Salin Artikel

Pedagang Pasar Kemiri Kembangan Utara Diminta Patuhi Imbauan Kurangi Aktivitas

Pihak keluarahan meminta masyarakat mengindahkan imbauan mengurangi kegiatan di luar rumah, sebelum diberikan tindakan yang lebih tegas.

"Padahal sudah diberikan seruan Gubernur terkait social dan physical distancing tetap saja bandel. Mau tindak tegas, tetapi kan harus ke depankan sisi kemanusiaan juga," ujar Kepala Seksi Pemerintahan Kelurahan Kembangan Utara, Danang, Minggu (5/4/2020).

Danang menjelaskan, sejak ada seruan itu, pihak kelurahan memberikan imbauan dalam bentuk surat edaran ke semua wilayah Kembangan Utara. Kelurahan juga memasang spanduk peringatan di Pasar Kemiri yang berada di lingkungan RW 06, Kelurahan Kembangan Utara.

Bahkan, tim gabungan dari TNI, Polri dari Polsek Kembangan, dan Satpol PP juga sudah mendatangi lokasi untuk memberikan peringatan langsung kepada masyarakat dan para pedagang.

"Kayak Sabtu pekan lalu, kami tim gabungan sama TNI, Polri dari Polsek Kembangan sudah turun bersama-sama dengan Satpol PP, semua sampai pukul 1 pagi. Tertib mereka. Besok-besoknya ada lagi, kayak gitu," kata Danang.

Menurut Danang, hingga Sabtu kemarin di kawasan Pasar Kemiri masih ditemukan kerumunan warga dan banyak pedagang yang tetap berjualan hingga malam hari.

Pihak kelurahan belum mengambil tindakan tegas dan masih berupaya memberikan imbauan kepada masyarakat setempat agar mengurangi aktivitas di luar rumah.

Menurut dia, kesadaran masyarakat untuk menjaga jarak fisik sangat membantu dalam memutus rantai penularan Covid-19 yang saat ini masih berlanjut.

Jumlah kasus positif Covid-19 di Jakarta hingga Sabtu kemarin adalah 1.071 orang. Angka itu berdasarkan data yang diunggah di laman corona.jakarta.go.id.

Dari jumlah itu, sebanyak 58 orang dinyatakan sembuh, dan 98 pasien diantaranya menjadi dunia. Sementara itu, ada 696 pasien yang dirawat di rumah sakit, dan 219 orang menjalani isolasi mandiri.

https://megapolitan.kompas.com/read/2020/04/05/10362331/pedagang-pasar-kemiri-kembangan-utara-diminta-patuhi-imbauan-kurangi

Terkini Lainnya

Pemilik Rumah Tempat Brigadir RAT Bunuh Diri Minta Publik Tak Berasumsi

Pemilik Rumah Tempat Brigadir RAT Bunuh Diri Minta Publik Tak Berasumsi

Megapolitan
Jenazah Brigadir RAT Telah Dibawa Pihak Keluarga dari RS Polri Kramat Jati

Jenazah Brigadir RAT Telah Dibawa Pihak Keluarga dari RS Polri Kramat Jati

Megapolitan
Proyek LRT Jakarta Rute Velodrome-Manggarai Masuk Tahap Pemasangan Girder

Proyek LRT Jakarta Rute Velodrome-Manggarai Masuk Tahap Pemasangan Girder

Megapolitan
Polisi Sebut Brigadir RAT Bunuh Diri di Mampang saat Sedang Cuti

Polisi Sebut Brigadir RAT Bunuh Diri di Mampang saat Sedang Cuti

Megapolitan
Pemprov DKI Siapkan Stok Blanko KTP untuk Pemilih Pemula Pilgub 2024

Pemprov DKI Siapkan Stok Blanko KTP untuk Pemilih Pemula Pilgub 2024

Megapolitan
Sebelum Tewas, Brigadir RAT Sepekan Tinggal di Jakarta

Sebelum Tewas, Brigadir RAT Sepekan Tinggal di Jakarta

Megapolitan
Partisipasi Pemilih di Jakarta pada Pemilu 2024 Turun Dibandingkan 2019

Partisipasi Pemilih di Jakarta pada Pemilu 2024 Turun Dibandingkan 2019

Megapolitan
Pemerintah DKJ Punya Wewenang Batasi Kendaraan Pribadi di Jakarta, DPRD Minta Dilibatkan

Pemerintah DKJ Punya Wewenang Batasi Kendaraan Pribadi di Jakarta, DPRD Minta Dilibatkan

Megapolitan
Dua Begal di Depok Lakukan Aksinya di Tiga Tempat dalam Sehari

Dua Begal di Depok Lakukan Aksinya di Tiga Tempat dalam Sehari

Megapolitan
Unggah Foto Gelas Starbucks Tutupi Kabah Saat Umrah, Zita Anjani: Saya Berniat Mancing Obrolan...

Unggah Foto Gelas Starbucks Tutupi Kabah Saat Umrah, Zita Anjani: Saya Berniat Mancing Obrolan...

Megapolitan
Jenazah Brigadir RAT Belum Diotopsi, Polisi Tunggu Keputusan Keluarga

Jenazah Brigadir RAT Belum Diotopsi, Polisi Tunggu Keputusan Keluarga

Megapolitan
Keluarga Brigadir RAT yang Meninggal Bunuh Diri Tiba di RS Polri Kramat Jati

Keluarga Brigadir RAT yang Meninggal Bunuh Diri Tiba di RS Polri Kramat Jati

Megapolitan
Dua Begal yang Bacok Korban di Depok Incar Anak Sekolah

Dua Begal yang Bacok Korban di Depok Incar Anak Sekolah

Megapolitan
Pemprov DKI Disarankan Ambil Alih Pengelolaan JIS, TIM, dan Velodrome dari Jakpro

Pemprov DKI Disarankan Ambil Alih Pengelolaan JIS, TIM, dan Velodrome dari Jakpro

Megapolitan
Jenazah Brigadir RAT Diotopsi di RS Polri Sebelum Dibawa Keluarga ke Manado

Jenazah Brigadir RAT Diotopsi di RS Polri Sebelum Dibawa Keluarga ke Manado

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke