Salin Artikel

Said Iqbal Yakin Partai Buruh Menangi Pilgub Papua Tengah dan Sultra

Hal itu disampaikan Presiden Partai Buruh Said Iqbal saat membuka Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Partai Buruh di Sport Hall, Mahaka Square, Kelapa Gading, Jakarta Utara, pada Sabtu (14/1/2023).

"Dua gubernur akan kemungkinan besar Partai Buruh tembus, yaitu di Papua Tengah dan Sulawesi Tenggara," kata Said.

Menurut dia, dua calon gubernur dari Partai Buruh memiliki peluang sangat tinggi untuk memenangi pilkada. Sebab, mereka merupakan tokoh besar di wilayahnya.

"Papua Tengah kami berkeyakinan gubernur dari Partai Buruh karena beliau adalah tokoh besar dan Sulawesi Tenggara juga tokoh besar," ujar Said.

Kendati demikian, Said belum bisa mengungkapkan sosok dua tokoh tersebut lantaran mereka belum resmi bergabung dengan Partai Buruh.

"Karena beliau menyatakan siap bergabung dengan Partai Buruh dan Partai Buruh jadi pendukung pencalonan gubernur tersebut. Karena kami tidak parliamentary threshold," ujar dia.

Sebelumnya, Said menargetkan, partainya memperoleh 30 kursi di Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) pada Pemilu 2024.

"Target partai buruh yang dibahas di rakernas akan diputuskan 20 kursi minimal dan 30 kursi di DPR," kata Said.

Said Iqbal mengeklaim, Jawa Barat akan menjadi lumbung suara bagi Partai Buruh.

Karena itu, Partai Buruh juga menargetkan calon kepala daerah di Jawa Barat yang diusung partainya akan memenangi pilkada.

"Lumbung suara partai buruh adalah di Jabar, kami menargetkan sembilan kursi DPR RI," kata Said.

"Bahkan, lima kepala daerah akan kami menangkan, antara calon Wali Kota Bekasi, Bupati Kabupaten Bekasi, Wakil Bupati Kabupaten Karawang, Wali Kota Cimahi, Wakil Wali Kota Depok," sambung dia.

https://megapolitan.kompas.com/read/2023/01/14/19244401/said-iqbal-yakin-partai-buruh-menangi-pilgub-papua-tengah-dan-sultra

Terkini Lainnya

Polisi Selidiki Pelaku Tawuran yang Diduga Bawa Senjata Api di Kampung Bahari

Polisi Selidiki Pelaku Tawuran yang Diduga Bawa Senjata Api di Kampung Bahari

Megapolitan
'Update' Kasus DBD di Tamansari, 60 Persen Korbannya Anak Usia SD hingga SMP

"Update" Kasus DBD di Tamansari, 60 Persen Korbannya Anak Usia SD hingga SMP

Megapolitan
Bunuh dan Buang Mayat Dalam Koper, Ahmad Arif Tersinggung Ucapan Korban yang Minta Dinikahi

Bunuh dan Buang Mayat Dalam Koper, Ahmad Arif Tersinggung Ucapan Korban yang Minta Dinikahi

Megapolitan
Pria yang Meninggal di Gubuk Wilayah Lenteng Agung adalah Pemulung

Pria yang Meninggal di Gubuk Wilayah Lenteng Agung adalah Pemulung

Megapolitan
Mayat Pria Ditemukan di Gubuk Wilayah Lenteng Agung, Diduga Meninggal karena Sakit

Mayat Pria Ditemukan di Gubuk Wilayah Lenteng Agung, Diduga Meninggal karena Sakit

Megapolitan
Tawuran Warga Pecah di Kampung Bahari, Polisi Periksa Penggunaan Pistol dan Sajam

Tawuran Warga Pecah di Kampung Bahari, Polisi Periksa Penggunaan Pistol dan Sajam

Megapolitan
Solusi Heru Budi Hilangkan Prostitusi di RTH Tubagus Angke: Bikin 'Jogging Track'

Solusi Heru Budi Hilangkan Prostitusi di RTH Tubagus Angke: Bikin "Jogging Track"

Megapolitan
Buka Pendaftaran, KPU DKI Jakarta Butuh 801 Petugas PPS untuk Pilkada 2024

Buka Pendaftaran, KPU DKI Jakarta Butuh 801 Petugas PPS untuk Pilkada 2024

Megapolitan
KPU DKI Jakarta Buka Pendaftaran Anggota PPS untuk Pilkada 2024

KPU DKI Jakarta Buka Pendaftaran Anggota PPS untuk Pilkada 2024

Megapolitan
Bantu Buang Mayat Wanita Dalam Koper, Aditya Tak Bisa Tolak Permintaan Sang Kakak

Bantu Buang Mayat Wanita Dalam Koper, Aditya Tak Bisa Tolak Permintaan Sang Kakak

Megapolitan
Pemkot Depok Bakal Bangun Turap untuk Atasi Banjir Berbulan-bulan di Permukiman

Pemkot Depok Bakal Bangun Turap untuk Atasi Banjir Berbulan-bulan di Permukiman

Megapolitan
Duduk Perkara Pria Gigit Jari Satpam Gereja sampai Putus, Berawal Pelaku Kesal dengan Teman Korban

Duduk Perkara Pria Gigit Jari Satpam Gereja sampai Putus, Berawal Pelaku Kesal dengan Teman Korban

Megapolitan
15 Pasien DBD Dirawat di RSUD Tamansari, Mayoritas Anak-anak

15 Pasien DBD Dirawat di RSUD Tamansari, Mayoritas Anak-anak

Megapolitan
Bantu Buang Mayat, Adik Pembunuh Wanita Dalam Koper Juga Jadi Tersangka

Bantu Buang Mayat, Adik Pembunuh Wanita Dalam Koper Juga Jadi Tersangka

Megapolitan
Banjir Berbulan-bulan di Permukiman Depok, Pemkot Bakal Keruk Sampah yang Tersumbat

Banjir Berbulan-bulan di Permukiman Depok, Pemkot Bakal Keruk Sampah yang Tersumbat

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke