Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengguna Jalur Puncak Bogor Diminta Waspadai Longsor

Kompas.com - 27/12/2014, 10:21 WIB

BOGOR, KOMPAS.com
- Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bogor mengingatkan masyarakat dan pengguna jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat agar tetap waspada terhadap kemungkinan terjadinya longsor saat liburan Tahun Baru 2015.
 
"Masyarakat dan pengguna jalur Puncak harus ekstra hati-hati," kata Kasi Kedaruratan BPBD kabupaten Bogor, Sabtu (27/12/2014)..
 
Kemarin sore, Jumat (26/12/2014), tanah di jalan raya Puncak di dekat Riung Gunung mengalami longsor hingga menutupi sebagian badan jalan serta menumbangkan sebuah pohon. Namun, kata dia, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu.
 
Sedangkan di RT 02 RW 04, Kampung Caringin, Desa Tugu Utara, Puncak, Kabupaten Bogor, satu orang dilaporkan tertimbun tanah longsor akibat hujan lebat yang mengguyur kawasan tersebut sejak Jumat sore.
 
Kepala Seksi Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bogor, Budi Aksomo, mengatakan, korban diduga tertimbun material longsor yang menimpa rumahnya.
 
"Korban sudah ditemukan oleh tim SAR BPBD yang dibantu warga yang lainnya. Kini korban sudah disemayangkan di rumah kerabat di daerah Caringin," katanya.
 
Budi menambahkan, curah hujan tinggi yang melanda kawasan Puncak menjadi penyebab bencana itu. Selama sepekan terakhir, kata Budi, hujan kerap turun setiap hari pada sore hingga malam.
 
"Kami sudah menyiagakan Tim Reaksi Cepat (TRC) di setiap lokasi yang berpotensi mengalami bencana, termasuk di wilayah Puncak. Kami meminta agar masyarakat juga berhati-hati menghadapi musim hujan saat ini. Segera lapor jika terjadi sesuatu hal yang membahayakan," imbaunya.
 
Budi mengutip BMKG Pusat, yang memperkirakan bahwa puncak hujan akan terjadi sekarang dan awal tahun 2015 di daerah Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
 
Lokasi longsor sudah dalam penanganan petugas dan jalur Puncak tetap bisa dilalui kendaraan. Namun, kondisi cuaca di wilayah kabupaten Bogor diliputi mendung sementara hujan sudah turun di beberapa wilayah. 
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Masjid Sunda Kelapa Bagikan 4.000 Kantong Daging Kurban, Ada dari Ma'ruf Amin hingga Megawati

Masjid Sunda Kelapa Bagikan 4.000 Kantong Daging Kurban, Ada dari Ma'ruf Amin hingga Megawati

Megapolitan
Anies Baswedan: Lebih Penting 'Ngomongin' Kampung Bayam...

Anies Baswedan: Lebih Penting "Ngomongin" Kampung Bayam...

Megapolitan
Anies Sembelih Sapi Kurban Sendiri: Saya Membayangkan Bagaimana Menjadi Ibrahim

Anies Sembelih Sapi Kurban Sendiri: Saya Membayangkan Bagaimana Menjadi Ibrahim

Megapolitan
Penjual Hewan Kurban di Bekasi Bikin Promo: Beli Sapi Gratis Domba dan Golok

Penjual Hewan Kurban di Bekasi Bikin Promo: Beli Sapi Gratis Domba dan Golok

Megapolitan
Anies Enggan Tanggapi Calon Kompetitor: Lebih Penting Memikirkan Nasib Warga

Anies Enggan Tanggapi Calon Kompetitor: Lebih Penting Memikirkan Nasib Warga

Megapolitan
Heru Budi: Selamat Idul Adha, Selamat Libur Panjang...

Heru Budi: Selamat Idul Adha, Selamat Libur Panjang...

Megapolitan
Gibran Sumbang Sapi 1 Ton untuk Pertama Kalinya ke Masjid Istiqlal

Gibran Sumbang Sapi 1 Ton untuk Pertama Kalinya ke Masjid Istiqlal

Megapolitan
Anies Sekeluarga Jalan Kaki ke Masjid Babul Khoirot untuk Shalat Idul Adha

Anies Sekeluarga Jalan Kaki ke Masjid Babul Khoirot untuk Shalat Idul Adha

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Senin 17 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Senin 17 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Megapolitan
Rumah 2 Lantai di Bogor Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp 15 Juta

Rumah 2 Lantai di Bogor Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp 15 Juta

Megapolitan
Soal Kans Duet dengan Anies di Pilkada Jakarta, Sandiaga: Enggak Ada Ajakan

Soal Kans Duet dengan Anies di Pilkada Jakarta, Sandiaga: Enggak Ada Ajakan

Megapolitan
Rumah Kosong 2 Lantai di Bogor Terbakar, Penyebab Belum Diketahui

Rumah Kosong 2 Lantai di Bogor Terbakar, Penyebab Belum Diketahui

Megapolitan
Dinas KPKP DKI Jakarta Periksa 79.786 Hewan Kurban, Seluruhnya Dinyatakan Sehat

Dinas KPKP DKI Jakarta Periksa 79.786 Hewan Kurban, Seluruhnya Dinyatakan Sehat

Megapolitan
Bisa Cemari Lingkungan, Pengusaha Konfeksi di Tambora Diminta Tak Buang Limbah Sembarangan

Bisa Cemari Lingkungan, Pengusaha Konfeksi di Tambora Diminta Tak Buang Limbah Sembarangan

Megapolitan
Jusuf Kalla Persilakan Anies Maju Pilkada Jakarta 2024

Jusuf Kalla Persilakan Anies Maju Pilkada Jakarta 2024

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com