Salin Artikel

TPU Jombang Manfaatkan Lahan Sisa untuk Tampung Jenazah Pasien Covid-19

TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com - Blok baru untuk pemakaman jenazah terkait Covid-19 di TPU Jombang, Ciputat, Tangerang Selatan, hingga kini belum dapat digunakan dan masih dalam tahap persiapan.

Kepala TPU Jombang, Tabroni, menjelaskan bahwa penggarapan lahan baru untuk pemakaman jenazah dengan prosedur Covid-19 sampai saat ini sudah mencapai 70 persen. Lahan tersebut akan memiliki daya tampung sekitar 1.000 petak.

"Lahan baru kami sudah tahap 70 persen lah. Kapasitas tampung 1.000 makam lah," ujar Tabroni saat dihubungi, Jumat (16/7/2021).

Kendati demikian, Tabroni belum dapat memastikan kapan lahan baru tersebut dapat digunakan untuk pemakaman jenazah pasien Covid-19 di wilayah Tangerang Selatan.

Saat ini, pihak pengelola masih akan maksimalkan lahan-lahan yang tersisa untuk menampung jenazah baru yang terus berdatangan setiap hari.

"Targetnya minggu ini bisa rampung dan mulai digunakan. Siang malam kami kebut," kata Tabroni.

Sebelumnya diberitakan, TPU Jombang, Ciputat, Tangerang Selatan nyaris penuh. Lahan yang ada saat ini diperkirakan hanya bisa menampung 50 petak makam baru.

Tabroni menjelaskan, jenazah yang dimakamkan dengan prosedur Covid-19 setiap harinya masih melonjak dibandingkan bulan sebelumnya. Dalam sepekan terakhir misalnya, sekitar 30 jenazah yang dimakamkan di TPU Jombang per hari.

"Pekan ini agak melandai sih. Tapi masih rata-rata 30-an per hari. Sekarang sisa dikit lahan," ujar Tabroni, Jumat (16/7/2021).

Dia memperkirakan, sisa lahan di blok khusus untuk jenazah yang dimakamkan dengan prosedur Covid-19 hanya bisa menampung 50 petak makam baru.

Dengan begitu, TPU Jombang kemungkinan hanya bisa menampung jenazah pasien Covid-19 untuk dua hari ke depan.

"Kami kan ada lahan-lahan sisa di antara makam. Kami maksimalkan lahan-lahan yang tersisa. Belum ada yang sistem tumpuk," kata Tabroni.

https://megapolitan.kompas.com/read/2021/07/16/17204671/tpu-jombang-manfaatkan-lahan-sisa-untuk-tampung-jenazah-pasien-covid-19

Terkini Lainnya

Heru Budi Diminta Tegur Wali Kota hingga Lurah karena RTH Tubagus Angke jadi Tempat Prostitusi

Heru Budi Diminta Tegur Wali Kota hingga Lurah karena RTH Tubagus Angke jadi Tempat Prostitusi

Megapolitan
Keberatan Ditertibkan, Juru Parkir Minimarket: Cari Kerjaan Kan Susah...

Keberatan Ditertibkan, Juru Parkir Minimarket: Cari Kerjaan Kan Susah...

Megapolitan
BPSDMP Kemenhub Bentuk Tim Investigasi Usut Kasus Tewasnya Taruna STIP

BPSDMP Kemenhub Bentuk Tim Investigasi Usut Kasus Tewasnya Taruna STIP

Megapolitan
Status Taruna STIP yang Aniaya Junior Bakal Dicopot

Status Taruna STIP yang Aniaya Junior Bakal Dicopot

Megapolitan
Duka di Hari Pendidikan, Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior

Duka di Hari Pendidikan, Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior

Megapolitan
Mahasiswanya Tewas Dianiaya Senior, Ketua STIP: Tak Ada Perpeloncoan, Murni Antar Pribadi

Mahasiswanya Tewas Dianiaya Senior, Ketua STIP: Tak Ada Perpeloncoan, Murni Antar Pribadi

Megapolitan
Fakta-fakta Kasus Pembunuhan Mayat dalam Koper di Cikarang

Fakta-fakta Kasus Pembunuhan Mayat dalam Koper di Cikarang

Megapolitan
Bagaimana jika Rumah Potong Belum Bersertifikat Halal pada Oktober 2024? Ini Kata Mendag Zulhas

Bagaimana jika Rumah Potong Belum Bersertifikat Halal pada Oktober 2024? Ini Kata Mendag Zulhas

Megapolitan
Tewasnya Mahasiswa STIP di Tangan Senior, Korban Dipukul 5 Kali di Bagian Ulu Hati hingga Terkapar

Tewasnya Mahasiswa STIP di Tangan Senior, Korban Dipukul 5 Kali di Bagian Ulu Hati hingga Terkapar

Megapolitan
Fenomena Suhu Panas, Pemerintah Impor 3,6 Juta Ton Beras

Fenomena Suhu Panas, Pemerintah Impor 3,6 Juta Ton Beras

Megapolitan
Pengemudi HR-V yang Tabrak Bikun UI Patah Kaki dan Luka di Pipi

Pengemudi HR-V yang Tabrak Bikun UI Patah Kaki dan Luka di Pipi

Megapolitan
Bakal Cek Tabung Gas, Zulhas: Benar Enggak Isinya 3 Kilogram?

Bakal Cek Tabung Gas, Zulhas: Benar Enggak Isinya 3 Kilogram?

Megapolitan
Mendag Tegaskan Rumah Potong Ayam Harus Bersertifikat Halal Oktober 2024, Tidak Ada Tawar-tawar Lagi

Mendag Tegaskan Rumah Potong Ayam Harus Bersertifikat Halal Oktober 2024, Tidak Ada Tawar-tawar Lagi

Megapolitan
Mobil Mahasiswa Tabrak Bus Kuning UI, Saksi: Penumpangnya 3, Cowok Semua

Mobil Mahasiswa Tabrak Bus Kuning UI, Saksi: Penumpangnya 3, Cowok Semua

Megapolitan
Kebengisan Pembunuh Wanita Dalam Koper: Setubuhi dan Habisi Korban, lalu Curi Uang Kantor

Kebengisan Pembunuh Wanita Dalam Koper: Setubuhi dan Habisi Korban, lalu Curi Uang Kantor

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke