Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Ada Solusi Mudah untuk Mengatasi Banjir

Kompas.com - 26/08/2015, 23:05 WIB

KOMPAS - Banjir bukanlah hal baru yang dihadapi masyarakat Belanda. Dengan sebagian besar daratan di wilayah pesisir Belanda berada di bawah permukaan laut, risiko banjir senantiasa mengancam.

Pengalaman kota-kota besar di pesisir Belanda, seperti Amsterdam dan Rotterdam, mencegah wilayahnya tenggelam oleh banjir menjadi pelajaran berharga bagi Jakarta yang masih dilanda banjir setiap tahun.

Dalam kunjungan ke Jakarta pekan ini, Wali Kota Rotterdam Ahmed Aboutaleb terus berupaya meningkatkan kerja sama di antara dua kota dalam berbagai bidang, termasuk pencegahan banjir. Ia bertemu Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama di Balai Kota Jakarta, Senin (24/8).

Ini adalah kunjungan ketiga Aboutaleb ke Jakarta. Ia pertama kali berkunjung ke Jakarta pada era pemerintahan Gubernur Joko Widodo pada 2013.

Dalam wawancara khusus dengan Kompas di Jakarta, Selasa (25/8), Aboutaleb mengatakan, Jakarta dan Rotterdam sudah menjalin hubungan sister city sejak bertahun-tahun lalu. "Seperti lazimnya hubungan kekeluargaan, kami harus tetap menjaga hubungan ini. Saya bersiap menerima kunjungan Gubernur Jakarta (Basuki) ke Rotterdam September ini. Pendahulunya, Pak Fauzi Bowo, sangat sering berkunjung ke Belanda dan Rotterdam," ujarnya.

Kedua kota juga bekerja sama dalam kerangka C40, yakni organisasi berisi 40 kota besar di dunia yang melakukan berbagai upaya untuk menghadapi perubahan iklim.

"Salah satu isu yang kami bahas bersama tahun lalu adalah bagaimana menangani perubahan iklim dan berbagai isu soal air. Jakarta menghadapi masalah besar terkait air ini, terutama soal banjir," kata wali kota berdarah Maroko ini.

Menurut Aboutaleb, gubernur terdahulu, Joko Widodo, telah menyusun rencana untuk melindungi Jakarta dari banjir. "Dia memikirkan apa yang disebut sebagai Dinding Laut Raksasa (Giant Sea Wall). Kami telah mengajukan berbagai pengetahuan soal itu dari Belanda dan memberikan dukungan untuk penyusunan rencana bagi Jakarta," tutur satu-satunya politisi Muslim di Belanda yang menjabat wali kota salah satu kota utama di negara tersebut.

Aboutaleb kemudian memaparkan bagaimana Rotterdam menghadapi masalah banjir tersebut selama ini:

"Tanggul-tanggul dan sistem (pencegahan banjir) di Belanda dirancang untuk mencegah banjir selama ribuan tahun. Tetapi, kami punya sejarah 400 tahun dalam membangun tanggul- tanggul dan bendungan-bendungan tersebut. Itu semua bukan sesuatu yang kami bangun kemarin.

Itu semua juga butuh banyak biaya. Warga kami membayar pajak khusus untuk (membiayai) organisasi yang menangani masalah banjir dan manajemen risiko (bencana).

Tahukah Anda bahwa setiap keluarga di Rotterdam membayar sekitar 400 euro (Rp 6,4 juta) per tahun dalam bentuk pajak khusus untuk membiayai perawatan tanggul-tanggul itu?

Di Rotterdam, kami punya wilayah yang ketinggiannya 6 meter di bawah permukaan laut, tetapi terlindungi dengan baik (dari banjir)."

Ia melanjutkan, Jakarta tak akan bisa melakukan itu semua dalam setahun. Program pencegahan banjir ini adalah program jangka panjang, terutama karena biayanya sangat mahal.

"Bagaimana Anda akan membiayai semua itu, (apakah dengan melibatkan) Dana Moneter Internasional, Bank Dunia, atau bank-bank nasional? Menurut saya, warga Jakarta, pemerintah lokal, dan pemerintah nasional perlu bekerja sama menemukan cara membiayai itu semua. Saya tak berhak menilai soal itu. (Tetapi) kami (di Rotterdam) melakukan itu dengan menarik pajak, pajak yang diarahkan secara sangat spesifik untuk tujuan (pencegahan banjir) itu," ujarnya.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sebelum Terperosok dan Tewas di Selokan Matraman, Balita A Hujan-hujanan dengan Kakaknya

Sebelum Terperosok dan Tewas di Selokan Matraman, Balita A Hujan-hujanan dengan Kakaknya

Megapolitan
Kemiskinan dan Beban Generasi 'Sandwich' di Balik Aksi Pria Bayar Makan Seenaknya di Warteg Tanah Abang

Kemiskinan dan Beban Generasi "Sandwich" di Balik Aksi Pria Bayar Makan Seenaknya di Warteg Tanah Abang

Megapolitan
Cerita Warga Sempat Trauma Naik JakLingko karena Sopir Ugal-ugalan Sambil Ditelepon 'Debt Collector'

Cerita Warga Sempat Trauma Naik JakLingko karena Sopir Ugal-ugalan Sambil Ditelepon "Debt Collector"

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Seorang Pria Ditangkap Buntut Bayar Makan Warteg Sesukanya | Taruna STIP Tewas di Tangan Senior Pernah Terjadi pada 2014 dan 2017

[POPULER JABODETABEK] Seorang Pria Ditangkap Buntut Bayar Makan Warteg Sesukanya | Taruna STIP Tewas di Tangan Senior Pernah Terjadi pada 2014 dan 2017

Megapolitan
Libur Nasional, Ganjil Genap Jakarta Tanggal 9-10 Mei 2024 Ditiadakan

Libur Nasional, Ganjil Genap Jakarta Tanggal 9-10 Mei 2024 Ditiadakan

Megapolitan
Curhat ke Polisi, Warga Klender: Kalau Diserang Petasan, Apakah Kami Diam Saja?

Curhat ke Polisi, Warga Klender: Kalau Diserang Petasan, Apakah Kami Diam Saja?

Megapolitan
Polisi Dalami Peran Belasan Saksi Dalam Kasus Tewasnya Taruna STIP yang Dianiaya Senior

Polisi Dalami Peran Belasan Saksi Dalam Kasus Tewasnya Taruna STIP yang Dianiaya Senior

Megapolitan
Kepada Kapolres Jaktim, Warga Klender Keluhkan Aksi Lempar Petasan dan Tawuran

Kepada Kapolres Jaktim, Warga Klender Keluhkan Aksi Lempar Petasan dan Tawuran

Megapolitan
Belasan Taruna Jadi Saksi dalam Prarekonstruksi Kasus Tewasnya Junior STIP

Belasan Taruna Jadi Saksi dalam Prarekonstruksi Kasus Tewasnya Junior STIP

Megapolitan
Polisi Tangkap Lebih dari 1 Orang Terkait Pengeroyokan Mahasiswa di Tangsel

Polisi Tangkap Lebih dari 1 Orang Terkait Pengeroyokan Mahasiswa di Tangsel

Megapolitan
RTH Tubagus Angke Dirapikan, Pedagang Minuman Harap Bisa Tetap Mangkal

RTH Tubagus Angke Dirapikan, Pedagang Minuman Harap Bisa Tetap Mangkal

Megapolitan
Prarekonstruksi Kasus Penganiayaan Taruna STIP Digelar hingga 4 Jam

Prarekonstruksi Kasus Penganiayaan Taruna STIP Digelar hingga 4 Jam

Megapolitan
Masih Bonyok, Maling Motor di Tebet Belum Bisa Diperiksa Polisi

Masih Bonyok, Maling Motor di Tebet Belum Bisa Diperiksa Polisi

Megapolitan
Cegah Prostitusi, RTH Tubagus Angke Kini Dipasangi Lampu Sorot

Cegah Prostitusi, RTH Tubagus Angke Kini Dipasangi Lampu Sorot

Megapolitan
Balita yang Jasadnya Ditemukan di Selokan Matraman Tewas karena Terperosok dan Terbawa Arus

Balita yang Jasadnya Ditemukan di Selokan Matraman Tewas karena Terperosok dan Terbawa Arus

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com