Salin Artikel

Kepulauan Seribu Jadi Destinasi Favorit Libur Lebaran, Sudah 15.000 Orang Berkunjung

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepulauan Seribu menjadi salah satu destinasi favorit bagi belasan ribu wisatawan untuk memanfaatkan libur panjang Idul Fitri 1443 Hijriah.

Wisatawan mulai ramai berlibur ke Kepulauan Seribun sejak Jumat (29/4/2022).

Berdasarkan data dari Suku Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Sudin Parekraf) Kepulauan Seribu, hingga H+1 Idul Fitri 1443 Hijriah pada Selasa kemarin, tercatat sudah 15.000 lebih wisatawan nusantara dan mancanegara yang berkunjung ke Kepulauan Seribu.

“Wisatawan terus berdatangan ke wilayah Kepulauan Seribu sejak 29 April-3 Mei, ini membuktikan Kepulauan Seribu menjadi salah satu destinasi favorit selama libur Idul Fitri 2022,” kata Kepala Sudin Parekraf Kepulauan Seribu, Puji Hastuti, dilansir dari Antara, Rabu (4/5/2022). 

Puji merinci jumlah wisatawan pada 29 April sebanyak 787 wisatawan, 30 April berjumlah 1.875, 1 Mei mencapai 3.246, 2 Mei di angka 3.573 dan 3 Mei sebanyak 5.621.

"Total sudah sebanyak 15.102 wisatawan yang telah berkunjung," kata Puji.

Sejumlah pulau wisata permukiman maupun pulau resort menjadi destinasi favorit untuk menikmati keindahan alam di Kepulauan Seribu selama libur Lebaran.

Di antaranya Pulau Tidung, Pulau Untung Jawa, Pulau Pari, Pulau Harapan, Pulau Pramuka dan Pulau Payung.

Puji mengimbau kepada para pelaku usaha wisata dan wisatawan yang berkunjung wajib menerapkan protokol kesehatan saat berwisata agar terhindar dari penyebaran Covid-19.

"Penggunaan masker, menjaga jarak serta mencuci tangan menjadi ketentuan yang wajib dilakukan,” kata Puji.

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/05/04/10293771/kepulauan-seribu-jadi-destinasi-favorit-libur-lebaran-sudah-15000-orang

Terkini Lainnya

Hadiri May Day Fiesta, Massa Buruh Mulai Bergerak Menuju GBK

Hadiri May Day Fiesta, Massa Buruh Mulai Bergerak Menuju GBK

Megapolitan
Pakai Caping Saat Aksi 'May Day', Pedemo: Buruh seperti Petani, Semua Pasti Butuh Kami...

Pakai Caping Saat Aksi "May Day", Pedemo: Buruh seperti Petani, Semua Pasti Butuh Kami...

Megapolitan
Penyebab Mobil Terbakar di Tol Japek: Pecah Ban lalu Ditabrak Pikap

Penyebab Mobil Terbakar di Tol Japek: Pecah Ban lalu Ditabrak Pikap

Megapolitan
Massa Buruh Nyalakan 'Flare' dan Kibarkan Bendera di Monas

Massa Buruh Nyalakan "Flare" dan Kibarkan Bendera di Monas

Megapolitan
Ribuan Buruh Ikut Aksi 'May Day', Jalanan Jadi 'Lautan' Oranye

Ribuan Buruh Ikut Aksi "May Day", Jalanan Jadi "Lautan" Oranye

Megapolitan
Bahas Diskriminasi di Dunia Kerja pada Hari Buruh, Aliansi Perempuan: Muka Jelek, Eh Tidak Diterima...

Bahas Diskriminasi di Dunia Kerja pada Hari Buruh, Aliansi Perempuan: Muka Jelek, Eh Tidak Diterima...

Megapolitan
Ribuan Polisi Amankan Aksi 'May Day', Kapolres: Tidak Bersenjata Api untuk Layani Buruh

Ribuan Polisi Amankan Aksi "May Day", Kapolres: Tidak Bersenjata Api untuk Layani Buruh

Megapolitan
Korban Tenggelam di Kali Ciliwung Ditemukan, Jasad Mengapung 2,5 Kilometer dari Titik Kejadian

Korban Tenggelam di Kali Ciliwung Ditemukan, Jasad Mengapung 2,5 Kilometer dari Titik Kejadian

Megapolitan
Mobil Terbakar di Tol Japek Arah Cawang, Lalin Sempat Tersendat

Mobil Terbakar di Tol Japek Arah Cawang, Lalin Sempat Tersendat

Megapolitan
Jalanan Mulai Ditutup, Ini Rekayasa Lalu Lintas di Jakarta Saat Ada Aksi 'May Day'

Jalanan Mulai Ditutup, Ini Rekayasa Lalu Lintas di Jakarta Saat Ada Aksi "May Day"

Megapolitan
Massa Aksi 'May Day' Mulai Berkumpul di Depan Patung Kuda

Massa Aksi "May Day" Mulai Berkumpul di Depan Patung Kuda

Megapolitan
Rayakan 'May Day', Puluhan Ribu Buruh Bakal Aksi di Patung Kuda lalu ke Senayan

Rayakan "May Day", Puluhan Ribu Buruh Bakal Aksi di Patung Kuda lalu ke Senayan

Megapolitan
Pakar Ungkap 'Suicide Rate' Anggota Polri Lebih Tinggi dari Warga Sipil

Pakar Ungkap "Suicide Rate" Anggota Polri Lebih Tinggi dari Warga Sipil

Megapolitan
Kapolda Metro Larang Anggotanya Bawa Senjata Api Saat Amankan Aksi 'May Day'

Kapolda Metro Larang Anggotanya Bawa Senjata Api Saat Amankan Aksi "May Day"

Megapolitan
3.454 Personel Gabungan Amankan Aksi “May Day” di Jakarta Hari Ini

3.454 Personel Gabungan Amankan Aksi “May Day” di Jakarta Hari Ini

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke