Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sandiaga Merasa Masih Berpeluang Dicalonkan oleh Partai Gerindra dalam Pilkada DKI 2017

Kompas.com - 26/05/2016, 21:37 WIB
David Oliver Purba

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Politisi Partai Gerindra yang juga bakal calon Gubernur DKI, Sandiaga Salahudin Uno atau Sandiaga Uno, kembali menegaskan bahwa Gerindra belum memutuskan kandidat calon yang akan diusung pada Pilkada DKI mendatang.

Pernyataan Sandiaga itu terkait isu yang menyebut Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto telah memilih nama Sjafrie Sjamsoeddin sebagai calon gubernur yang akan diusung partai berlambang burung garuda itu.

"Jadi, keputusan itu baru setelah Lebaran, jadi apa yang diembuskan atau di-setting di media bisa saya pastikan itu belum jadi keputusan dari Partai Gerindra. Kalau tiga nama yang dipertimbangkan dan akhir bulan ini dimasukkan ke DPP itu betul salah satunya adalah saya sendiri," ujar Sandiaga di Kuningan Timur, Kamis (26/5/2016). (Baca: Sandiaga: Prabowo Pilih Sjafrie sebagai Cagub DKI dari Gerindra)

Sandiaga juga menampik bahwa kedekatan Sjafrie dan Prabowo yang sama-sama berlatar belakang militer menjadi alasan Prabowo memilih Sjafrie. Menurut Sandiaga, Prabowo akan memilih secara obyektif kandidat yang akan maju pada Pilkada DKI mendatang.

"Pak Prabowo sangat pragmatis dan obyektif, akan memilih calon yang menurutnya lebih baik dan bisa menyejahterakan rakyat serta dekat dengan rakyat," ujar Sandiaga.

Selain itu, menguatnya nama Sjafrie diakui Sandiaga tidak membuat dirinya risih.

"Pak Sjafrie malah seperti mitra yang saya hormati dan kehadiran beliau justru menambah lokomotif, menarik gerbong dari keinginan rakyat yang sekarang bisa dilihat banyak janji yang belum ditepati," ujar Sandiaga. (Baca: Sjafrie Sjamsoeddin Lakukan Gerakan Senyap di Gerindra, Ini Kata Sandiaga Uno)

Beberapa waktu lalu, kabar menyebar di masyarakat terkait menguatnya nama Sjafrie Sjamsoeddin untuk diusung Gerindra pada pertarungan Pilkada DKI mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kadishub DKI: Jukir Liar Bisa Dipenjara dan Didenda hingga Rp 20 Juta

Kadishub DKI: Jukir Liar Bisa Dipenjara dan Didenda hingga Rp 20 Juta

Megapolitan
Terjaring Razia, Jukir Liar di Minimarket Tebet: Saya Cuma Cari Uang untuk Sarapan

Terjaring Razia, Jukir Liar di Minimarket Tebet: Saya Cuma Cari Uang untuk Sarapan

Megapolitan
Terjaring Razia, Jukir Liar di Tebet Hanya Bisa Pasrah Diminta Berhenti dari Pekerjaannya

Terjaring Razia, Jukir Liar di Tebet Hanya Bisa Pasrah Diminta Berhenti dari Pekerjaannya

Megapolitan
Profil R Kun Wardana Abyoto, Bakal Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Jalur Independen yang Punya IQ Tinggi

Profil R Kun Wardana Abyoto, Bakal Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Jalur Independen yang Punya IQ Tinggi

Megapolitan
Kadishub DKI: Jukir Liar yang Terjaring Razia Akan Diberi Pelatihan Kerja Sesuai Minatnya

Kadishub DKI: Jukir Liar yang Terjaring Razia Akan Diberi Pelatihan Kerja Sesuai Minatnya

Megapolitan
Dishub Jaksel Pastikan Razia Jukir Liar Akan Dilakukan Secara Humanis

Dishub Jaksel Pastikan Razia Jukir Liar Akan Dilakukan Secara Humanis

Megapolitan
Debat dengan Petugas Dishub, Jukir Liar: Saya Ada Organisasinya, Kepolisian dan Angkatan Darat!

Debat dengan Petugas Dishub, Jukir Liar: Saya Ada Organisasinya, Kepolisian dan Angkatan Darat!

Megapolitan
Sosok Dharma Pongrekun, Jenderal Bintang 3 yang Maju Cagub DKI hingga Kumpulkan 749.298 Dukungan Warga

Sosok Dharma Pongrekun, Jenderal Bintang 3 yang Maju Cagub DKI hingga Kumpulkan 749.298 Dukungan Warga

Megapolitan
Disdik DKI Janji Tindak Tegas Sekolah yang Nekat Gelar Perpisahan di Luar Kota

Disdik DKI Janji Tindak Tegas Sekolah yang Nekat Gelar Perpisahan di Luar Kota

Megapolitan
12 Jukir dari 8 Minimarket di Jakpus Diangkut Petugas Saat Razia Parkir Liar

12 Jukir dari 8 Minimarket di Jakpus Diangkut Petugas Saat Razia Parkir Liar

Megapolitan
RS Bhayangkara Brimob Depok Pulangkan 7 Pasien Korban Kecelakaan SMK Lingga Kencana

RS Bhayangkara Brimob Depok Pulangkan 7 Pasien Korban Kecelakaan SMK Lingga Kencana

Megapolitan
Disdik DKI: Orangtua Murid Masih Ada yang Keberatan Soal Larangan Perpisahan di Luar Kota

Disdik DKI: Orangtua Murid Masih Ada yang Keberatan Soal Larangan Perpisahan di Luar Kota

Megapolitan
Disdik DKI Jakarta Larang Perpisahan dan 'Study Tour' ke Luar Kota

Disdik DKI Jakarta Larang Perpisahan dan "Study Tour" ke Luar Kota

Megapolitan
Ada Ormas hingga Oknum Aparat di Balik Parkir Liar di Jakarta...

Ada Ormas hingga Oknum Aparat di Balik Parkir Liar di Jakarta...

Megapolitan
Antrean Truk Kerap Bikin Macet, Pihak Pelabuhan Tanjung Priok Diminta Cari Solusi

Antrean Truk Kerap Bikin Macet, Pihak Pelabuhan Tanjung Priok Diminta Cari Solusi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com