Salin Artikel

Pemkot Jakpus Berikan Pembinaan ke Sekolah-sekolah untuk Terapkan Kantin Sehat

JAKARTA, KOMPAS.com - Sekolah-sekolah di Jakarta Pusat mendapatkan pembinaan melalui Suku Dinas Kesehatan dan Suku Dinas Pendidikan Jakarta Pusat untuk bisa menerapkan kantin sehat.

Wali Kota Jakarta Pusat Dhany Sukma mengatakan, kantin sehat seyogianya menyediakan makanan dan minuman yang diproduksi dengan memerhatikan aspek kesehatan dan keamanannya.

"Pembinaan dari Sudin Pendidikan dan Sudin Kesehatan juga mengintervensi ke setiap kantin sekolah untuk meyakinkan bahwa asupan makanan yang dijajakan itu sehat dan aman," ujar Dhany dikutip dari keterangannya pada Rabu (2/11/2022).

Dhany mengungkapkan, penerapan kantin sehat merupakan bentuk pelaksanaan instruksi yang diamanatkan Pejabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono.

Ia berharap, setiap kepala sekolah dengan komite sekolah dapat berkomitmen untuk menjaga keberlangsungan kantin bersih pada sekolah-sekolah di Jakarta Pusat.

"Bersama-sama menyatukan komitmen dalam rangka menjaga anak-anak kita dari makanan-makanan (tidak sehat) yang ada di kantin sekolah. Kantin sekolah harus terjaga kesehatan serta keamanannya," ungkap dia.

Di wawancarai terpisah, Wakil Kepala Sekolah bidang kesiswaan Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 72, Ayiroslina mengatakan, makanan dan minuman yang ada di kantin sekolah tersebut rutin dilakukan pengecekan kandungannya.

"Di kantin sekolah ini selalu dicek rutin kebersihan dan keamanan makanannya serta dicek kesehatan tubuh murid-murid secara rutin oleh tim medis," kata Ayiroslina.

Untuk menjamin kesehatan dan keamanan makanan murid, Ayiroslina berujar, jajarannya selalu mengimbau kepada wali murid untuk membawa makanan dan minuman sendiri dari rumah.

"Kami upayakan untuk anak-anak membawa tempat makan dan tempat minum sendiri. Awalnya anak-anak susah untuk disuruh membawa barang-barang tersebut, seiring berjalannya waktu anak-anak mematuhinya," ucapnya.

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/11/02/10591381/pemkot-jakpus-berikan-pembinaan-ke-sekolah-sekolah-untuk-terapkan-kantin

Terkini Lainnya

Ada 292 Aduan Terkait Pembayaran THR 2024 Lewat Website Kemenaker

Ada 292 Aduan Terkait Pembayaran THR 2024 Lewat Website Kemenaker

Megapolitan
Bantah Gonta-ganti Pengurus Tanpa Izin, Ketua RW di Kalideres: Sudah Bersurat ke Lurah

Bantah Gonta-ganti Pengurus Tanpa Izin, Ketua RW di Kalideres: Sudah Bersurat ke Lurah

Megapolitan
Pelaku Pelecehan Payudara Siswi di Bogor Diduga ODGJ, Kini Dibawa ke RSJ

Pelaku Pelecehan Payudara Siswi di Bogor Diduga ODGJ, Kini Dibawa ke RSJ

Megapolitan
Longsor di New Anggrek 2 GDC Depok, Warga: Sudah Hubungi Semua Pihak, Tidak Ada Jawaban

Longsor di New Anggrek 2 GDC Depok, Warga: Sudah Hubungi Semua Pihak, Tidak Ada Jawaban

Megapolitan
Cuaca Panas Ekstrem di Arab Saudi, Fahira Idris Minta Jemaah Haji Jaga Kondisi Fisik

Cuaca Panas Ekstrem di Arab Saudi, Fahira Idris Minta Jemaah Haji Jaga Kondisi Fisik

Megapolitan
Mahasiswa Dikeroyok di Tangsel, Setara Institute Minta Hentikan Narasi Kebencian Pemicu Konflik

Mahasiswa Dikeroyok di Tangsel, Setara Institute Minta Hentikan Narasi Kebencian Pemicu Konflik

Megapolitan
Khawatir Kalah karena Politik Uang, Hanya 1 Kader PKB Daftar Pilkada Bogor

Khawatir Kalah karena Politik Uang, Hanya 1 Kader PKB Daftar Pilkada Bogor

Megapolitan
Dari 11, 4 Aduan Pekerja di Jakarta Terkait Pembayaran THR 2024 Telah Ditindaklanjuti

Dari 11, 4 Aduan Pekerja di Jakarta Terkait Pembayaran THR 2024 Telah Ditindaklanjuti

Megapolitan
Ketum PITI Diperiksa Polisi Terkait Laporan Terhadap Pendeta Gilbert

Ketum PITI Diperiksa Polisi Terkait Laporan Terhadap Pendeta Gilbert

Megapolitan
Lurah di Kalideres Tak Masalah jika Digugat soal Penonaktifan Ketua RW, Yakin Keputusannya Tepat

Lurah di Kalideres Tak Masalah jika Digugat soal Penonaktifan Ketua RW, Yakin Keputusannya Tepat

Megapolitan
Polisi Selidiki Kepemilikan Pelat Putih Mobil Dinas Polda Jabar yang Kecelakaan di Tol MBZ

Polisi Selidiki Kepemilikan Pelat Putih Mobil Dinas Polda Jabar yang Kecelakaan di Tol MBZ

Megapolitan
Hanya 1 Kader Daftar Pilkada Bogor, PKB: Khawatir Demokrasi Rusak seperti Pemilu

Hanya 1 Kader Daftar Pilkada Bogor, PKB: Khawatir Demokrasi Rusak seperti Pemilu

Megapolitan
Pemkot Tangsel Bakal Evaluasi Ketua RT-RW Imbas Pengeroyokan Mahasiswa

Pemkot Tangsel Bakal Evaluasi Ketua RT-RW Imbas Pengeroyokan Mahasiswa

Megapolitan
Meski Tersangka Sudah Ditetapkan, Polisi Sebut Penyidikan Kasus Tewasnya Taruna STIP Belum Final

Meski Tersangka Sudah Ditetapkan, Polisi Sebut Penyidikan Kasus Tewasnya Taruna STIP Belum Final

Megapolitan
Mengingat Lagi Pesan yang Ada di STIP, 'Sekolah Ini Akan Ditutup Jika Terjadi Kekerasan'

Mengingat Lagi Pesan yang Ada di STIP, "Sekolah Ini Akan Ditutup Jika Terjadi Kekerasan"

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke