Salin Artikel

Cerita Saksi Detik-detik Mobil Tercebur ke Kalimalang, Dua Orang Lolos Naik ke Atap

Mobil Toyota Innova warna hitam yang tercebur berisi Sutaryo (sopir), Ustadzah Samsiah (istri Ustad Jalil), dan dua anak Samsiah, yakni MK (10) serta NF (3).

Samsiah meninggal dunia dalam kecelakaan tersebut.

Nasril, salah satu saksi mata, warga Komplek Depkes, Jati Bening, Bekasi menceritakan, kecelakaan tersebut terjadi pukul 03.00 WIB. Mobil melaju dari arah Bekasi menuju Jakarta.

Ketika hendak menghindari polisi tidur, mobil yang dikendarai Sutaryo tercebur ke Kalimalang.

Diduga, saat itu sopir Sutaryo mengantuk.

“Jadi kan jalanan juga berlubang di depan komplek nih. Karena dia kecepatannya tinggi terus menghindar dari polisi tidur akhirya putar setir ke kanan dan nyebur ke kali,” ujar Nasril saat ditemui di lokasi, Jumat (10/7/2020).

Saksi lain, Widodo, pedagang warung di dekat Kompleks Depkes mengatakan, setelah tercebur, mobil sempat terbawa arus sekitar 50 meter.

Posisi bamper depan mobil rusak. Kaca jendela mobil tampak pecah.

Widodo mengatakan, sang sopir terlebih dahulu selamat dari kecelakaan itu.

Sopir kemudian menyelamatkan MK yang kala itu duduk di samping kursi sopir. Ia bersama MK kemudian berenang dan naik di atas kap mobil.

Sementara, NF sudah tidak ada di dalam mobil ketika MK dan Sutaryo menyelamatkan diri.

“Samsiah sempat minta tolong awalnya. Namun karena posisinya saat itu terjepit, lalu Samsiah berada di tempat duduk belakang akhirnya Sutaryo ini kesulitan menyelamatkan,” kata dia.

Ketika MK dan Sutaryo berada di atas mobil, keduanya ditolong oleh sopir angkutan umum yang kala itu melintas di lokasi kejadian.

Ia dan MK kemudian diselamatkan dan dibawa ke pinggir jalan. Akhirnya, warga langsung menelpon petugas kepolisian dan Pemadam Kebakaran untuk datang ke lokasi kejadian.

Oleh tim Damkar, mobil diangkat dari Kalimalang. Mobil itu kemudian dibawa ke Laka Lantas Polres Bekasi.

Sementara, jasad Samsiah dibawa ke RSUD Kota Bekasi. Adapun NF masih dalam proses pencarian tim gabungan.

Sebelumnya, Kasatlantas Polres Metro Bekasi AKBP Ojo Ruslani sebelumnya mengatakan, awalnya rombongan dari arah Purwekerto menuju Pesantren Al-Asiriyah Nurul Iman, Parung Bogor.

Saat melintas di Jalan Arteri Kalimalang, Jatibening, Pondok Gede, Bekasi, Sutaryo diduga mengantuk.

“Sopir dalam keadaan mengantuk dan pada saat berbelok mobil mengalami kecelakaan tunggal (masuk kecebur ke dalam Kalimalang),” ujar Ojo melalui keterangan tertulis, Jumat

https://megapolitan.kompas.com/read/2020/07/10/11371911/cerita-saksi-detik-detik-mobil-tercebur-ke-kalimalang-dua-orang-lolos

Terkini Lainnya

Supian Suri Dilaporkan ke Bawaslu Depok Terkait Dugaan Pelanggaran Netralitas ASN

Supian Suri Dilaporkan ke Bawaslu Depok Terkait Dugaan Pelanggaran Netralitas ASN

Megapolitan
Pengamat : Ahok Punya Kelebihan Buat Maju Pilkada DKI 2024

Pengamat : Ahok Punya Kelebihan Buat Maju Pilkada DKI 2024

Megapolitan
Pohon Tumbang Timpa Seorang Pengunjung Tebet Eco Park, Korban Dilarikan ke Rumah Sakit

Pohon Tumbang Timpa Seorang Pengunjung Tebet Eco Park, Korban Dilarikan ke Rumah Sakit

Megapolitan
Kecelakaan Tewaskan Pengendara Motor di Basura Jaktim, Polisi Masih Selidiki

Kecelakaan Tewaskan Pengendara Motor di Basura Jaktim, Polisi Masih Selidiki

Megapolitan
3 ASN Pemkot Ternate Ditetapkan sebagai Tersangka Kasus Narkoba di Jakarta

3 ASN Pemkot Ternate Ditetapkan sebagai Tersangka Kasus Narkoba di Jakarta

Megapolitan
Kronologi Mobil Tabrakan dengan Pikap dan Motor di Depok, Pengemudi Hilang Kendali

Kronologi Mobil Tabrakan dengan Pikap dan Motor di Depok, Pengemudi Hilang Kendali

Megapolitan
Tembak Kaki Pembunuh Imam Mushala, Polisi: Ada Indikasi Melarikan Diri

Tembak Kaki Pembunuh Imam Mushala, Polisi: Ada Indikasi Melarikan Diri

Megapolitan
Toyota Yaris Tabrak Mobil Pikap dan Motor di Depok, 5 Orang Luka-luka

Toyota Yaris Tabrak Mobil Pikap dan Motor di Depok, 5 Orang Luka-luka

Megapolitan
Demi Kelabui Polisi, Galang Cukur Kumis dan Potong Rambut Usai Bunuh Imam Mushala di Kebon Jeruk

Demi Kelabui Polisi, Galang Cukur Kumis dan Potong Rambut Usai Bunuh Imam Mushala di Kebon Jeruk

Megapolitan
Ditusuk Sedalam 19 Cm, Imam Mushala di Kebon Jeruk Meninggal Saat Dirawat di RS

Ditusuk Sedalam 19 Cm, Imam Mushala di Kebon Jeruk Meninggal Saat Dirawat di RS

Megapolitan
Dharma Pongrekun Ikut Pilkada DKI Jalur Independen, Pengamat : Harus Dapat Simpati Warga Buat Menang

Dharma Pongrekun Ikut Pilkada DKI Jalur Independen, Pengamat : Harus Dapat Simpati Warga Buat Menang

Megapolitan
Polisi Periksa 4 Saksi Kasus Tewasnya Rojali, Korban Penganiayaan di Bogor

Polisi Periksa 4 Saksi Kasus Tewasnya Rojali, Korban Penganiayaan di Bogor

Megapolitan
Supaya Nyaman, Pekerja Harap Debu Tebal di Terminal Kontainer Pelabuhan Tanjung Priok Segera Dibersihkan

Supaya Nyaman, Pekerja Harap Debu Tebal di Terminal Kontainer Pelabuhan Tanjung Priok Segera Dibersihkan

Megapolitan
Peremas Payudara Beraksi di Bojonggede, Korbannya Ibu yang Sedang Gandeng Anak

Peremas Payudara Beraksi di Bojonggede, Korbannya Ibu yang Sedang Gandeng Anak

Megapolitan
Pria Tewas Tertabrak Kereta di Bogor Sempat Tulis Surat Wasiat untuk Keluarga

Pria Tewas Tertabrak Kereta di Bogor Sempat Tulis Surat Wasiat untuk Keluarga

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke