Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kali Jorok Tempat Pertama Jokowi "Blusukan" di Jakarta Tetap Jorok

Kompas.com - 23/05/2016, 13:55 WIB
David Oliver Purba

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Masih ingat Kelurahangan Pademangan Timur yang menjadi tempat blusukan pertama Joko Widodo saat dia menjabat Gubernur DKI Jakarta? Kondisinya, tidak berubah. Sampah tetap memenuhi kali di kawasan tersebut.

Hal ini jelas berbeda dengan kondisi sungai atau kali di Jakarta yang kondisinya sudah membaik. Bahkan, di beberapa tempat, airnya sudah jernih hingga digunakan oleh anak-anak untuk bermain air.

Pantauan Kompas.com, Senin (23/5/2016) pagi, air di kali itu terlihat hitam. Sampah dan endapan lumpur menjadi satu. Baunya, bisa membuat orang yang tidak terbiasa menutup hidungnya.

KOMPAS.com / GARRY ANDREW LOTULUNG Bocah bermain di aliran anak Sungai Ciliwung di Jalan Labu, Kelurahan Mangga Besar, Jakarta Barat, yang tampak lebih bersih dibanding sungai-sungai Ibu Kota pada umumnya, Selasa (17/5/2016). Sejak setahun lalu, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengutus Petugas Pelayanan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) DKI membersihkan sungai-sungai di Ibu Kota.
Jika dilihat secara langsung, tampak sungai itu tidak terlalu dalam, namun menurut penuturan warga sekitar, kedalaman sungai mencapai 2 meter.

"Kelihatannya saja mas itu cetek (dangkal), aslinya itu dalam mas, coba aja masuk kedalam, pasti kelelep," ujar salah seorang warga Pademangan Timur kepada Kompas.com, Senin (23/5/2016).

Di sepanjang sungai tampak banyak sampah plastik, bungkus makanan dan botol air mineral yang mengapung. Sungai yang memiliki lebar 3 hingga 4 meter ini memang diapit oleh perumahan warga yang padat penduduk.

Kompas.com/David Oliver Purba Senin (23/5/2016), tumpukan sampah serta endapan lumpur yang menyebabkan sungai bewarna hitam menjadi wajah sungai di Pademangan Timur yang menjadi sungai pertama dikunjungi oleh Joko Widodo saat menjabat sebagai Gunernur
Tampak kondisi sungai bewarna hitam selain karena endapan lumpur dan sampah, pembuangan air bekas rumah tangga juga dialirkan di sungai ini.

Di sepanjang bantaran sungai, tidak tampak petugas Tata Air yang biasanya bertugas untuk membersihkan sungai di sekitaran Pademangan Timur. (Baca: Jokowi Tengok Kali Jorok di Pademangan)

Jokowi saat blusukan ke tempat ini pada 16 Oktober 2012 juga meminta pihak kelurahan segera membersihkan kali tersebut. Dia juga meminta pihak Dinas Pekerjaan Umum DKI saat itu untuk membantu membersihkan.

Kompas TV Ahok Ingin Transportasi Air Untuk Wisata
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Kasus Kejahatan Seksual Terhadap Anak: Puncak Gunung Es yang Belum Efektif Dicegah

Kasus Kejahatan Seksual Terhadap Anak: Puncak Gunung Es yang Belum Efektif Dicegah

Megapolitan
Jadwal dan Lokasi Samsat Keliling di Jakarta 31 Mei 2024

Jadwal dan Lokasi Samsat Keliling di Jakarta 31 Mei 2024

Megapolitan
Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta 31 Mei 2024

Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta 31 Mei 2024

Megapolitan
Pengendara Sepeda Motor di Penjaringan Tewas Ditabrak Pengemudi Mobil Lansia

Pengendara Sepeda Motor di Penjaringan Tewas Ditabrak Pengemudi Mobil Lansia

Megapolitan
Mertua yang Diduga Dianiaya Menantu di Jakbar Dilaporkan Balik ke Polisi

Mertua yang Diduga Dianiaya Menantu di Jakbar Dilaporkan Balik ke Polisi

Megapolitan
Perbaikan Lintasan MRT yang Kejatuhan Besi Ribar Proyek Kejagung Habiskan Waktu 5 Jam

Perbaikan Lintasan MRT yang Kejatuhan Besi Ribar Proyek Kejagung Habiskan Waktu 5 Jam

Megapolitan
Cerita Penumpang MRT Saat Detik-detik Besi Ribar Proyek Kejagung Jatuh ke Lintasan Kereta

Cerita Penumpang MRT Saat Detik-detik Besi Ribar Proyek Kejagung Jatuh ke Lintasan Kereta

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Jumat 31 Mei 2024, dan Besok : Pagi Ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Jumat 31 Mei 2024, dan Besok : Pagi Ini Cerah Berawan

Megapolitan
KASN Telusuri Status Cuti Supian Suri Saat Datang ke Kantor PAN

KASN Telusuri Status Cuti Supian Suri Saat Datang ke Kantor PAN

Megapolitan
Soal Duet Keponakan Prabowo dan Kaesang di Pilkada DKI, PSI: Untuk Meramaikan Suasana Saja

Soal Duet Keponakan Prabowo dan Kaesang di Pilkada DKI, PSI: Untuk Meramaikan Suasana Saja

Megapolitan
Besi Ribar yang Jatuh di Lintasan MRT Masih Dievakuasi

Besi Ribar yang Jatuh di Lintasan MRT Masih Dievakuasi

Megapolitan
BNNP DKI Jakarta Musnahkan 3.449,7 Gram Barang Bukti Narkotika

BNNP DKI Jakarta Musnahkan 3.449,7 Gram Barang Bukti Narkotika

Megapolitan
Polisi: Besi Ribar yang Jatuh Mengenai Gerbong Kereta MRT

Polisi: Besi Ribar yang Jatuh Mengenai Gerbong Kereta MRT

Megapolitan
Menantu di Jakbar Diduga Aniaya Mertuanya karena Permasalahan Pembayaran Gaji ART

Menantu di Jakbar Diduga Aniaya Mertuanya karena Permasalahan Pembayaran Gaji ART

Megapolitan
Bandar Narkoba di Pondok Aren Diduga Masih Dalam Pengaruh Sabu Sebelum Tewas Dalam Toren Air

Bandar Narkoba di Pondok Aren Diduga Masih Dalam Pengaruh Sabu Sebelum Tewas Dalam Toren Air

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com