Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dipukul Guru, Siswi SMP Lapor Polisi

Kompas.com - 02/06/2012, 02:05 WIB
Fabian Januarius Kuwado

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Seorang siswi SMP 287, Makasar, Jakarta Timur, mengaku dipukul oleh gurunya saat di kelas. Bersama orangtuanya, siswa tersebut pun melaporkan tindakan sang guru ke Polres Metro Jakarta Timur.

Menurut korban berinisial KS (14), pemukulan tersebut terjadi pada Selasa, 29 Mei 2012. Saat itu, HH diketahui menggantikan salah seorang guru mata pelajaran Matematika yang berhalangan hadir. "Setelah selesai menerangkan, Pak Herman nanya, apa ada yang mau tanya. Karena nggak ada yang nanya, akhirnya dia ngasih soal ke kami," ujarnya kepada wartawan di Polres Jakarta Timur, Jumat (1/6/2012) malam.

Satu per satu murid di kelas III di VIII-3 itu pun disuruh menjawab soal yang diberikan guru. Namun, tidak ada satu pun murid yang bisa menjawab soal tersebut. "Pada enggak bisa jawab, terus seluruh kelas dipukulin sama dia. Nah saya dipukul di kepala kaya gini, temen saya malah ada yang disikut," lanjutnya sambil mencontohkan kepalan tangannya diayun ke arah kepala.

Ratih, sang tante korban, mengungkapkan bahwa setelah mendapatkan perilaku kasar, keponakannya diketahui langsung mengalami demam tinggi pada malam harinya. Ia yakin, kondisi KS diakibatkan oleh pemukulan sang guru. "Dia ini punya luka trauma di kepala karena pernah jatuh waktu kelas III SD. Habis dipukul, dia langsung demam, sakit," ujarnya.

Seusai melapor ke Unit Perlindungan Perempuan dan Anak, korban pun disarankan untuk menjalani visum di rumah sakit demi mendokumentasikan secara medis, kondisi bagian tubuhnya yang terkena benturan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com