Salin Artikel

14 Pasien DBD Dirawat di RSUD Tamansari Per 24 April 2024

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Seksi (Kasie) Pelayanan Medik Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tamansari Ngabila Salama mengatakan, beberapa orang masih dirawat karena terjangkit demam berdarah dengue (DBD).

Per Rabu (24/4/2024) pukul 07.00 WIB, 14 pasien masih menjalani perawatan medis.

"Data Rabu, 24 April per jam 07.00 WIB, ada 14 kasus DBD dirawat di RSUD Tamansari," ujar Ngabila saat dikonfirmasi, Rabu.

Pasien DBD yang tengah dirawat itu mayoritas merupakan anak-anak, yakni sembilan orang. Sementara lima lainnya orang dewasa.

"Sekitar 70 persen kasus yang dirawat adalah anak mayoritas usia SD dan SMP," kata Ngabila.

Kondisi pasien DBD di RSUD Tamansari sampai saat ini masih aman.

Ngabila mengatakan, tidak ada kondisi pasien yang parah maupun kasus meninggal.

"Tidak ada kasus kematian. Semua masih aman terkendali, karena belum ada perubahan keparahan pada kasus DBD yang ditemukan," ucap Ngabila.

Pada 19 Maret 2024, ada delapan orang yang dirawat karena DBD. Enam di antaranya adalah balita dan anak-anak.

Menurut Ngabila, pola penularan DBD setiap tahun akan selalu sama. Kasus tersebut mulai meningkat pada Desember dan memuncak pada April.

"Lalu akan menurun kembali. Karena saat musim hujan lebih berpotensi genangan air untuk tempat perindukan nyamuk, pancaroba membuat imunitas seseorang menurun, dan kelembaban udara tinggi, relative humidity (RH) tinggi membuat nyamuk aedes aegepty lebih mudah berkembang biak," kata Ngabila.

Pada Februari 2023, pasien DBD di RSUD Tamansari, Jakarta Barat, meningkat sejak beberapa hari terakhir.

Saat itu, ada lima pasien DBD menjalani rawat inap. Bahkan, lima pasien baru terjangkit DBD rujukan puskesmas ditolak RSUD Tamansari karena ruang rawat inap penuh.

https://megapolitan.kompas.com/read/2024/04/24/13473671/14-pasien-dbd-dirawat-di-rsud-tamansari-per-24-april-2024

Terkini Lainnya

Hari Ini, Tim Kuasa Hukum Vina Cirebon Akan Datangi Kantor Komnas HAM

Hari Ini, Tim Kuasa Hukum Vina Cirebon Akan Datangi Kantor Komnas HAM

Megapolitan
AJI Jakarta, PWI, dan Organisasi Pers Berunjuk Rasa di DPR Hari Ini, Tuntut Revisi UU Penyiaran Dihentikan

AJI Jakarta, PWI, dan Organisasi Pers Berunjuk Rasa di DPR Hari Ini, Tuntut Revisi UU Penyiaran Dihentikan

Megapolitan
Jangan 'Bunuh' Warga Kampung Bayam Berulang Kali...

Jangan "Bunuh" Warga Kampung Bayam Berulang Kali...

Megapolitan
Janji Jakpro Beri Pekerjaan ke Warga Kampung Susun Bayam yang Mau Tinggalkan Rusun...

Janji Jakpro Beri Pekerjaan ke Warga Kampung Susun Bayam yang Mau Tinggalkan Rusun...

Megapolitan
Jadwal dan Lokasi Samsat Keliling di Jakarta 27 Mei 2024

Jadwal dan Lokasi Samsat Keliling di Jakarta 27 Mei 2024

Megapolitan
Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta 27 Mei 2024

Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta 27 Mei 2024

Megapolitan
Libur Panjang Waisak, 9.610 Wisatawan Berlibur ke Kepulauan Seribu

Libur Panjang Waisak, 9.610 Wisatawan Berlibur ke Kepulauan Seribu

Megapolitan
Kuasa Hukum 'Vina Cirebon' Minta Polisi Berpegang pada Putusan Pengadilan soal 3 Nama yang Buron

Kuasa Hukum "Vina Cirebon" Minta Polisi Berpegang pada Putusan Pengadilan soal 3 Nama yang Buron

Megapolitan
Yakin Pegi Tersangka Utama Pembunuhan Vina, Kuasa Hukum: Ada Bukti Ijazah dan KTP

Yakin Pegi Tersangka Utama Pembunuhan Vina, Kuasa Hukum: Ada Bukti Ijazah dan KTP

Megapolitan
Polisi Hapus 2 Nama DPO Kasus 'Vina Cirebon', Keluarga Terkejut dan Kecewa

Polisi Hapus 2 Nama DPO Kasus "Vina Cirebon", Keluarga Terkejut dan Kecewa

Megapolitan
[Populer Megapolitan] Kisah Endah, Jemaah Haji yang Ditinggal Wafat Istri di Jeddah | 'Mayor' Terpilih Jadi Maskot Pilkada DKI 2024

[Populer Megapolitan] Kisah Endah, Jemaah Haji yang Ditinggal Wafat Istri di Jeddah | "Mayor" Terpilih Jadi Maskot Pilkada DKI 2024

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Senin 27 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Senin 27 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Cerah Berawan

Megapolitan
Keluhkan Dampak Banjir, Warga Kebon Pala: Rumah Rusak dan Timbul Penyakit

Keluhkan Dampak Banjir, Warga Kebon Pala: Rumah Rusak dan Timbul Penyakit

Megapolitan
Tips Memilih Sapi Kurban yang Berkualitas, Bisa Lihat dari Mulut dan Kakinya

Tips Memilih Sapi Kurban yang Berkualitas, Bisa Lihat dari Mulut dan Kakinya

Megapolitan
Bisnis Hewan Kurban, Wakil Wali Kota Jakut Beri Sapinya Ampas Tahu agar Gemuk dan Berkualitas

Bisnis Hewan Kurban, Wakil Wali Kota Jakut Beri Sapinya Ampas Tahu agar Gemuk dan Berkualitas

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke