Salin Artikel

Begini Persiapan Central Park dan Neo Soho Mall Jelang Pembukaan Mal

JAKARTA, KOMPAS.com - Pengelola Central Park dan Neo Soho Mall akan mempersiapkan pembukaan mal pada masa pembatasan sosial berskala besar (PSBB) transisi.

Bukan hanya mal di wilayah Tanjung Duren, Jakarta Barat, pihak pengelola juga berencana melakukan persiapan yang sama di 60 mal berbagai wilayah Indonesia.

"Central Park dan Neo Soho Mall siap kembali beroperasi jika PSBB DKI Jakarta dilonggarkan mengacu pada keputusan pemerintah," kata Asst Marcomm and Relation General Manager Central Park dan Neo Soho Mall Silviyanti Dwi Aryati dalam keterangan tertulis, Senin (8/6/2020).

"Tindakan preventif akan dilaksanakan untuk mempersiapkan re-opening mal yang juga dilakukan serentak dengan lebih dari 60 pusat perbelanjaan di DKI Jakarta," lanjut keterangan tersebut.

Untuk mendukung kelancaran masa transisi dan mencagah penularan Covid-19, pengelola mal menyediakan hand sanitizer otomatis di beberapa titik mal, pengecekan suhu tubuh di pintu-pintu masuk, dan juga menggalakkan physical distancing kepada para pengunjung.

Bahkan, jaga jarak antar-pengunjung juga diberlakukan di dalam lift, eskalator, dan pada setiap antrean yang terjadi di sekitar area mal.

“Mengikuti kebijakan pemerintah dan panduan protokol kesehatan pusat perbelanjaan Indonesia untuk beroperasional dalam rangka pemulihan ekonomi akibat pandemik Covid-19, kami akan menerapkan SOP (standard operating procedure) new normal yang dijabarkan untuk seluruh pengunjung," tulis Silvi.

Silvi kemudian menjabarkan secara singkat SOP new normal tersebut.

Pertama, mal beroperasi selama sembilan jam, yakni sejak pukul 11.00 WIB sampai dengan 20.00 WIB.

Sementara untukminimarket, toko obat, dan perbankan akan membuka pelayanannya satu jam lebih awal.

Berikutnya, setiap pengunjung yang hendak memasuki mal diwajibkan untuk menggunakan masker.

Demi menjaga kebersihan area mal, pengelola akan melakukan general cleaning dengan menghidupkan sirkulasi udara sebelum mal buka di setiap harinya dan sanitasi disinfektan secara berkala di setiap sudut-sudut mal dan juga tenant agar tercipta suasana nyaman dan juga aman.

Selain itu, pihak mal juga tetap menyediakan platform aplikasi daring Grab & Go bagi pengemudi ojek online yang menerima order makanan dari tenant yang ada di dalam mal.

Perlu diketahui, sebelumnya Ketua Asosiasi Persatuan Pusat Belanja Indonesia (APPBI) DKI Jakarta Ellen Hidayat mengatakan bahwa semua pusat perbelanjaan di Ibu Kota akan kembali beroperasi mulai 15 Juni 2020.

Hal ini sesuai keputusan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang mengizinkan mal beroperasi selama pembatasan sosial berskala besar (PSBB) transisi.

"Mengingat semua pusat belanja juga memiliki moral obligation dan responsibility kepada para tenant, karyawan dan masyarakat, maka dapat dikatakan semua mal juga akan buka saat tanggal tersebut (15 Juni 2020)," kata Ellen, Sabtu (6/6/2020).

https://megapolitan.kompas.com/read/2020/06/08/16315251/begini-persiapan-central-park-dan-neo-soho-mall-jelang-pembukaan-mal

Terkini Lainnya

DLH DKI Angkut 83 Meter Kubik Sampah dari Pesisir Marunda Kepu

DLH DKI Angkut 83 Meter Kubik Sampah dari Pesisir Marunda Kepu

Megapolitan
Janggal, Brigadir RAT Bunuh Diri Saat Jadi Pengawal Bos Tambang, tapi Atasannya Tak Tahu

Janggal, Brigadir RAT Bunuh Diri Saat Jadi Pengawal Bos Tambang, tapi Atasannya Tak Tahu

Megapolitan
8 Pasien DBD Masih Dirawat di RSUD Tamansari, Mayoritas Anak-anak

8 Pasien DBD Masih Dirawat di RSUD Tamansari, Mayoritas Anak-anak

Megapolitan
Pengelola Imbau Warga Tak Mudah Tergiur Tawaran Jual Beli Rusunawa Muara Baru

Pengelola Imbau Warga Tak Mudah Tergiur Tawaran Jual Beli Rusunawa Muara Baru

Megapolitan
UPRS IV: Banyak Oknum yang Mengatasnamakan Pengelola dalam Praktik Jual Beli Rusunawa Muara Baru

UPRS IV: Banyak Oknum yang Mengatasnamakan Pengelola dalam Praktik Jual Beli Rusunawa Muara Baru

Megapolitan
9 Jam Berdarah: RM Dibunuh, Mayatnya Dimasukkan ke Koper lalu Dibuang ke Pinggir Jalan di Cikarang

9 Jam Berdarah: RM Dibunuh, Mayatnya Dimasukkan ke Koper lalu Dibuang ke Pinggir Jalan di Cikarang

Megapolitan
Seorang Remaja Tenggelam di Kali Ciliwung, Diduga Terseret Derasnya Arus

Seorang Remaja Tenggelam di Kali Ciliwung, Diduga Terseret Derasnya Arus

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok: Malam Ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok: Malam Ini Hujan Petir

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Mobil Terbakar di Tol Japek Arah Cawang | Pembunuh Wanita Dalam Koper di Bekasi Ditangkap

[POPULER JABODETABEK] Mobil Terbakar di Tol Japek Arah Cawang | Pembunuh Wanita Dalam Koper di Bekasi Ditangkap

Megapolitan
Perjuangkan Peningkatan Upah Buruh, Lia dan Teman-temannya Rela ke Jakarta dari Cimahi

Perjuangkan Peningkatan Upah Buruh, Lia dan Teman-temannya Rela ke Jakarta dari Cimahi

Megapolitan
Cerita Suratno, Buruh yang Khawatir Uang Pensiunnya Berkurang karena UU Cipta Kerja

Cerita Suratno, Buruh yang Khawatir Uang Pensiunnya Berkurang karena UU Cipta Kerja

Megapolitan
Pembunuh Perempuan Dalam Koper Tak Melawan Saat Ditangkap Polisi di Palembang

Pembunuh Perempuan Dalam Koper Tak Melawan Saat Ditangkap Polisi di Palembang

Megapolitan
Said Iqbal Minta Prabowo Hapus UU Cipta Kerja Klaster Ketenagakerjaan

Said Iqbal Minta Prabowo Hapus UU Cipta Kerja Klaster Ketenagakerjaan

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Ajak Korban Masuk ke Kamar Hotel di Bandung

Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Ajak Korban Masuk ke Kamar Hotel di Bandung

Megapolitan
Said Iqbal: Upah Buruh di Jakarta yang Ideal Rp 7 Juta Per Bulan

Said Iqbal: Upah Buruh di Jakarta yang Ideal Rp 7 Juta Per Bulan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke