Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelaku Penembakan Saat Tawuran di Johar Baru Belum Tertangkap

Kompas.com - 30/11/2015, 16:50 WIB
Alsadad Rudi

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Hingga Senin (30/11/2015), pelaku penembakan dalam tawuran di Johar Baru masih buron.

Pria yang diketahui bernama Hadi Sutikno (26) itu diduga menembakkan senapan angin ke arah massa ketika tawuran berlangsung pada Kamis (26/11/2015). (Baca: Polisi Kantongi Ciri-ciri Pelaku Penembakan Saat Tawuran di Johar Baru)

"Tersangka melarikan diri dan hingga saat ini belum tertangkap," kata Kasat Reskrim Metro Jakarta Pusat Ajun Komisaris Besar Siswo Yuwono di Mapolres Metro Jakarta Pusat, Senin.

Peluru dari senapan angin yang ditembakkan Hadi tersebut mengenai dada seorang warga bernama Rivaldi alias Ipang (18). Rivaldi pun tewas akibat peristiwa ini.

Menurut Siswo, Hadi sempat menitipkan senapan angin tersebut kepada ke Sri Wahyuni (51) dan Linda (32) sebelum pria itu melarikan diri.

Adapun Sri dan Linda merupakan orangtua dan kakak dari salah satu pelaku tawuran lainnnya, yakni Rino (20). (Baca: Tawuran Johar Baru, Seorang Warga Tewas Tertembak)

"Setelah menembak korban, tersangka berinisial HS ini menitipkan senjatanya ke Sri Wahyuni dan Linda. Keduanya kemudian membuang senjatanya itu ke sungai," kata Siswo.

Terkait tawuran di Johar Baru ini, polisi menetapkan 12 tersangka. Sebelas di antaranya sudah ditangkap polisi. (Baca: Gara-gara Knalpot Motor, Warga Johar Baru Tawuran Lagi)

Selain Sri, Linda, dan Rino, delapan orang lainnya yang menjadi tersangka adalah Danu (20), Sofyan (22), Indra (30), Nur Lingga (22), Fauziah Nugraha (17), Raihan (14), Fahmi (25), dan Firmansyah (18).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Warga Terpukau Kemeriahan Puncak HUT Ke-497 Jakarta

Warga Terpukau Kemeriahan Puncak HUT Ke-497 Jakarta

Megapolitan
Setelah PKS-PKB, Anies Optimistis Ada Partai Lain yang Bakal Usung Dirinya di Pilkada Jakarta

Setelah PKS-PKB, Anies Optimistis Ada Partai Lain yang Bakal Usung Dirinya di Pilkada Jakarta

Megapolitan
Polisi Sebut Pelaku Pembakaran Rumah di Jakbar Tak Gunakan Bensin, Hanya Korek Api

Polisi Sebut Pelaku Pembakaran Rumah di Jakbar Tak Gunakan Bensin, Hanya Korek Api

Megapolitan
Kesal Ditinggal Istri, AS Nekat Bakar Pakaian Hingga Menyebabkan Kebakaran di Jakbar

Kesal Ditinggal Istri, AS Nekat Bakar Pakaian Hingga Menyebabkan Kebakaran di Jakbar

Megapolitan
PKS Usung Anies pada Pilkada Jakarta, Pengamat: Pilihan yang Realistis

PKS Usung Anies pada Pilkada Jakarta, Pengamat: Pilihan yang Realistis

Megapolitan
Polisi Sempat Kesulitan Tangkap Pembakar Rumah di Jalan Semeru, Pelaku Kerap Berpindah

Polisi Sempat Kesulitan Tangkap Pembakar Rumah di Jalan Semeru, Pelaku Kerap Berpindah

Megapolitan
Gagap Teknologi, Orangtua Calon Siswa Keluhkan PPDB Online Jakarta

Gagap Teknologi, Orangtua Calon Siswa Keluhkan PPDB Online Jakarta

Megapolitan
Dishub Jakpus Arahkan Bus Wisata Parkir di Lapangan Banteng agar Tak Kena Ketok Pungli Parkir Liar

Dishub Jakpus Arahkan Bus Wisata Parkir di Lapangan Banteng agar Tak Kena Ketok Pungli Parkir Liar

Megapolitan
Permintaan Siswi SMK Lingga Kencana Sebelum Kecelakaan: Ingin Ulang Tahunnya Dirayakan

Permintaan Siswi SMK Lingga Kencana Sebelum Kecelakaan: Ingin Ulang Tahunnya Dirayakan

Megapolitan
Atasi Permasalahan Stunting, Dharma Wanita PAM Jaya Raih Penghargaan dari Wali Kota Jakarta Pusat

Atasi Permasalahan Stunting, Dharma Wanita PAM Jaya Raih Penghargaan dari Wali Kota Jakarta Pusat

Megapolitan
Terkait Permasalahan Judi Online, Heru Budi : Ini Prioritas untuk Ditangani Serius

Terkait Permasalahan Judi Online, Heru Budi : Ini Prioritas untuk Ditangani Serius

Megapolitan
Polisi Tangkap Ketua Panitia Konser Lentera Festival yang Diduga Gelapkan Uang Tiket

Polisi Tangkap Ketua Panitia Konser Lentera Festival yang Diduga Gelapkan Uang Tiket

Megapolitan
Diusung Jadi Cagub Pilkada Jakarta, Anies: Terima Kasih PKS, Kita Berjuang Sama-sama

Diusung Jadi Cagub Pilkada Jakarta, Anies: Terima Kasih PKS, Kita Berjuang Sama-sama

Megapolitan
Akibat Bakar Pakaian Istrinya, AS Ditetapkan Jadi Tersangka Kasus Kebakaran di Jalan Semeru Raya

Akibat Bakar Pakaian Istrinya, AS Ditetapkan Jadi Tersangka Kasus Kebakaran di Jalan Semeru Raya

Megapolitan
Bocah yang Jatuh dari Lantai 8 Rusunawa di Cakung Sebelumnya Pamit Mau Mengaji

Bocah yang Jatuh dari Lantai 8 Rusunawa di Cakung Sebelumnya Pamit Mau Mengaji

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com