Salin Artikel

Anies Janji Bakal Renovasi Total Stadion Tugu, Markas Persitara

JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan berjanji akan merenovasi total Stadion Tugu di Koja, Jakarta Utara.

Stadion Tugu merupakan base camp tim Persatuan Sepakbola Jakarta Utara (Persitara) sehingga rencana renovasi pun menjadi kado spesial bagi Tim Laskar Si Pitung yang kini berusia 42 tahun.

"Insya Allah nanti stadion ini segera direnovasi dan mudah-mudahan segera tuntas," ujar Anies dalam perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Persitara ke-42 di Stadion Tugu, Koja, Jakarta Utara, Rabu (29/12/2021), dikutip dari siaran pers.

Anies mengatakan, pihaknya sudah membicarakan tentang rencana renovasi tersebut dengan tim di tingkat provinsi.

Utamanya adalah agar proses renovasi bisa dilakukan secepatnya termasuk pembongkarannya.

"Infrastruktur itu penopang, namun pada akhirnya fighting spirit (semangat bertanding) yang butuh terus berkembang," kata dia.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi DKI Jakarta Ahmad Firdaus mengatakan, renovasi total Stadion Tugu seluas 3 hektar tersebut rencananya akan dimulai pada tahun 2022.

Renovasi total stadion juga akan dilakukan sesuai dengan standar Federation Internationale de Football Association (FIFA).

"Usia stadion ini sudah 78 tahun dan perlu ada rehabilitasi total. Keinginan Persitara sudah kami tampung dan mudah-mudahan 2022 sudah bisa dilaksanakan," kata dia.

Selain itu, nantinya setelah renovasi stadion tersebut juga akan memiliki fasilitas khusus untuk usaha mikro kecil menengah (UMKM).

https://megapolitan.kompas.com/read/2021/12/29/15254191/anies-janji-bakal-renovasi-total-stadion-tugu-markas-persitara

Terkini Lainnya

3 Orang Tewas Akibat Kebakaran Kapal di Muara Baru

3 Orang Tewas Akibat Kebakaran Kapal di Muara Baru

Megapolitan
PPKUKM Akui Tumpukan Sampah 3 Ton Jadi Faktor Utama Sepinya Lokbin Pasar Minggu

PPKUKM Akui Tumpukan Sampah 3 Ton Jadi Faktor Utama Sepinya Lokbin Pasar Minggu

Megapolitan
3 Kapal Nelayan di Muara Baru Terbakar akibat Mesin Pendingin Ikan Meledak

3 Kapal Nelayan di Muara Baru Terbakar akibat Mesin Pendingin Ikan Meledak

Megapolitan
Jelang Pilkada 2024, Demokrat Ungkap Kriteria yang Cocok Jadi Cagub Jakarta

Jelang Pilkada 2024, Demokrat Ungkap Kriteria yang Cocok Jadi Cagub Jakarta

Megapolitan
Upaya Mencari Titik Terang Kasus Junior Tewas di Tangan Senior STIP

Upaya Mencari Titik Terang Kasus Junior Tewas di Tangan Senior STIP

Megapolitan
Pelaku Pembunuhan Kakak Tiri di Medan Serahkan Diri ke Polresta Bogor

Pelaku Pembunuhan Kakak Tiri di Medan Serahkan Diri ke Polresta Bogor

Megapolitan
Cerita Warga Trauma Naik JakLingko, Tegur Sopir Ugal-ugalan Malah Diteriaki 'Gue Orang Miskin'...

Cerita Warga Trauma Naik JakLingko, Tegur Sopir Ugal-ugalan Malah Diteriaki "Gue Orang Miskin"...

Megapolitan
Pendisiplinan Tanpa Kekerasan di STIP Jakarta Utara, Mungkinkah?

Pendisiplinan Tanpa Kekerasan di STIP Jakarta Utara, Mungkinkah?

Megapolitan
STIP Didorong Ikut Bongkar Kasus Junior Tewas di Tangan Senior

STIP Didorong Ikut Bongkar Kasus Junior Tewas di Tangan Senior

Megapolitan
Janji Dishub DKI Tertibkan Juru Parkir di Minimarket dan Simalakama Jukir yang Beroperasi

Janji Dishub DKI Tertibkan Juru Parkir di Minimarket dan Simalakama Jukir yang Beroperasi

Megapolitan
Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior, Kuasa Hukum Berharap Ada Tersangka Baru Usai Pra-rekonstruksi

Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior, Kuasa Hukum Berharap Ada Tersangka Baru Usai Pra-rekonstruksi

Megapolitan
Cerita Farhan Kena Sabetan Usai Lerai Keributan Mahasiswa Vs Warga di Tangsel

Cerita Farhan Kena Sabetan Usai Lerai Keributan Mahasiswa Vs Warga di Tangsel

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 7 Mei 2024 dan Besok: Nanti Malam Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 7 Mei 2024 dan Besok: Nanti Malam Hujan Ringan

Megapolitan
Provokator Gunakan Petasan untuk Dorong Warga Tawuran di Pasar Deprok

Provokator Gunakan Petasan untuk Dorong Warga Tawuran di Pasar Deprok

Megapolitan
Tawuran Kerap Pecah di Pasar Deprok, Polisi Sebut Ulah Provokator

Tawuran Kerap Pecah di Pasar Deprok, Polisi Sebut Ulah Provokator

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke