Salin Artikel

Dinas SDA Jaksel Tawarkan Rumah DP Rp 0 untuk PJLP

JAKARTA, KOMPAS.com - Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Selatan menyiapkan perumahan dengan skema pembayaran down payment (DP) Rp 0 khusus untuk petugas penyedia jasa dan lainnya perorangan (PJLP).

Kepala Suku Dinas SDA Jakarta Selatan Santo mengungkap alasan pembuatan program rumah DP Rp 0 tersebut.

Menurut dia, petugas PJLP yang ada di bawah naungannya telah bekerja dengan giat dan harus diberikan apresiasi.

"Program ini adalah terobosan baru untuk para PJLP yang telah bekerja keras di lapangan," ujar Santo kepada wartawan saat meninjau saluran air di bilangan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Rabu (24/5/2023).

"Mereka kan sudah banyak bantu kami, sebagai timbal baliknya kami tawarkan rumah DP 0 persen," lanjut dia.

Santo mengatakan, rumah DP Rp 0 untuk petugas PJLP berlokasi di salah satu perumahan yang berada di Cikarang, Kabupaten Bekasi.

Walau jaraknya cukup jauh dari Ibu Kota, ia berharap para petugas PJLP untuk tidak merisaukan waktu tempuh.

Pasalnya, lokasi perumahan cukup strategis. Santo mengeklaim lokasinya tidak terlalu jauh dari Stasiun Cikarang.

"Perumahannya tidak terlalu jauh dari stasiun KRL terdekat. Jadi seharusnya tidak ada kendala untuk petugas PJLP bila bolak-balik setiap hari," beber dia.

Di lain sisi, Santo tak menutup kemungkinan untuk menawarkan program serupa kepada calon pegawai negeri sipil (CPNS) di lingkungannya.

Namun, prioritas utamanya tetap petugas PJLP yang belum memiliki hunian pribadi.

"Sebenarnya CPNS juga boleh, tetapi yang diutamakan adalah CPNS yang belum punya rumah," imbuh dia.

https://megapolitan.kompas.com/read/2023/05/25/08012261/dinas-sda-jaksel-tawarkan-rumah-dp-rp-0-untuk-pjlp

Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Seorang Pria Diduga Hendak Masturbasi di Bus Transjakarta

Seorang Pria Diduga Hendak Masturbasi di Bus Transjakarta

Megapolitan
Tidak Undang Capres-Cawapres ke Munajat 212, Novel Bamukmin: Kami Tidak Ingin Dicampurkan Urusan Politik

Tidak Undang Capres-Cawapres ke Munajat 212, Novel Bamukmin: Kami Tidak Ingin Dicampurkan Urusan Politik

Megapolitan
Todong dan Lukai Pengendara Motor di Bekasi, Seorang Bandit Ditangkap Warga

Todong dan Lukai Pengendara Motor di Bekasi, Seorang Bandit Ditangkap Warga

Megapolitan
Aksi Munajat Kubro 212 Selesai, Massa Tinggalkan Area Monas

Aksi Munajat Kubro 212 Selesai, Massa Tinggalkan Area Monas

Megapolitan
Cerita Asep Berangkat dari Cirebon demi Hadiri Munajat 212 di Monas

Cerita Asep Berangkat dari Cirebon demi Hadiri Munajat 212 di Monas

Megapolitan
Kesaksian Kerabat Perempuan yang Gantung Diri di Cipinang: Korban Sempat Main HP Sebelum Tewas

Kesaksian Kerabat Perempuan yang Gantung Diri di Cipinang: Korban Sempat Main HP Sebelum Tewas

Megapolitan
Pesan Rizieq Shihab: Pemilu 2024 Wajib Digelar Jujur, Adil, dan Damai Sesuai Amanat Konstitusi

Pesan Rizieq Shihab: Pemilu 2024 Wajib Digelar Jujur, Adil, dan Damai Sesuai Amanat Konstitusi

Megapolitan
Suplai Air Bermasalah, Warga Cililitan Terpaksa Beli Galon Isi Ulang dan Tampung Hujan

Suplai Air Bermasalah, Warga Cililitan Terpaksa Beli Galon Isi Ulang dan Tampung Hujan

Megapolitan
Warga Cililitan Keluhkan Air Hanya Mengalir 2 Jam Dalam Sehari

Warga Cililitan Keluhkan Air Hanya Mengalir 2 Jam Dalam Sehari

Megapolitan
Air PAM Bermasalah Sebulan, Warga Cililitan: Sudah Bayar tapi Layanan Begini!

Air PAM Bermasalah Sebulan, Warga Cililitan: Sudah Bayar tapi Layanan Begini!

Megapolitan
Isi Surat Rizieq Shihab dalam Munajat 212: Terima Kasih Menlu Retno, Berani Hantam Israel di Forum PBB

Isi Surat Rizieq Shihab dalam Munajat 212: Terima Kasih Menlu Retno, Berani Hantam Israel di Forum PBB

Megapolitan
Surat Riziq Shihab Dibacakan dalam Munajat 212 di Monas, Minta Maaf Tak Bisa Hadir

Surat Riziq Shihab Dibacakan dalam Munajat 212 di Monas, Minta Maaf Tak Bisa Hadir

Megapolitan
Kondisi RS Indonesia di Gaza Diungkap Saat Munajat 212: Jalan Masuk Dihancurkan dan Genset Ditembak

Kondisi RS Indonesia di Gaza Diungkap Saat Munajat 212: Jalan Masuk Dihancurkan dan Genset Ditembak

Megapolitan
Ayah yang 18 Kali Perkosa Anak Kandung di Tangsel Patut Dicap Residivis, Pakar: Hukumannya Harus Maksimal!

Ayah yang 18 Kali Perkosa Anak Kandung di Tangsel Patut Dicap Residivis, Pakar: Hukumannya Harus Maksimal!

Megapolitan
Pencuri di Jaksel Langsung Beli Motor Baru Usai Jual Dua Motor Curiannya

Pencuri di Jaksel Langsung Beli Motor Baru Usai Jual Dua Motor Curiannya

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke