Salin Artikel

WGM Irene Sukandar, Pecatur Putri yang Tak Lupakan Pendidikan

JAKARTA, KOMPAS.com - Pecatur putri Indonesia, Irene Kharisma Sukandar menjadi sosok perempuan yang meraih kesuksesan dalam bidang olahraga catur.

Ia merupakan pecatur Indonesia pertama yang menyandang gelar Grand Master Nasional Wanita Indonesia pada 2008 lalu.

Meski telah menggeluti dunia catur sejak usia 7 tahun, Irene mengaku tidak pernah melupakan pendidikan.

Saat telewicara dengan Kompas.com pada Rabu (20/4/2021), Irene bercerita kedua orangtuanya tetap mendukung pendidikan sekaligus bakatnya di dunia olahraga.

"Jadi pada dasarnya orangtua memang mengedepankan pendidikan tapi memang pendidikan ini kan tidak hanya didapat di sekolah, tapi pendidikan formal tetap dilakukan," kata Irene.

Sejak kecil, Irene dan kakak laki-lakinya, Kaisar Junior Hakiki sudah dikenalkan dengan berbagai macam olahraga oleh ayah mereka yang adalah seorang atlet.

Irene pun terpincut dengan permainan catur dan menemukan bakatnya di sana.

Saat masih sekolah, Irene mengaku kerap absen karena harus berlatih dan mengikuti pertandingan catur.

Namun, kedua orangtuanya tetap mengingatkan Irene untuk tidak meninggalkan pendidikannya.

"Kami sering cuti sekolah karena banyak latihan atau turnamen-turnamen, ini umum terjadi di dunia atlet, tapi memang dari kecil edukasi itu salah satu hal yang penting, jadi enggak pernah kami tinggalkan," ucap Irene.

Oleh sebab itu, Irene terus mengejar pendidikan dan berhasil menyelesaikan S2 di Amerika Serikat.

"Itu kenapa walaupun sampai sekarang saya menjadi pecatur profesional saya tetap mengedepankan akademik. Akhirnya puji Tuhan bisa S2, dan itu juga beasiswa di Amerika Serikat," tutur perempuan kelahiran 7 April 1992 itu.

Selain sebuah pembuktian untuk dirinya sendiri, Irene juga ingin memberi inspirasi kepada atlet lain untuk tetap bisa berhasil di bidang pendidikan.

Menurut Irene, sebagai atlet dia perlu mempersiapkan masa depannya dengan sebaik mungkin, salah satunya dengan pendidikan.

"Bahwa memang menjadi atlet itu suatu kehormatan karena kita membela negara, tetapi juga tidak kita sangkal (persoalannya) kesejahteraan atlet, kalau kita sudah pensiun itu belum terlalu terjamin di era ini," ucap Irene.

"Maka dari itu kita harus mempersiapkan diri di hari tua, apa yang bisa kita lakukan setelah masa produktif prestasi kita menurun, atau bahkan tidak bisa main lagi salah satunya lewat jalur pendidikan," lanjutnya.

Irene tak hanya menjadi sosok perempuan yang sukses di bidang olahraga catur, tapi ia juga ingin membuktikan bahwa sebagai atlet ia sangat peduli dengan pendidikan.

"Ini yang saya juga mau buktikan ke khalayak ramai kalau seorang atlet itu juga bisa menjadi seorang akademisi jadi inilah maksud saya bukan hanya omong aja tapi bukti nyata yang terjadi di diri saya sendiri," ujar Irene.

https://megapolitan.kompas.com/read/2021/04/21/14354741/wgm-irene-sukandar-pecatur-putri-yang-tak-lupakan-pendidikan

Terkini Lainnya

Cegah Penyebaran Penyakit Hewan Kurban, Pemprov DKI Perketat Prosedur dan Vaksinasi

Cegah Penyebaran Penyakit Hewan Kurban, Pemprov DKI Perketat Prosedur dan Vaksinasi

Megapolitan
Viral Video Gibran, Bocah di Bogor Menangis Minta Makan, Lurah Ungkap Kondisi Sebenarnya

Viral Video Gibran, Bocah di Bogor Menangis Minta Makan, Lurah Ungkap Kondisi Sebenarnya

Megapolitan
Kriteria Sosok yang Pantas Pimpin Jakarta bagi Ahok, Mau Buktikan Sumber Harta sampai Menerima Warga di Balai Kota

Kriteria Sosok yang Pantas Pimpin Jakarta bagi Ahok, Mau Buktikan Sumber Harta sampai Menerima Warga di Balai Kota

Megapolitan
Sedang Jalan Kaki, Perempuan di Kebayoran Baru Jadi Korban Pelecehan Payudara

Sedang Jalan Kaki, Perempuan di Kebayoran Baru Jadi Korban Pelecehan Payudara

Megapolitan
Polisi Tangkap Aktor Epy Kusnandar Terkait Penyalahgunaan Narkoba

Polisi Tangkap Aktor Epy Kusnandar Terkait Penyalahgunaan Narkoba

Megapolitan
Pemprov DKI Jakarta Bakal Cek Kesehatan Hewan Kurban Jelang Idul Adha 1445 H

Pemprov DKI Jakarta Bakal Cek Kesehatan Hewan Kurban Jelang Idul Adha 1445 H

Megapolitan
Pekerja yang Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan Disebut Sedang Bersihkan Talang Air

Pekerja yang Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan Disebut Sedang Bersihkan Talang Air

Megapolitan
Setuju Jukir Ditertibakan, Pelanggan Minimarket: Kalau Enggak Dibayar Suka Marah

Setuju Jukir Ditertibakan, Pelanggan Minimarket: Kalau Enggak Dibayar Suka Marah

Megapolitan
Bercak Darah Masih Terlihat di Lokasi Terjatuhnya Pekerja dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Bercak Darah Masih Terlihat di Lokasi Terjatuhnya Pekerja dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Megapolitan
Pekerja Proyek Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan, Diduga Tak Pakai Alat Pengaman

Pekerja Proyek Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan, Diduga Tak Pakai Alat Pengaman

Megapolitan
Pendaftar Masih Kurang, Perekrutan Anggota PPS di Jakarta untuk Pilkada 2024 Diperpanjang

Pendaftar Masih Kurang, Perekrutan Anggota PPS di Jakarta untuk Pilkada 2024 Diperpanjang

Megapolitan
Pekerja Proyek Diduga Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Pekerja Proyek Diduga Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Megapolitan
25 Warga Depok Tertipu Investasi Emas 'Bodong', Total Kerugian Capai Rp 6 Miliar

25 Warga Depok Tertipu Investasi Emas "Bodong", Total Kerugian Capai Rp 6 Miliar

Megapolitan
Pelanggan Minimarket: Ada atau Enggak Ada Jukir, Tak Bisa Jamin Kendaraan Aman

Pelanggan Minimarket: Ada atau Enggak Ada Jukir, Tak Bisa Jamin Kendaraan Aman

Megapolitan
4 Bocah Laki-laki di Cengkareng Dilecehkan Seorang Pria di Area Masjid

4 Bocah Laki-laki di Cengkareng Dilecehkan Seorang Pria di Area Masjid

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke