Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PKL Batu Akik Jatinegara Segera Ditertibkan

Kompas.com - 05/04/2015, 07:07 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pedagang kaki lima (PKL) yang berjualan batu akik di sekitar Jalan Bekasi Barat I, samping Jakarta Gems Center, Jatinegara, Jakarta Timur, segera ditertibkan. Keberadaan mereka yang berdagang hingga tengah jalan menyebabkan kemacetan.

Wali Kota Jakarta Timur Bambang Musyawardhana mengatakan sudah melakukan rapat koordinasi dengan Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi (Saudinhubtrans) Jakarta Timur perihal ini.

"Kondisi di depan Pasar Gems Center ini memang semakin semerawut. Karena sekarang lagi trend batu aji, banyak pedagang batu menggunakan mobil, parkir di pinggir jalan, dan memang harus ditertibkan," kata Bambang, Sabtu (4/4/2015).

‎Sebagian besar penjual batu akik menjajakan dagangan mereka ‎di mobil hingga mobil bak terbuka. Kondisi ini selain membuat semrawut lingkungan juga lalu lintas tersendat. Terutama kendaraan dari arah Jalan Bekasi Timur Raya menuju Jalan Jatinegara Timur. Kemacetan lalu lintas di kawasan itu kerap terjadi ‎di pagi saat berangkat kantor dan sore hari ketika jam pulang kerja.

Ia meminta Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi menindak tegas para pelanggar lalu lintas tersebut. Masalahnya, pada titik tertentu ada rambu diperbolehkan parkir (P dengan warna biru). Hal inilah yang dimanfaatkan pedagang untuk memarkir kendaraannya dan menjaja barang dagangannya.

Mantan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI itu juga menyayangkan adanya rambu P di titik tersebut. "Jangan membuat payung hukum (rambu parkir) seenaknya," kata Bambang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

'Debt Collector' Keroyok Tukang Mi Ayam di Tangerang, Berawal dari Teriakan 'Maling'

"Debt Collector" Keroyok Tukang Mi Ayam di Tangerang, Berawal dari Teriakan "Maling"

Megapolitan
Fahira Idris: Calon Gubernur Jakarta Harus Prioritaskan Solusi Polusi Udara

Fahira Idris: Calon Gubernur Jakarta Harus Prioritaskan Solusi Polusi Udara

Megapolitan
Pria Paruh Baya Ditemukan Tewas di Aliran Sungai Cidepit Bogor

Pria Paruh Baya Ditemukan Tewas di Aliran Sungai Cidepit Bogor

Megapolitan
Hanyut di Selokan Saat Banjir, Jasad Bocah di Bekasi Ditemukan 1,5 Km dari Lokasi Kejadian

Hanyut di Selokan Saat Banjir, Jasad Bocah di Bekasi Ditemukan 1,5 Km dari Lokasi Kejadian

Megapolitan
Bocah yang Terseret Arus Selokan di Bekasi Ditemukan Tewas

Bocah yang Terseret Arus Selokan di Bekasi Ditemukan Tewas

Megapolitan
Bocah di Bekasi Hanyut Terbawa Arus Selokan Saat Bermain Banjir

Bocah di Bekasi Hanyut Terbawa Arus Selokan Saat Bermain Banjir

Megapolitan
Ini Rekayasa Lalu Lintas Saat LPS Monas Half Marathon 2024

Ini Rekayasa Lalu Lintas Saat LPS Monas Half Marathon 2024

Megapolitan
Dua Lansia di Bogor Ditangkap karena Cabuli Tiga Anak, Sempat Diinterogasi Ibu Korban

Dua Lansia di Bogor Ditangkap karena Cabuli Tiga Anak, Sempat Diinterogasi Ibu Korban

Megapolitan
Siasat Kakak Beradik Rekrut Puluhan Selebgram untuk Promosikan Situs Judi Online

Siasat Kakak Beradik Rekrut Puluhan Selebgram untuk Promosikan Situs Judi Online

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Saat Staf Hasto Kristiyanto Minta Perlindungan LPSK | Akrabnya Gibran dan Heru Budi Blusukan Bareng di Jakbar-Jakut

[POPULER JABODETABEK] Saat Staf Hasto Kristiyanto Minta Perlindungan LPSK | Akrabnya Gibran dan Heru Budi Blusukan Bareng di Jakbar-Jakut

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Minggu 30 Juni 2024 dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Minggu 30 Juni 2024 dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Megapolitan
Sudirman Said Sebut Perencanaan Batavia 'Contekan' untuk Bangun Jakarta

Sudirman Said Sebut Perencanaan Batavia 'Contekan' untuk Bangun Jakarta

Megapolitan
Sejumlah Titik dan Gedung di Jakarta Padamkan Lampu Malam Ini, Cek Lokasinya

Sejumlah Titik dan Gedung di Jakarta Padamkan Lampu Malam Ini, Cek Lokasinya

Megapolitan
Mobil Tertimpa Pohon Saat Melintas, Sopir dan Penumpang Syok

Mobil Tertimpa Pohon Saat Melintas, Sopir dan Penumpang Syok

Megapolitan
Pohon 15 Meter di Kuningan Mendadak Tumbang, Timpa Mobil yang Melintas

Pohon 15 Meter di Kuningan Mendadak Tumbang, Timpa Mobil yang Melintas

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com