Salin Artikel

Keluh Penjual Beras di Pasar Tomang Barat: Harga Naik, Pembeli Berkurang

JAKARTA, KOMPAS.com - Cici (47), pedagang beras di Pasar Tomang Barat, Jakarta Barat berkeluh kesah tentang harga beras yang terus melonjak.

Sebab, pembeli beras di warungnya kini berkurang drastis.

"Iya jadi berkurang, pada nyari yang murah. Kadang ada yang balik lagi ke sini karena bingung mungkin ya semua toko juga naik," kata Cici saat ditemui di tokonya, Selasa (20/2/2024).

Beras premium yang ia jual kini menyentuh Rp 15.000 per liter. Biasanya seharga Rp 12.000.

"Untuk yang harga Rp 10.000 saja kini sudah seharga premium dulu, Rp 12.000," tutur dia.

Ia kadang kasihan pada pembeli yang mengeluhkan lonjakan harga beras.

"Beras kan kebutuhan sehari-hari ya. Apalagi yang punya usaha warteg. Banyak juga yang mengeluh," tutur Cici.

"Tapi ya mau bagaimana, beras bulog saja mahal," tambah dia.

Kenaikan harga beras ini juga membuat pedagang bingung menentukan harga jual.

"Kami yang jual juga bingung bagaimana jualnya. Kalau mahal, pembeli protes karena untuk konsumsi sehari-hari. Dilemanya itu," ungkap Cici.

Salah satu pelanggannya, Merry (49) menyayangkan kenaikan harga beras ini.

"Kasihan untuk pelanggan yang mohon maaf ekonominya kurang ya," kata Merry.

Merry berharap, pemerintah bisa menanggulangi masalah ini. Apalagi, sebentar lagi masyarakat akan menghadapi bulan Ramadhan.

"Saya mohon sih ada tindakan dari pemerintah untuk harga stabil, karena kan beras bahan pokok apalagi jelang bulan Ramadhan," ujar dia.

https://megapolitan.kompas.com/read/2024/02/20/22250651/keluh-penjual-beras-di-pasar-tomang-barat-harga-naik-pembeli-berkurang

Terkini Lainnya

Jaga Keakuratan, Dukcapil DKI Bakal Data 11,3 Juta Warga yang Tinggal di Jakarta

Jaga Keakuratan, Dukcapil DKI Bakal Data 11,3 Juta Warga yang Tinggal di Jakarta

Megapolitan
Pengamat: Kaesang Lebih Berpotensi Menang di Pilkada Bekasi Ketimbang di Depok

Pengamat: Kaesang Lebih Berpotensi Menang di Pilkada Bekasi Ketimbang di Depok

Megapolitan
Polda Metro Pastikan Video Soal Tepung Dicampur Narkoba Hoaks

Polda Metro Pastikan Video Soal Tepung Dicampur Narkoba Hoaks

Megapolitan
BPBD DKI Siapkan Pompa 'Mobile' untuk Antisipasi Banjir Rob di Pesisir Jakarta

BPBD DKI Siapkan Pompa "Mobile" untuk Antisipasi Banjir Rob di Pesisir Jakarta

Megapolitan
Ini 9 Wilayah di Pesisir Jakarta yang Berpotensi Banjir Rob hingga 29 Mei 2024

Ini 9 Wilayah di Pesisir Jakarta yang Berpotensi Banjir Rob hingga 29 Mei 2024

Megapolitan
Komplotan Maling Gasak Rp 20 Juta dari Kios BRILink di Bekasi

Komplotan Maling Gasak Rp 20 Juta dari Kios BRILink di Bekasi

Megapolitan
Supirnya Mengantuk, Angkot Tabrak Truk Sampah di Bogor

Supirnya Mengantuk, Angkot Tabrak Truk Sampah di Bogor

Megapolitan
KPAI: Banyak Program Pemerintah yang Belum Efektif Cegah Kekerasan Seksual pada Anak

KPAI: Banyak Program Pemerintah yang Belum Efektif Cegah Kekerasan Seksual pada Anak

Megapolitan
Polisi Kantongi Identitas Penusuk Lansia di Kebon Jeruk

Polisi Kantongi Identitas Penusuk Lansia di Kebon Jeruk

Megapolitan
KPAI: Kekerasan Seksual pada Anak Bisa Dicegah lewat Pola Pengasuhan yang Adaptif

KPAI: Kekerasan Seksual pada Anak Bisa Dicegah lewat Pola Pengasuhan yang Adaptif

Megapolitan
Pengamat: Kalau Dukungan Dananya Besar, Peluang Kaesang Menang pada Pilkada Bekasi Tinggi

Pengamat: Kalau Dukungan Dananya Besar, Peluang Kaesang Menang pada Pilkada Bekasi Tinggi

Megapolitan
Polisi Tangkap 6 Remaja yang Terlibat Tawuran di Sawah Besar

Polisi Tangkap 6 Remaja yang Terlibat Tawuran di Sawah Besar

Megapolitan
Rubicon Mario Dandy Tak Dilirik Pembeli, Mobil Akan Dilelang Lagi dengan Harga yang Telah Dikorting

Rubicon Mario Dandy Tak Dilirik Pembeli, Mobil Akan Dilelang Lagi dengan Harga yang Telah Dikorting

Megapolitan
Siap Bertarung dengan Benyamin-Pilar pada Pilkada Tangsel, Gerindra: Kami Punya Sejarah, Selalu Melawan Petahana

Siap Bertarung dengan Benyamin-Pilar pada Pilkada Tangsel, Gerindra: Kami Punya Sejarah, Selalu Melawan Petahana

Megapolitan
Gerindra Bakal Pertimbangkan Marshel Widianto Maju Pilkada Tangsel 2024

Gerindra Bakal Pertimbangkan Marshel Widianto Maju Pilkada Tangsel 2024

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke