Salin Artikel

Berakhir Damai, Kasus Warga Kelapa Gading yang Tabrak Sejumlah Mobil Milik Tetangga

JAKARTA, KOMPAS.com - Kecelakaan yang terjadi di Bukit Gading Mediterania, RW 016 Kelapa Gading Barat, Kelapa Gading, Jakarta Utara, pada Jumat (16/9/2022) dini hari telah diselesaikan dengan damai.

Kepala Seksi Keamanan Bukit Gading Mediterania, David Kamil mengatakan, penabrak yang merupakan tetangga korban, siap untuk mengganti rugi kerusakan.

"Dari pihak sekuriti kami sudah berkoordinasi dengan pihak keluarga penabrak, ayah si penabrak. Sehingga tadi malam sudah ada kata damai secara kekeluargaan," kata David saat ditemui di lokasi, Jumat (16/9/2022).

"Penabrak bersedia mengganti kerugian atau memperbaiki kendaraan-kendaraan yang rusak akibat tabrakan tersebut," lanjutnya.

Dengan demikian, kasus kecelakaan yang membuat sejumlah mobil mengalami kerusakan tersebut sudah berakhir tanpa melibatkan pihak kepolisian.

"Kami juga turut prihatin atas kejadian yang tidak diinginkan ini dalam wilayah kompleks.

Kendati tak memerinci total kerugian, David menegaskan pelaku penabrakan siap bertanggungjawab.

Dia turut imbau kepada warga perumahan Bukit Gading Mediterania, untuk lebih berhati-hati dalam berkendara supaya tak terjadi kecelakaan serupa.

"Mungkin ke depannya buat seluruh warga di mana pun berada lebih berhati-hati dalam berkendara terutama di dalam kompleks supaya terhindarlah kita dari musibah-musibah seperti itu," jelas David.

Kejadian ini melibatkan seorang pengemudi yang diduga mengantuk atau kelelahan saat mengendarai mobil. 

"Saya juga kurang pasti ya untuk sebabnya kenapa. Kemungkinan diduga kurang konsentrasi atau kelelahan mengingat jam tersebut sudah waktu untuk istirahat kurang lebih begitu kejadiannya," papar David.

Menurutnya, kecelakaan tunggal ini mengakibatkan setidaknya lima mobil di lokasi mengalami kerusakan dari ringan hingga berat.

"Seluruhnya kendaraan roda empat," kata David.

Berdasarkan informasi yang didapatkannya, kecelakaan bermula saat salah seorang pengemudi yang juga merupakan warga penghuni perumahan tersebut masuk melalui gerbang utama.

"Informasi yang saya dapat satu buah mobil ya milik warga juga yang menabrak mobil-mobil yang sedang berada di parkiran di depan rumah," ucap David.

David menambahkan, kecelakaan ini tidak sampai menimbulkan korban. Akan tetapi, pengemudi yang menjadi pelaku penabrakan sudah dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan penanganan medis.

"Korbannya tidak ada karena kebetulan semua mobil yang ditabrak kondisi mobil sedang parkir untuk penabrak sendiri kondisinya kemarin terlihat cukup sehat, berita dari sekuriti yang menangani ya," imbuhnya.

Berdasarkan pantauan di lokasi kejadian, tingkat kerusakan yang terjadi pada setiap mobil bervariasi. Sejumlah mobil tampak rusak di bagian depan, hingga mengalami pecah ban belakang.

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/09/16/23403341/berakhir-damai-kasus-warga-kelapa-gading-yang-tabrak-sejumlah-mobil-milik

Terkini Lainnya

Polisi Bakal Pertemukan Perwakilan Warga Klender dan Cipinang Muara demi Atasi Tawuran di Pasar Deprok

Polisi Bakal Pertemukan Perwakilan Warga Klender dan Cipinang Muara demi Atasi Tawuran di Pasar Deprok

Megapolitan
Ketika Si Kribo Apes Usai 'Diviralkan' Pemilik Warteg karena Bayar Makan Sesukanya...

Ketika Si Kribo Apes Usai "Diviralkan" Pemilik Warteg karena Bayar Makan Sesukanya...

Megapolitan
3 Orang Tewas akibat Kebakaran Kapal di Muara Baru

3 Orang Tewas akibat Kebakaran Kapal di Muara Baru

Megapolitan
PPKUKM Akui Tumpukan Sampah 3 Ton Jadi Faktor Utama Sepinya Lokbin Pasar Minggu

PPKUKM Akui Tumpukan Sampah 3 Ton Jadi Faktor Utama Sepinya Lokbin Pasar Minggu

Megapolitan
3 Kapal Nelayan di Muara Baru Terbakar akibat Mesin Pendingin Ikan Meledak

3 Kapal Nelayan di Muara Baru Terbakar akibat Mesin Pendingin Ikan Meledak

Megapolitan
Jelang Pilkada 2024, Demokrat Ungkap Kriteria yang Cocok Jadi Cagub Jakarta

Jelang Pilkada 2024, Demokrat Ungkap Kriteria yang Cocok Jadi Cagub Jakarta

Megapolitan
Upaya Mencari Titik Terang Kasus Junior Tewas di Tangan Senior STIP

Upaya Mencari Titik Terang Kasus Junior Tewas di Tangan Senior STIP

Megapolitan
Pelaku Pembunuhan Kakak Tiri di Medan Serahkan Diri ke Polresta Bogor

Pelaku Pembunuhan Kakak Tiri di Medan Serahkan Diri ke Polresta Bogor

Megapolitan
Cerita Warga Trauma Naik JakLingko, Tegur Sopir Ugal-ugalan Malah Diteriaki 'Gue Orang Miskin'...

Cerita Warga Trauma Naik JakLingko, Tegur Sopir Ugal-ugalan Malah Diteriaki "Gue Orang Miskin"...

Megapolitan
Pendisiplinan Tanpa Kekerasan di STIP Jakarta Utara, Mungkinkah?

Pendisiplinan Tanpa Kekerasan di STIP Jakarta Utara, Mungkinkah?

Megapolitan
STIP Didorong Ikut Bongkar Kasus Junior Tewas di Tangan Senior

STIP Didorong Ikut Bongkar Kasus Junior Tewas di Tangan Senior

Megapolitan
Janji Dishub DKI Tertibkan Juru Parkir di Minimarket dan Simalakama Jukir yang Beroperasi

Janji Dishub DKI Tertibkan Juru Parkir di Minimarket dan Simalakama Jukir yang Beroperasi

Megapolitan
Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior, Kuasa Hukum Berharap Ada Tersangka Baru Usai Pra-rekonstruksi

Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior, Kuasa Hukum Berharap Ada Tersangka Baru Usai Pra-rekonstruksi

Megapolitan
Cerita Farhan Kena Sabetan Usai Lerai Keributan Mahasiswa Vs Warga di Tangsel

Cerita Farhan Kena Sabetan Usai Lerai Keributan Mahasiswa Vs Warga di Tangsel

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 7 Mei 2024 dan Besok: Nanti Malam Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 7 Mei 2024 dan Besok: Nanti Malam Hujan Ringan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke