Salin Artikel

5.000 Warga Mendaftar Layanan Mudik Gratis Polda Metro Jaya, Masih Tersisa 1.500 Kursi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kurang lebih 5.000 warga sudah mendaftar layanan mudik gratis yang disediakan Polda Metro Jaya pada momen Hari Raya Lebaran 2022 atau Idul Fitri 1443 Hijriah.

Angka tersebut berdasarkan data peserta yang dicatatkan sejak pendaftaran dibuka pada 20 April 2022.

"Sudah banyak, sudah hampir 5.000-an yang mendaftar," ujar Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo, Jumat (22/4/2022).

Menurut Sambodo, program mudik gratis Polda Metro Jaya bisa menampung hingga 20.000 peserta. Sebanyak 400 bus disediakan untuk melayani warga yang hendak mudik ke sejumlah provinsi di Pulau Jawa.

"Kami siapkan 400 bus. Untuk berbagai kota tujuan di Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Yogyakarta. Kuota peserta 20.000," kata Sambodo.

Untuk diketahui, Polda Metro Jaya turut membuka layanan program mudik gratis pada momen Lebaran 2022 ini.

Upaya ini berbeda dengan yang diterapkan pada dua tahun sebelumnya.

Polda Metro Jaya menerapkan penyekatan di sejumlah perbatasan daerah di Ibu Kota pada Lebaran 2020 dan 2021 lalu akibat larangan mudik karena pandemi Covid-19.

Informasi mudik gratis dengan tagline "Mudik Aman, Mudik Sehat" itu disebar melalui akun Twitter, @TMCPoldaMetro.

Cara daftar mudik gratis Polda Metro Jaya

Pendaftaran mudik gratis Lebaran 2022 ini dilakukan secara offline, berlokasi di Gedung Balai Pertemuan Metro Jaya.

Pendaftaran masih akan dibuka sampai dengan Minggu (24/4/2022) hingga pukul 12.00.

Sementara untuk syarat pendaftaran, masyarakat harus membawa fotokopi kartu tanda penduduk (KTP) dan kartu keluarga (KK).

Jadwal keberangkatan

Masyarakat yang telah mendaftar nantinya akan diberangkatkan di waktu yang berbeda-beda dari Gelora Bung Karno, Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Jadwal pemberangkatan mudik Lebaran 2022 dibagi menjadi tiga, yakni:

- Senin, 25 April 2022: 150 bus

- Selasa, 26 April 2022: 150 bus

- Rabu, 27 April 2022: 100 bus

Ada empat provinsi tujuan pada program mudik gratis Lebaran tahun ini yakni Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur dan Yogyakarta. Adapun rutenya adalah sebagai berikut:

Jawa Barat

Jakarta - Cirebon

Jakarta - Kuningan

Jakarta - Garut

Jakarta - Tasikmalaya

Jawa Timur

Jakarta - Madiun

Jakarta - Surabaya

Jakarta - Lamongan

Jakarta - Jember

Jakarta - Kediri

Jawa Tengah

Jakarta - Brebes

Jakarta - Tegal

Jakarta - Pekalongan

Jakarta - Purwokerto

Jakarta - Kebumen

Jakarta - Purworejo

Jakarta - Pati

Jakarta - Solo

Jakarta - Semarang

Yogyakarta

Jakarta - Yogyakarta

Jakarta - Gunung Kudul

Jakarta - Sleman

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/04/22/21083291/5000-warga-mendaftar-layanan-mudik-gratis-polda-metro-jaya-masih-tersisa

Terkini Lainnya

Naedi Acungkan Jempol dan Tersenyum Usai Faizal Terhasut Bunuh Sang Paman di Pamulang

Naedi Acungkan Jempol dan Tersenyum Usai Faizal Terhasut Bunuh Sang Paman di Pamulang

Megapolitan
PDI-P Bebaskan Sekda Supian Suri Pilih Bakal Calon Wakil Wali Kota di Pilkada 2024

PDI-P Bebaskan Sekda Supian Suri Pilih Bakal Calon Wakil Wali Kota di Pilkada 2024

Megapolitan
Dibacok Empat Kali oleh Keponakan yang Dendam, Penyebab Pria di Pamulang Tewas di Tempat

Dibacok Empat Kali oleh Keponakan yang Dendam, Penyebab Pria di Pamulang Tewas di Tempat

Megapolitan
Banyak Motor Lewat Trotoar di Matraman, Diduga akibat Penyempitan Jalan Imbas Proyek LRT

Banyak Motor Lewat Trotoar di Matraman, Diduga akibat Penyempitan Jalan Imbas Proyek LRT

Megapolitan
Bunuh Pamannya, Faizal Emosi Dibangunkan Saat Baru Tidur untuk Layani Pembeli di Warung

Bunuh Pamannya, Faizal Emosi Dibangunkan Saat Baru Tidur untuk Layani Pembeli di Warung

Megapolitan
Hindari Kecurigaan, Faizal Sempat Simpan Golok untuk Bunuh Pamannya di Atas Tumpukan Tabung Gas

Hindari Kecurigaan, Faizal Sempat Simpan Golok untuk Bunuh Pamannya di Atas Tumpukan Tabung Gas

Megapolitan
Minta Dishub DKI Pilah-pilah Penertiban, Jukir Minimarket: Kalau Memaksa, Itu Salah

Minta Dishub DKI Pilah-pilah Penertiban, Jukir Minimarket: Kalau Memaksa, Itu Salah

Megapolitan
Babak Baru Kasus Panca Pembunuh 4 Anak Kandung, Berkas Segera Dikirim ke PN Jaksel

Babak Baru Kasus Panca Pembunuh 4 Anak Kandung, Berkas Segera Dikirim ke PN Jaksel

Megapolitan
KPU DKI Beri Waktu Tiga Hari ke Dharma Pongrekun untuk Unggah Bukti Dukungan Cagub Independen

KPU DKI Beri Waktu Tiga Hari ke Dharma Pongrekun untuk Unggah Bukti Dukungan Cagub Independen

Megapolitan
Mahasiswa Unjuk Rasa di Depan Istana Bogor, Minta Jokowi Berhentikan Pejabat yang Antikritik

Mahasiswa Unjuk Rasa di Depan Istana Bogor, Minta Jokowi Berhentikan Pejabat yang Antikritik

Megapolitan
Banyak Motor Lewat Trotoar di Matraman, Warga: Sudah Jadi Pemandangan yang Umum Setiap Pagi

Banyak Motor Lewat Trotoar di Matraman, Warga: Sudah Jadi Pemandangan yang Umum Setiap Pagi

Megapolitan
Menolak Ditertibkan, Jukir Minimarket: Besok Tinggal Parkir Lagi, Bodo Amat...

Menolak Ditertibkan, Jukir Minimarket: Besok Tinggal Parkir Lagi, Bodo Amat...

Megapolitan
3 Pemuda di Kalideres Sudah 5 Kali Lakukan Penipuan dan Pemerasan Lewat Aplikasi Kencan

3 Pemuda di Kalideres Sudah 5 Kali Lakukan Penipuan dan Pemerasan Lewat Aplikasi Kencan

Megapolitan
Kejari Jaksel: Rubicon Mario Dandy Dikorting Rp 100 Juta Agar Banyak Peminat

Kejari Jaksel: Rubicon Mario Dandy Dikorting Rp 100 Juta Agar Banyak Peminat

Megapolitan
Jebak Korban di Aplikasi Kencan, Tiga Pemuda di Kalideres Kuras 'Limit Paylater' hingga Rp 10 Juta

Jebak Korban di Aplikasi Kencan, Tiga Pemuda di Kalideres Kuras "Limit Paylater" hingga Rp 10 Juta

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke