Salin Artikel

Warga Sebut Kawasan Lubang Buaya Rawan Maling Motor dan Tawuran

JAKARTA, KOMPAS.com - Warga di kawasan Lubang Buaya, Jakarta Timur, mengungkap betapa rawannya kawasan tersebut.

Salah satu warga, Kevin (29), mengatakan bahwa kawasan Jalan Pondok Gede, Lubang Buaya rawan akan maling. Dirinya pernah hampir kehilangan motor saat parkir di pinggir jalan.

"Di sini memang rawan. Waktu itu kunci magnet motor saya sempat sudah dirusak sama orang. Cuma keburu ketahuan, jadinya gagal. Motor saya diparkir di sana (menunjuk arah jalan raya," kata Kevin saat ditemui di lokasi, Selasa (7/7/2020).

Tidak hanya itu, seorang karyawan restoran bernama Rizal juga mengatakan hal yang sama.

"Di sini kejadian maling motor banyak, cuma yang ketahuan baru sekarang," ucap dia, berkait peristiwa pencurian motor yang baru saja digagalkan oleh warga.

Menurut Rizal, pencurian motor di wilayah ini marak terjadi pada 2019 lalu. Bahkan, kawasan tersebut juga kerap dijadikan "arena" tawuran pelajar.

"Kalau sebelum Corona tuh sering kejadian tawuran di sini. Setiap hari Jumat tuh sering," kata Rizal.

Sebelumnya, dua maling diamuk warga setelah mereka gagal mencuri motor di Jalan Pondok Gede, Lubang Buaya, Jakarta Timur.

Video rekaman penangkapan kedua maling diunggah melalui akun Instagram @jakarta.terkini beberapa jam lalu.

Kevin mengatakan, dua pelaku mulanya berboncengan dan berhenti di sebuah ruko penyedia jasa peminjaman.

Mereka mengincar satu motor matic merah yang terparkir di depan ruko.

Salah satu pelaku mencoba mengambil motor tersebut dengan kunci T. Namun, setelah motor berhasil dihidupkan, sang pemilik sadar dan berteriak maling dari dalam ruko.

"Pas diteriakkin, mereka berdua mau kabur. Ternyata pas kabur bawa motor masing-masing malah tertabrak mobil yang sedang lewat," jelas Kevin.

Setelah tertabrak di depan ruko, satu pelaku coba melarikan diri. Sedangkan satu pelaku lagi tidak kabur lantaran kakinya tertimpa motor.

Kedua maling berhasil ditangkap dan diamuk massa.

Kemudian nereka dibawa ke Polsek Cipayung dengan mobil bak terbuka guna menjalani proses hukum lebih lanjut.

https://megapolitan.kompas.com/read/2020/07/07/20460941/warga-sebut-kawasan-lubang-buaya-rawan-maling-motor-dan-tawuran

Terkini Lainnya

Pro-Kontra Warga soal Janji Dishub DKI Tertibkan Juru Parkir, Tak Keberatan jika Jukir Resmi

Pro-Kontra Warga soal Janji Dishub DKI Tertibkan Juru Parkir, Tak Keberatan jika Jukir Resmi

Megapolitan
Mahasiswa STIP Tewas Dianiaya Senior, Pengawasan dan Tata Tertib Kampus Jadi Sorotan

Mahasiswa STIP Tewas Dianiaya Senior, Pengawasan dan Tata Tertib Kampus Jadi Sorotan

Megapolitan
Hari Ini, Polisi Lakukan Gelar Perkara Kasus Mahasiswa STIP Tewas Diduga Dianiaya Senior

Hari Ini, Polisi Lakukan Gelar Perkara Kasus Mahasiswa STIP Tewas Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Usul Heru Budi Bangun “Jogging Track” di RTH Tubagus Angke Dinilai Tak Tepat dan Buang Anggaran

Usul Heru Budi Bangun “Jogging Track” di RTH Tubagus Angke Dinilai Tak Tepat dan Buang Anggaran

Megapolitan
Polisi Sebut Pembunuh Wanita Dalam Koper Tak Berniat Ambil Uang Kantor yang Dibawa Korban

Polisi Sebut Pembunuh Wanita Dalam Koper Tak Berniat Ambil Uang Kantor yang Dibawa Korban

Megapolitan
Ketimbang “Jogging Track”, RTH Tubagus Angka Diusulkan Jadi Taman Bermain Anak untuk Cegah Prostitusi

Ketimbang “Jogging Track”, RTH Tubagus Angka Diusulkan Jadi Taman Bermain Anak untuk Cegah Prostitusi

Megapolitan
Mahasiswa STIP Tewas Dianiaya Senior, Keluarga Minta Keadilan dan Tanggung Jawab Kampus

Mahasiswa STIP Tewas Dianiaya Senior, Keluarga Minta Keadilan dan Tanggung Jawab Kampus

Megapolitan
Mahasiswa STIP Tewas Diduga Dianiaya Senior, Keluarga Temukan Banyak Luka Lebam

Mahasiswa STIP Tewas Diduga Dianiaya Senior, Keluarga Temukan Banyak Luka Lebam

Megapolitan
Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior, Keluarga Sebut Korban Tak Punya Musuh

Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior, Keluarga Sebut Korban Tak Punya Musuh

Megapolitan
Otopsi Selesai, Jenazah Taruna STIP yang Tewas Dianiaya Senior Akan Diterbangkan ke Bali Besok

Otopsi Selesai, Jenazah Taruna STIP yang Tewas Dianiaya Senior Akan Diterbangkan ke Bali Besok

Megapolitan
Jadi Tempat Prostitusi, RTH Tubagus Angke Diusulkan untuk Ditutup Sementara dan Ditata Ulang

Jadi Tempat Prostitusi, RTH Tubagus Angke Diusulkan untuk Ditutup Sementara dan Ditata Ulang

Megapolitan
Heru Budi Diminta Tegur Wali Kota hingga Lurah karena RTH Tubagus Angke Jadi Tempat Prostitusi

Heru Budi Diminta Tegur Wali Kota hingga Lurah karena RTH Tubagus Angke Jadi Tempat Prostitusi

Megapolitan
Keberatan Ditertibkan, Juru Parkir Minimarket: Cari Kerjaan Kan Susah...

Keberatan Ditertibkan, Juru Parkir Minimarket: Cari Kerjaan Kan Susah...

Megapolitan
BPSDMP Kemenhub Bentuk Tim Investigasi Usut Kasus Tewasnya Taruna STIP

BPSDMP Kemenhub Bentuk Tim Investigasi Usut Kasus Tewasnya Taruna STIP

Megapolitan
Status Taruna STIP yang Aniaya Junior Bakal Dicopot

Status Taruna STIP yang Aniaya Junior Bakal Dicopot

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke