Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Digelar 24 Adegan Penyerangan Geng Motor

Kompas.com - 24/05/2012, 11:52 WIB
Madina Nusrat

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Kepolisian Resor Jakarta Utara menggelar 24 adegan rekonstruksi penyerangan geng motor dengan korban Klasi I Arifin Siri di Jalan Benyamin Sueb, Kemayoran, Kamis (24/5/2012).

Hadir tiga tersangka dalam rekonstruksi ini, yakni MC, AK, dan AS. Hingga menjelang tengah hari ini, ada 13 adegan yang diperagakan para tersangka, seorang kawan korban Albert, dan empat saksi. Adegan dimulai sejak pukul 10.00 WIB.

Rekonstruksi berjalan sangat dinamis. Hampir setiap adegan berpindah-pindah lokasi. Pertama adegan berlangsung di Jalan Benyamin Sueb arah Ancol dan kemudian berpindah ke jalan di arus sebaliknya. Adegan selanjutnya terjadi di jalur lambat. Rekonstruksi ini pun menyebabkan kemacetan cukup panjang di kedua arus Jalan Benyamin Sueb.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com