Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bocah Keturunan Amerika Serikat Hilang di Rawamangun

Kompas.com - 08/06/2015, 14:41 WIB
Unoviana Kartika

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Seorang anak keturunan Indonesia-Amerika dikabarkan hilang di Rawamangun, Jakarta Timur. Anak itu bernama Liam Ammar Bower (3).

Raymond Patrick Bower (46), ayah anak itu, menuturkan, Liam hilang sejak 28 Mei 2015. Ia mulai menyadari kehilangan saat teleponnya tidak dijawab serta Liam tidak kunjung pulang ke rumahnya di Rawamangun.

"Saya sadar ada sesuatu yang salah. Saya pergi ke sekolah anak saya, tetapi dia tidak ada," kata Bower kepada Kompas.com, Senin (8/6/2015).

Kemudian, ia mencari Liam di apartemen saudara perempuan istrinya yang berada di dekat sekolah. Namun, ia justru mendapatkan sikap tidak mengenakkan dari saudara iparnya.

Bower merupakan warga negara Amerika Serikat. Ia menikahi seorang wanita berkewarganegaraan Indonesia pada 2009 dan tinggal di AS.

Namun, sejak Januari 2014, Bower dan istrinya pindah ke Jakarta. Mereka pun tinggal di Rawamangun, Jakarta Timur, bersama anak semata wayangnya.

Sejak menyadari anaknya menghilang, ia pun melaporkannya ke Polda Metro Jaya. Ia membuat laporan dua hari setelah anaknya menghilang, yakni pada 30 Mei 2015. "Saya membuat laporan untuk mendapatkan bantuan pencarian orang," kata Bower.

Liam memiliki ciri-ciri berambut pendek warna coklat tua, warna mata coklat tua, kulit sawo matang, bertubuh kurus, dan tinggi badan sekitar 70 sentimeter.

Bila masyarakat menemukan anak dengan ciri-ciri demikian, bisa menghubungi nomor 081296449242 atau kantor polisi terdekat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gelar Jakarta Water Hero 2024, PAM Jaya Beri Apresiasi untuk Pahlawan Pelestari Air di Jakarta

Gelar Jakarta Water Hero 2024, PAM Jaya Beri Apresiasi untuk Pahlawan Pelestari Air di Jakarta

Megapolitan
Polisi Pegang Identitas Pelaku Penggelapan Mobil Bos Rental Korban Penganiayaan di Pati

Polisi Pegang Identitas Pelaku Penggelapan Mobil Bos Rental Korban Penganiayaan di Pati

Megapolitan
Polisi Terbitkan DPO Pelaku Penggelapan Mobil Bos Rental Korban Penganiayaan di Pati

Polisi Terbitkan DPO Pelaku Penggelapan Mobil Bos Rental Korban Penganiayaan di Pati

Megapolitan
Polisi Rekayasa Arus Lalu Lintas saat Acara HUT Bhayangkara di Monas

Polisi Rekayasa Arus Lalu Lintas saat Acara HUT Bhayangkara di Monas

Megapolitan
Pemkot Bogor Bakal Sanksi Tegas ASN yang Terlibat Judi 'Online'

Pemkot Bogor Bakal Sanksi Tegas ASN yang Terlibat Judi "Online"

Megapolitan
182.000 Peserta Bakal Hadir pada HUT Bhayangkara di Monas, Masyarakat Diminta Hindari Kepadatan Lalu Lintas

182.000 Peserta Bakal Hadir pada HUT Bhayangkara di Monas, Masyarakat Diminta Hindari Kepadatan Lalu Lintas

Megapolitan
Bocah yang Diduga Diculik Ternyata Dibawa Ibu Kandung, Kasus Berakhir Damai

Bocah yang Diduga Diculik Ternyata Dibawa Ibu Kandung, Kasus Berakhir Damai

Megapolitan
Bocah 4 Tahun Diduga Diculik di Jakpus, Ternyata Dibawa Ibu Kandungnya

Bocah 4 Tahun Diduga Diculik di Jakpus, Ternyata Dibawa Ibu Kandungnya

Megapolitan
Pemkot Bogor Keluarkan Larangan Judi Konvensional dan 'Online'

Pemkot Bogor Keluarkan Larangan Judi Konvensional dan "Online"

Megapolitan
Truk Trailer Tabrak Pembatas Jalan di Tol JORR, Sopir Tewas di Tempat

Truk Trailer Tabrak Pembatas Jalan di Tol JORR, Sopir Tewas di Tempat

Megapolitan
'Debt Collector' Keroyok Tukang Mi Ayam di Tangerang, Berawal dari Teriakan 'Maling'

"Debt Collector" Keroyok Tukang Mi Ayam di Tangerang, Berawal dari Teriakan "Maling"

Megapolitan
Fahira Idris: Calon Gubernur Jakarta Harus Prioritaskan Solusi Polusi Udara

Fahira Idris: Calon Gubernur Jakarta Harus Prioritaskan Solusi Polusi Udara

Megapolitan
Pria Paruh Baya Ditemukan Tewas di Aliran Sungai Cidepit Bogor

Pria Paruh Baya Ditemukan Tewas di Aliran Sungai Cidepit Bogor

Megapolitan
Hanyut di Selokan Saat Banjir, Jasad Bocah di Bekasi Ditemukan 1,5 Km dari Lokasi Kejadian

Hanyut di Selokan Saat Banjir, Jasad Bocah di Bekasi Ditemukan 1,5 Km dari Lokasi Kejadian

Megapolitan
Bocah yang Terseret Arus Selokan di Bekasi Ditemukan Tewas

Bocah yang Terseret Arus Selokan di Bekasi Ditemukan Tewas

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com