk Layani Pembeli di Warung

Megapolitan
Hindari Kecurigaan, Faizal Sempat Simpan Golok untuk Bunuh Pamannya di Atas Tumpukan Tabung Gas

Hindari Kecurigaan, Faizal Sempat Simpan Golok untuk Bunuh Pamannya di Atas Tumpukan Tabung Gas

Megapolitan
Minta Dishub DKI Pilah-pilah Penertiban, Jukir Minimarket: Kalau Memaksa, Itu Salah

Minta Dishub DKI Pilah-pilah Penertiban, Jukir Minimarket: Kalau Memaksa, Itu Salah

Megapolitan
Babak Baru Kasus Panca Pembunuh 4 Anak Kandung, Berkas Segera Dikirim ke PN Jaksel

Babak Baru Kasus Panca Pembunuh 4 Anak Kandung, Berkas Segera Dikirim ke PN Jaksel

Megapolitan
KPU DKI Beri Waktu Tiga Hari ke Dharma Pongrekun untuk Unggah Bukti Dukungan Cagub Independen

KPU DKI Beri Waktu Tiga Hari ke Dharma Pongrekun untuk Unggah Bukti Dukungan Cagub Independen

Megapolitan
Mahasiswa Unjuk Rasa di Depan Istana Bogor, Minta Jokowi Berhentikan Pejabat yang Antikritik

Mahasiswa Unjuk Rasa di Depan Istana Bogor, Minta Jokowi Berhentikan Pejabat yang Antikritik

Megapolitan
Banyak Motor Lewat Trotoar di Matraman, Warga: Sudah Jadi Pemandangan yang Umum Setiap Pagi

Banyak Motor Lewat Trotoar di Matraman, Warga: Sudah Jadi Pemandangan yang Umum Setiap Pagi

Megapolitan
Menolak Ditertibkan, Jukir Minimarket: Besok Tinggal Parkir Lagi, Bodo Amat...

Menolak Ditertibkan, Jukir Minimarket: Besok Tinggal Parkir Lagi, Bodo Amat...

Megapolitan
3 Pemuda di Kalideres Sudah 5 Kali Lakukan Penipuan dan Pemerasan Lewat Aplikasi Kencan

3 Pemuda di Kalideres Sudah 5 Kali Lakukan Penipuan dan Pemerasan Lewat Aplikasi Kencan

Megapolitan
Kejari Jaksel: Rubicon Mario Dandy Dikorting Rp 100 Juta Agar Banyak Peminat

Kejari Jaksel: Rubicon Mario Dandy Dikorting Rp 100 Juta Agar Banyak Peminat

Megapolitan
Jebak Korban di Aplikasi Kencan, Tiga Pemuda di Kalideres Kuras 'Limit Paylater' hingga Rp 10 Juta

Jebak Korban di Aplikasi Kencan, Tiga Pemuda di Kalideres Kuras "Limit Paylater" hingga Rp 10 Juta

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke