Salin Artikel

Dua Mobil Terlibat Kecelakaan di Tol Jakarta-Merak, 5 Orang Terluka

Kanit Laka Lantas Polres Metro Tangerang Kota AKP Badruzzaman berujar, laka lantas tersebut terjadi antara mobil Toyota berpelat nomor B 2646 IE dan mobil BMW berpelat nomor B 1888 NJC.

"Mobil Toyota dikendarai oleh Dani Mugiono, Nur Rahman, Teddy Sabtawan, dan Alvaro RP," papar Badruzzaman melalui pesan singkat, Senin siang.

"Sedangkan mobil BMW dikendarai Amos," sambung dia.

Empat korban saat ini menjalani perawatan di RS Prima, Kota Tangerang Selatan. Sedangkan korban atas nama Teddy Sabtawan dirawat di RS Siloam, Kota Tangerang.

Kronologi kecelakaan tersebut, yakni saat mobil Toyota melaju ke arah barat di tol Jakarta-Merak.

Sesampainya di KM 18, mobil itu berpindah jalur hendak menuju pintu keluar arah Serpong, Kota Tangerang Selatan.

"Karena tidak memperhatikan arus lalu lintas yang datang dari belakang, sehingga mobil Toyota itu tertabrak mobil BMW yang dikendarai Amos," tutur Badruzzaman.

Usai tertabrak mobil BMW, mobil Innova menabrak mobil yang berhenti di bahu jalan tol tersebut.

Badruzzaman menyebut, mobil yang ditabrak Innova lantas melarikan diri setelah tertabrak.

Pihak kepolisian kemudian menerima laporan dari pengguna tol lain terkait peristiwa laka lantas tersebut.

Lalu, aparat kepolisian mendatangi lokasi terjadinya dan melakukan pemeriksaan di lokasi, serta mengevakuasi seluruh korban.

"Sekarang kami masih menyelidiki lebih lanjut (terkait) nominal kerugian yang dialami korban. Kami juga masih menyelidiki apa ada tersangka dari peristiwa ini," urai dia.

https://megapolitan.kompas.com/read/2021/04/05/12244841/dua-mobil-terlibat-kecelakaan-di-tol-jakarta-merak-5-orang-terluka

Terkini Lainnya

Kecelakaan di UI, Saksi Sebut Mobil HRV Berkecepatan Tinggi Tabrak Bus Kuning

Kecelakaan di UI, Saksi Sebut Mobil HRV Berkecepatan Tinggi Tabrak Bus Kuning

Megapolitan
Polisi Periksa 10 Saksi Kasus Tewasnya Siswa STIP yang Diduga Dianiaya Senior

Polisi Periksa 10 Saksi Kasus Tewasnya Siswa STIP yang Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Diduga Ngebut, Mobil Tabrak Bikun UI di Hutan Kota

Diduga Ngebut, Mobil Tabrak Bikun UI di Hutan Kota

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Tinggalkan Mayat Korban di Kamar Hotel

Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Tinggalkan Mayat Korban di Kamar Hotel

Megapolitan
Siswa STIP Dianiaya Senior di Sekolah, Diduga Sudah Tewas Saat Dibawa ke Klinik

Siswa STIP Dianiaya Senior di Sekolah, Diduga Sudah Tewas Saat Dibawa ke Klinik

Megapolitan
Terdapat Luka Lebam di Sekitar Ulu Hati Mahasiswa STIP yang Tewas Diduga Dianiaya Senior

Terdapat Luka Lebam di Sekitar Ulu Hati Mahasiswa STIP yang Tewas Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Dokter Belum Visum Jenazah Mahasiswa STIP yang Tewas akibat Diduga Dianiaya Senior

Dokter Belum Visum Jenazah Mahasiswa STIP yang Tewas akibat Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Polisi Pastikan RTH Tubagus Angke Sudah Bersih dari Prostitusi

Polisi Pastikan RTH Tubagus Angke Sudah Bersih dari Prostitusi

Megapolitan
Mahasiswa STIP Tewas Diduga akibat Dianiaya Senior

Mahasiswa STIP Tewas Diduga akibat Dianiaya Senior

Megapolitan
Berbeda Nasib dengan Chandrika Chika, Rio Reifan Tak Akan Dapat Rehabilitasi Narkoba

Berbeda Nasib dengan Chandrika Chika, Rio Reifan Tak Akan Dapat Rehabilitasi Narkoba

Megapolitan
Lansia Korban Hipnotis di Bogor, Emas 1,5 Gram dan Uang Tunai Jutaan Rupiah Raib

Lansia Korban Hipnotis di Bogor, Emas 1,5 Gram dan Uang Tunai Jutaan Rupiah Raib

Megapolitan
Polisi Sebut Keributan Suporter di Stasiun Manggarai Libatkan Jakmania dan Viking

Polisi Sebut Keributan Suporter di Stasiun Manggarai Libatkan Jakmania dan Viking

Megapolitan
Aditya Tak Tahu Koper yang Dibawa Kakaknya Berisi Mayat RM

Aditya Tak Tahu Koper yang Dibawa Kakaknya Berisi Mayat RM

Megapolitan
Kadishub DKI Jakarta Tegaskan Parkir di Minimarket Gratis

Kadishub DKI Jakarta Tegaskan Parkir di Minimarket Gratis

Megapolitan
Koper Pertama Kekecilan, Ahmad Beli Lagi yang Besar untuk Masukkan Jenazah RM

Koper Pertama Kekecilan, Ahmad Beli Lagi yang Besar untuk Masukkan Jenazah RM

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke