Salin Artikel

Pemilik Rental Mobil Diimbau Pasang Lebih dari 1 GPS di Mobil, Antisipasi Dibawa Kabur

DEPOK, KOMPAS.com - Polisi mengimbau agar pemilik rental mobil memasang lebih dari satu unit perangkat GPS (global positioning system) di dalam mobil sewaannya.

Hal itu disampaikan oleh Ketua Tim Jaguar Polres Metro Depok Iptu Winam Agus, yang baru-baru ini mengamankan mobil sewaan yang sempat dibawa kabur 10 bulan.

"Jadi mobil yang direntalkan tidak hanya (dilengkapi) satu GPS, tapi dua-tiga GPS," kata Winam kepada wartawan, Rabu (10/2/2021).

Dalam kasus yang ia tangani baru-baru ini, mobil sewaan yang dibawa kabur 10 bulan lalu akhirnya terlacak karena di dalamnya terdapat dua unit GPS.

Satu GPS belakangan diketahui telah rusak, namun satu GPS lainnya masih berfungsi. Di situ lah letak pentingnya memasang lebih dari satu perangkat GPS, yakni sebagai backup.

Selama berbulan-bulan, mobil yang disewa dari Jakarta Barat itu terdeteksi dibawa singgah sampai ke Lampung dan Palembang.

Kemudian baru-baru ini, melalui pemantauan GPS, akhirnya diketahui mobil itu sedang berada di Depok.

Pemilik rental, Arifin, sontak segera menghubungi polisi yang kemudian melakukan pengejaran terhadap mobil itu di kawasan Sawangan.

"Saya mengimbau masyarakat seperti Bapak ini (Arifin). Bapak ini memasang di mobilnya dua GPS; satu mati, satu masih hidup, sehingga selama 10 bulan itu masih bisa dideteksi keberadaan mobil itu," jelas Winam.

"Maka bagi pemilik bisnis rental saya sarankan memasang GPS dua-tiga," ia menambahkan.

https://megapolitan.kompas.com/read/2021/02/10/16410131/pemilik-rental-mobil-diimbau-pasang-lebih-dari-1-gps-di-mobil-antisipasi

Terkini Lainnya

Pengemis yang Suka Marah-marah Dijenguk Adiknya di RSJ, Disebut Tenang saat Mengobrol

Pengemis yang Suka Marah-marah Dijenguk Adiknya di RSJ, Disebut Tenang saat Mengobrol

Megapolitan
BOY STORY Bawakan Lagu 'Dekat di Hati' Milik RAN dan Joget Pargoy

BOY STORY Bawakan Lagu "Dekat di Hati" Milik RAN dan Joget Pargoy

Megapolitan
Lepas Rindu 'My Day', DAY6 Bawakan 10 Lagu di Saranghaeyo Indonesia 2024

Lepas Rindu "My Day", DAY6 Bawakan 10 Lagu di Saranghaeyo Indonesia 2024

Megapolitan
Jelang Pilkada 2024, 8 Nama Daftar Jadi Calon Wali Kota Bogor Melalui PKB

Jelang Pilkada 2024, 8 Nama Daftar Jadi Calon Wali Kota Bogor Melalui PKB

Megapolitan
Satpol PP Minta Pihak Keluarga Jemput dan Rawat Ibu Pengemis Viral Usai Dirawat di RSJ

Satpol PP Minta Pihak Keluarga Jemput dan Rawat Ibu Pengemis Viral Usai Dirawat di RSJ

Megapolitan
Mulai Hari Ini, KPU DKI Jakarta Buka Pendaftaran Cagub Independen

Mulai Hari Ini, KPU DKI Jakarta Buka Pendaftaran Cagub Independen

Megapolitan
Kala Senioritas dan Arogansi Hilangkan Nyawa Taruna STIP...

Kala Senioritas dan Arogansi Hilangkan Nyawa Taruna STIP...

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Kebengisan Pembunuh Wanita Dalam Koper | Kronologi Meninggalnya Siswa STIP yang Dianiaya Senior

[POPULER JABODETABEK] Kebengisan Pembunuh Wanita Dalam Koper | Kronologi Meninggalnya Siswa STIP yang Dianiaya Senior

Megapolitan
Daftar 73 SD/MI Gratis di Tangerang dan Cara Daftarnya

Daftar 73 SD/MI Gratis di Tangerang dan Cara Daftarnya

Megapolitan
Taruna STIP Tewas Dianiaya, Polisi Ungkap Pemukulan Senior ke Junior Jadi Tradisi 'Penindakan'

Taruna STIP Tewas Dianiaya, Polisi Ungkap Pemukulan Senior ke Junior Jadi Tradisi "Penindakan"

Megapolitan
Empat Taruna STIP yang Diduga Saksikan Pelaku Aniaya Junior Tak Ikut Ditetapkan Tersangka

Empat Taruna STIP yang Diduga Saksikan Pelaku Aniaya Junior Tak Ikut Ditetapkan Tersangka

Megapolitan
Motif Pelaku Aniaya Taruna STIP hingga Tewas: Senioritas dan Arogansi

Motif Pelaku Aniaya Taruna STIP hingga Tewas: Senioritas dan Arogansi

Megapolitan
Penyebab Utama Tewasnya Taruna STIP Bukan Pemukulan, tapi Ditutup Jalur Pernapasannya oleh Pelaku

Penyebab Utama Tewasnya Taruna STIP Bukan Pemukulan, tapi Ditutup Jalur Pernapasannya oleh Pelaku

Megapolitan
Polisi Tetapkan Tersangka Tunggal dalam Kasus Tewasnya Taruna STIP Jakarta

Polisi Tetapkan Tersangka Tunggal dalam Kasus Tewasnya Taruna STIP Jakarta

Megapolitan
Hasil Otopsi Taruna STIP yang Tewas Dianiaya Senior: Memar di Mulut, Dada, hingga Paru

Hasil Otopsi Taruna STIP yang Tewas Dianiaya Senior: Memar di Mulut, Dada, hingga Paru

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke