Salin Artikel

Nasib Apes Warga Jakbar, Niat COD, 3 iPhone 15 Pro Max Malah Dibawa Kabur Pembeli di Bekasi

Aji menjual tiga unit iPhone-nya itu lewat sistem cash on delivery (COD). Ia berangkat dari Jakarta Barat menuju titik yang telah disepakati di Kota Bekasi, Minggu (17/12/2023).

Tawar menawar lewat Facebook

Mulanya, Aji mendapat pesan di Facebook dari seseorang bernama Fahri. Pelaku menawar harga satu iPhone seharga Rp 23,5 juta.

"Awal mula pelaku mengaku sebagai Fahri, kirim DM (direct message) ke akun Facebook saya dan nego harga. Setelah cocok, COD di Bekasi karena posisi saya di Kalideres," ujar Aji.

Aji mengajak keponakannya berangkat dari Kalideres, Jakarta Barat, ke Kota Bekasi untuk transaksi jual beli ponsel tersebut.

"Saya memilih tempat yang aman, yaitu Circle K di perempatan jalan," ujar Aji.

Pindah lokasi

Saat sampai di lokasi, Aji merasa ada yang janggal karena pembeli meminta lokasi COD pindah dari Circle K ke Alfamart di Jalan Veteran.

"Dia bilang enggak bisa ke Circle K dengan alasan macet dan dia minta COD di Alfamart Jalan Veteran Bekasi," kata Aji.

Aji awalnya menolak bertemu di minimarket depan Pengadilan Negeri Bekasi itu. Namun, teman pelaku yang menjemputnya.

"Saya awalnya enggak mau di situ, tapi infonya saya akan dijemput oleh temannya. Lalu, saya diberi kontak temannya dan temannya telepon saya karena dia sudah di dekat Circle K," ujar dia.

Setelah itu, Aji menuju lokasi yang disebutkan dan bertemu pelaku.

Bawa kabur tiga iPhone

Aji mengatakan, saat bertemu, pelaku mengecek kondisi iPhone di tukang jamu samping Alfamart.

"Pada saat itu di TKP ada saya, keponakan saya, pelaku, dan temannya untuk memastikan barangnya apakah benar," kata dia.

Singkatnya, setelah sepakat dengan harga, pelaku berpura-pura hendak menunjukkan ponsel itu kepada kekasihnya. Saat itu pelaku belum bayar.

"Dia bilang nunggu ditransfer ceweknya. Posisi tiga HP masih di atas meja dan di depan tangan saya," ucap Aji.

Aji pun tak mau HP-nya dibawa pelaku untuk ditunjukkan kepada si kekasih. Aji menarik tiga ponselnya. Namun, pelaku mengambil iPhone tersebut dari tangan korban.

"HP saya dibawa kabur. Saya kejar dan saya buka mobilnya enggak bisa karena sudah dikunci, kemudian saya gedor-gedor dan teriak pun tetap respons dari warga sekitar lambat," kata dia.

Lapor polisi

Aji kemudian langsung melaporkan peristiwa itu pada hari yang sama ke Polres Metro Bekasi Kota dengan barang bukti rekaman kamera CCTV dari pihak minimarket.

"Sudah dikembangkan kasusnya dan sekarang katanya sudah dalam pengejaran," kata Aji.

Sementara itu, Kepala Seksi Humas Polres Metro Bekasi Kota Kompol Erna Ruswing Andari membenarkan adanya laporan dari Aji.

"Iya, benar kami sudah menerima laporan terkait dengan peristiwa tersebut," kata Erna.

Polisi kini tengah melakukan penyelidikan untuk mengungkap kasus tersebut.

"Kami sudah melakukan olah TKP dan saat ini kasus tersebut masih dalam penyelidikan," ujar Erna.

https://megapolitan.kompas.com/read/2023/12/22/10392831/nasib-apes-warga-jakbar-niat-cod-3-iphone-15-pro-max-malah-dibawa-kabur

Terkini Lainnya

Gara-gara Buang Air Kecil Sembarangan, Pemuda di Pondok Aren Dikeroyok Sampai Babak Belur

Gara-gara Buang Air Kecil Sembarangan, Pemuda di Pondok Aren Dikeroyok Sampai Babak Belur

Megapolitan
Pariwisata Jakarta Terus Digenjot Guna Wujudkan Kota Global

Pariwisata Jakarta Terus Digenjot Guna Wujudkan Kota Global

Megapolitan
Warga Duga Rumah Subsidi Proyek Jokowi di Cikarang Tak Tepat Sasaran, Pembeli Hanya Mau Investasi

Warga Duga Rumah Subsidi Proyek Jokowi di Cikarang Tak Tepat Sasaran, Pembeli Hanya Mau Investasi

Megapolitan
Viral Video Pria Curi Tabung Gas 3 Kg di Warung Kelontong di Bogor

Viral Video Pria Curi Tabung Gas 3 Kg di Warung Kelontong di Bogor

Megapolitan
Beli Rumah Subsidi Proyek Jokowi di Cikarang, Warga Tergiur DP dan Cicilan Murah

Beli Rumah Subsidi Proyek Jokowi di Cikarang, Warga Tergiur DP dan Cicilan Murah

Megapolitan
Wanita di Citayam Dibegal Setelah Antar Suami ke Stasiun

Wanita di Citayam Dibegal Setelah Antar Suami ke Stasiun

Megapolitan
Aksi Nekat Pengendara Motor, Tak Pakai Helm Melintas di Jalan Tol MBZ Berujung Ditilang

Aksi Nekat Pengendara Motor, Tak Pakai Helm Melintas di Jalan Tol MBZ Berujung Ditilang

Megapolitan
Seorang Ibu di Bogor Mengalami Kerusakan Otak usai Operasi Caesar

Seorang Ibu di Bogor Mengalami Kerusakan Otak usai Operasi Caesar

Megapolitan
Kronologi Pengendara Motor Tak Pakai Helm Lawan Arah di Jalan Layang Tol MBZ

Kronologi Pengendara Motor Tak Pakai Helm Lawan Arah di Jalan Layang Tol MBZ

Megapolitan
Warga Keluhkan Air di Perumahan Subsidi Jokowi Kerap Kotor dan Berbau

Warga Keluhkan Air di Perumahan Subsidi Jokowi Kerap Kotor dan Berbau

Megapolitan
Aset di 500 Unit Rusunawa Marunda Dijarah, Eks Pengelola: Jangan Asal Lapor

Aset di 500 Unit Rusunawa Marunda Dijarah, Eks Pengelola: Jangan Asal Lapor

Megapolitan
Pakai Identitas Palsu, Polisi Kesulitan Cari Pelaku Penggelapan Mobil Bos Rental

Pakai Identitas Palsu, Polisi Kesulitan Cari Pelaku Penggelapan Mobil Bos Rental

Megapolitan
Ubin Rumah Subsidi Proyek Jokowi Retak-retak, Penghuni: Mungkin Urukan Belum Padat Sudah Dibangun

Ubin Rumah Subsidi Proyek Jokowi Retak-retak, Penghuni: Mungkin Urukan Belum Padat Sudah Dibangun

Megapolitan
6 Event Liburan Sekolah di Mal Tangerang

6 Event Liburan Sekolah di Mal Tangerang

Megapolitan
Niat Bubarkan Tawuran, Pria di Kalideres Pukul Remaja Pakai Balok Hingga Tewas

Niat Bubarkan Tawuran, Pria di Kalideres Pukul Remaja Pakai Balok Hingga Tewas

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke