Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ayah Mirna Siap Jadi Saksi dalam Sidang Kasus Pembunuhan Putrinya

Kompas.com - 15/06/2016, 12:32 WIB
David Oliver Purba

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com
— Ayah Wayan Mirna Salihin, Darmawan Salihin, mengatakan siap bersaksi dalam persidangan untuk kasus pembunuhan putrinya dengan terdakwa Jessica Kumala Wongso. Darmawan menyebutkan, sejak awal penyelidikan kasus pembunuhan putrinya, dia sudah menyiapkan diri untuk bersaksi di pengadilan jika diminta.

"Harus siap (bersaksi), sudah sejauh ini, nanggung sudah," ujar Darmawan kepada Kompas.com, di kediamannya, Sunter, Jakarta Utara, Rabu (15/6/2016).

Ia juga menyebut bahwa dirinya tidak akan menyiapkan pengacara untuk membantu menangani kasus tersebut. Darmawan menilai investigasi yang dia lakukan bisa membantu jaksa penuntut umum (JPU) saat persidangan Jessica.

"Kalau itu (pengacara) kan sudah disiapkan negara, menurut saya, saya saja yang lebih bagus ngomong karena saya yang tahu permasalahannya dari A sampai Z," ujar Darmawan.

Terkait bukti-bukti yang bisa memberatkan Jessica, Darmawan masih enggan menjelaskan. Namun, dirinya akan membuka bukti tersebut di pengadilan dengan kapasitasnya sebagai saksi.

Saat ini, Jessica Kumala Wongso, tersangka pembunuh Wayan Mirna Salihin, sedang dalam persidangan di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat. Dalam dakwaan yang dibacakan oleh JPU disebutkan, Jessica sakit hati terhadap Mirna setelah disarankan agar memutuskan pacarnya. Mirna memberikan saran seperti itu karena mengetahui pacar Jessica berperilaku buruk.

"Korban Mirna menasihati terdakwa (Jessica) agar putus saja dengan pacarnya yang suka kasar dan memakai narkoba, dan menyatakan buat apa pacaran dengan orang tidak baik dan tidak modal," kata JPU di PN Jakarta Pusat. Jessica disangkakan Pasal 340 KUHP tentang Pembunuhan Berencana dengan ancaman hukuman mati.

Kompas TV Jessica Diperlakukan Layaknya Tahanan
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Rumah Subsidi Jokowi di Cikarang Dijarah, Pengamat: Pihak Bank dan Pemilik Tidak Peduli dengan Nilai Bangunan

Rumah Subsidi Jokowi di Cikarang Dijarah, Pengamat: Pihak Bank dan Pemilik Tidak Peduli dengan Nilai Bangunan

Megapolitan
Motor Melintas Harus Bayar Rp 5.000, Warga Keluhkan Dugaan Pungli di Samping Kalijodo

Motor Melintas Harus Bayar Rp 5.000, Warga Keluhkan Dugaan Pungli di Samping Kalijodo

Megapolitan
Virgoun: Saya Mohon Maaf Atas Tindakan Saya dalam Penyalahgunaan Narkoba...

Virgoun: Saya Mohon Maaf Atas Tindakan Saya dalam Penyalahgunaan Narkoba...

Megapolitan
Pengelola Revo Mall dan Polisi Akan Investigasi Penyebab Kebakaran yang Hanguskan 4 Lantai

Pengelola Revo Mall dan Polisi Akan Investigasi Penyebab Kebakaran yang Hanguskan 4 Lantai

Megapolitan
1.141 Kios dan Los Siap Tampung Pedagang di Gedung Baru Pasar Jambu Dua Bogor

1.141 Kios dan Los Siap Tampung Pedagang di Gedung Baru Pasar Jambu Dua Bogor

Megapolitan
Virgoun Pakai Sabu untuk Turunkan Berat Badan

Virgoun Pakai Sabu untuk Turunkan Berat Badan

Megapolitan
Kasus Ojol Ribut dengan Bocah di Jalur Sepeda Berakhir Damai, Pemotor Minta Maaf

Kasus Ojol Ribut dengan Bocah di Jalur Sepeda Berakhir Damai, Pemotor Minta Maaf

Megapolitan
Momen Virgoun Pakai Baju Tahanan dan Tangan Diborgol, Diekspos Saat Konpers di Kantor Polisi

Momen Virgoun Pakai Baju Tahanan dan Tangan Diborgol, Diekspos Saat Konpers di Kantor Polisi

Megapolitan
Polisi: Bentrokan di Cawang Dipicu Selisih Paham Penggunaan Gereja

Polisi: Bentrokan di Cawang Dipicu Selisih Paham Penggunaan Gereja

Megapolitan
Calon Pengantin di Bogor Kena Tipu WO,  Dekor Apa Adanya dan 'Catering' Tak Kunjung Datang

Calon Pengantin di Bogor Kena Tipu WO, Dekor Apa Adanya dan "Catering" Tak Kunjung Datang

Megapolitan
PPDB Jalur Zonasi di Jakarta Dibuka, Prioritaskan Siswa yang 1 RT dengan Sekolah

PPDB Jalur Zonasi di Jakarta Dibuka, Prioritaskan Siswa yang 1 RT dengan Sekolah

Megapolitan
Sempat Bantah Cabuli Cucunya Sendiri, Kakek di Depok Diringkus Polisi

Sempat Bantah Cabuli Cucunya Sendiri, Kakek di Depok Diringkus Polisi

Megapolitan
Aksi Nekat Jambret di Jakut, Beraksi Seorang Diri Gasak iPhone Pejalan Kaki Dekat Kantor Polisi

Aksi Nekat Jambret di Jakut, Beraksi Seorang Diri Gasak iPhone Pejalan Kaki Dekat Kantor Polisi

Megapolitan
Calon Pengantin di Bogor Ditipu WO, Catering dan Dekorasi Tidak Ada Saat Resepsi

Calon Pengantin di Bogor Ditipu WO, Catering dan Dekorasi Tidak Ada Saat Resepsi

Megapolitan
Pembangunan Masjid Agung Batal, Nasib SDN Pondok Cina 1 Belum Temukan Titik Terang

Pembangunan Masjid Agung Batal, Nasib SDN Pondok Cina 1 Belum Temukan Titik Terang

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com