Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anggota DPRD DKI Heran, Penghuni Rusun Kapuk Muara Kebanyakan dari Riau

Kompas.com - 19/07/2016, 16:09 WIB
David Oliver Purba

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah anggota Komisi D DPRD DKI melakukan inspeksi mendadak di rumah susun di Kapuk Muara, Jakarta Utara, Selasa (19/7/2016), sekitar pukul 12.00 WIB hingga 14.00 WIB.

Salah satu anggota DPRD DKI Jakarta yang ikut dalam sidak tersebut adalah Prabowo Soenirman.

Dia mengatakan, anggota DPRD DKI menemukan banyaknya hunian yang salah peruntukkan. Harusnya, kata Prabowo, rusun dihuni sebanyak 60 persen warga bekas penggusuran.

"Penghuni sebagian besar masyarakat umum, bukan gusuran. Yang tinggal di sana 75 persen masyarakat berpenghasilan di atas rata-rata," ujar Prabowo saat dihubungi Kompas.com, Selasa sore.

Di samping itu, warga yang tinggal di sana, kata Prabowo, kebanyakan berasal dari luar Pulau Jawa seperti dari daerah Bagansiapiapi, Riau.

Saat Prabowo menanyakan ketidaksesuaian hunian itu ke pihak pengeloal Rusun Kapuk Muara, pengeloal menjawab bahwa hal itu berasal dari pengelola rusun yang lama.

Begitupun saat ditanyakan kepada sejumlah penghuni, tidak ada yang mau menjawab secara jelas.

"Kata pengelolanya, itu tanggung jawab pengelola yang lama. Terus penghuninya waktu kami tanyakan mereka cuma bisa ketawa aja," ujar Prabowo.

Untuk itu, pihaknya akan meminta kepada Dinas Perumahan dan Gedung Pemerintah Daerah DKI untuk segera menyelesaikan hal itu karena dianggap permasalahan sudah sangat berlarut-larut.

Sebelumnya, mantan Kepala Dinas Perumahan dan Gedung Pemerintah Daerah DKI Jakarta Ika Lestari Aji menyebut pihaknya masih menggodok aturan agar rusun tersebut dihuni sesuai dengan peruntukannya.

Kompas TV Puluhan Warga Kalijodo Pindah ke Rusun
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pariwisata Jakarta Terus Digenjot Guna Wujudkan Kota Global

Pariwisata Jakarta Terus Digenjot Guna Wujudkan Kota Global

Megapolitan
Warga Duga Rumah Subsidi Proyek Jokowi di Cikarang Tak Tepat Sasaran, Pembeli Hanya Mau Investasi

Warga Duga Rumah Subsidi Proyek Jokowi di Cikarang Tak Tepat Sasaran, Pembeli Hanya Mau Investasi

Megapolitan
Viral Video Pria Curi Tabung Gas 3 Kg di Warung Kelontong di Bogor

Viral Video Pria Curi Tabung Gas 3 Kg di Warung Kelontong di Bogor

Megapolitan
Beli Rumah Subsidi Proyek Jokowi di Cikarang, Warga Tergiur DP dan Cicilan Murah

Beli Rumah Subsidi Proyek Jokowi di Cikarang, Warga Tergiur DP dan Cicilan Murah

Megapolitan
Wanita di Citayam Dibegal Setelah Antar Suami ke Stasiun

Wanita di Citayam Dibegal Setelah Antar Suami ke Stasiun

Megapolitan
Aksi Nekat Pengendara Motor, Tak Pakai Helm Melintas di Jalan Tol MBZ Berujung Ditilang

Aksi Nekat Pengendara Motor, Tak Pakai Helm Melintas di Jalan Tol MBZ Berujung Ditilang

Megapolitan
Seorang Ibu di Bogor Mengalami Kerusakan Otak usai Operasi Caesar

Seorang Ibu di Bogor Mengalami Kerusakan Otak usai Operasi Caesar

Megapolitan
Kronologi Pengendara Motor Tak Pakai Helm Lawan Arah di Jalan Layang Tol MBZ

Kronologi Pengendara Motor Tak Pakai Helm Lawan Arah di Jalan Layang Tol MBZ

Megapolitan
Warga Keluhkan Air di Perumahan Subsidi Jokowi Kerap Kotor dan Berbau

Warga Keluhkan Air di Perumahan Subsidi Jokowi Kerap Kotor dan Berbau

Megapolitan
Aset di 500 Unit Rusunawa Marunda Dijarah, Eks Pengelola: Jangan Asal Lapor

Aset di 500 Unit Rusunawa Marunda Dijarah, Eks Pengelola: Jangan Asal Lapor

Megapolitan
Pakai Identitas Palsu, Polisi Kesulitan Cari Pelaku Penggelapan Mobil Bos Rental

Pakai Identitas Palsu, Polisi Kesulitan Cari Pelaku Penggelapan Mobil Bos Rental

Megapolitan
Ubin Rumah Subsidi Proyek Jokowi Retak-retak, Penghuni: Mungkin Urukan Belum Padat Sudah Dibangun

Ubin Rumah Subsidi Proyek Jokowi Retak-retak, Penghuni: Mungkin Urukan Belum Padat Sudah Dibangun

Megapolitan
6 Event Liburan Sekolah di Mal Tangerang

6 Event Liburan Sekolah di Mal Tangerang

Megapolitan
Niat Bubarkan Tawuran, Pria di Kalideres Pukul Remaja Pakai Balok Hingga Tewas

Niat Bubarkan Tawuran, Pria di Kalideres Pukul Remaja Pakai Balok Hingga Tewas

Megapolitan
Aksi Heroik Babinsa di Bogor Selamatkan Pria yang Hendak Bunuh Diri di Jembatan

Aksi Heroik Babinsa di Bogor Selamatkan Pria yang Hendak Bunuh Diri di Jembatan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com