Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seputar Rencana Belanja Raja Salman dan Mal yang Menurut Anies Berdiri di Tanah Negara

Kompas.com - 03/03/2017, 07:19 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Kamis kemarin, Raja Arab Saudi Salman bin Abdul Aziz Al Saud bertandang ke DPR, Masjid Istiqlal, dan Istana Merdeka. Jumat (3/3/2017) ini, rencananya Raja Salman akan jalan-jalan dan belanja.

Kegiatan Raja Salman dan rombongannya ini masih menarik perhatian pembaca Kompas.com, sejak hari pertama menginjak Jakarta. Hal itu bisa terlihat dari deretan artikel terpopuler.

Selain perihal kegiatan Raja Salman, pemberitaan terkait lahan negara yang disebut calon gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan juga masih membuat penasaran.

Berikut berita-berita yang pada Kamis kemarin menjadi pusat perhatian:

1. Jumat Besok, Raja Salman Akan Jalan-jalan dan Belanja

Raja Arab Saudi, Salman bin Abdulaziz al-Saud, dan rombongannya dijadwalkan akan jalan-jalan dan berbelanja pada hari terakhirnya di Jakarta, Jumat (3/3/2017) besok.

Kapolda Metro Jaya Irjen M Iriawan mengaku menerima laporan mengenai permintaan pengamanaan untuk Raja Salman yang akan berbelanja di wilayah Jakarta.

"Beliau ingin membelanjakan uangnya di sini (Jakarta)," kata Iriawan di Mapolda Metro Jaya, Kamis (2/3/2017).

Iriawan tidak menyebutkan pusat perbelanjaan mana yang akan dikunjungi rombongan kerajaan itu. Ia hanya memastikan, pihaknya akan mengawal semua rombongan, mulai dari Raja hingga delegasinya.

"Belanja di mana-mana nanti. Besok ini, semua perangkat kepresidenannya, Rajanya jalan-jalan. Pakai credit card," ujar Iriawan. 

Selengkapnya baca di sini.


2. Raja Salman Temui Tokoh Agama Islam di Istana, Ini yang Dibicarakan

AFP PHOTO / POOL / DITA ALANGKARA Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al-Saud (tengah kiri) dan Presiden Indonesia Joko Widodo (tengah kanan) saat pertemuan dengan para tokoh Muslim di Istana Kepresidenan, Jalan Medan Merdeka Utara, Kamis (2/3/2017).
Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al-Saud bersilaturahim dengan sejumlah tokoh agama Islam di Indonesia.

Silaturahim yang dipimpin langsung oleh Presiden Joko Widodo itu digelar di Istana Merdeka, Jakarta, pada Kamis (2/3/2017) siang.

"Yang Mulia Sri Baginda Raja Salman bin Abdulaziz al-Saud, sekali lagi saya menyampaikan ucapan selamat datang kepada Yang Mulia di Istana Merdeka, Jakarta," ujar Presiden Jokowi saat membuka acara.

Halaman:


Terkini Lainnya

Polisi Depok Jemput Warganya yang Jadi Korban Kecelakaan Bus di Ciater

Polisi Depok Jemput Warganya yang Jadi Korban Kecelakaan Bus di Ciater

Megapolitan
Warga Sebut Suara Mobil di Sekitar Lokasi Penemuan Mayat Dalam Sarung Terdengar Pukul 05.00 WIB

Warga Sebut Suara Mobil di Sekitar Lokasi Penemuan Mayat Dalam Sarung Terdengar Pukul 05.00 WIB

Megapolitan
Pria Dalam Sarung di Pamulang Diduga Belum Lama Tewas Saat Ditemukan

Pria Dalam Sarung di Pamulang Diduga Belum Lama Tewas Saat Ditemukan

Megapolitan
Penampakan Lokasi Penemuan Mayat Pria dalam Sarung di Pamulang Tangsel

Penampakan Lokasi Penemuan Mayat Pria dalam Sarung di Pamulang Tangsel

Megapolitan
Warga Sebut Ada Benda Serupa Jimat pada Mayat Dalam Sarung di Pamulang

Warga Sebut Ada Benda Serupa Jimat pada Mayat Dalam Sarung di Pamulang

Megapolitan
Soal Duet Anies-Ahok di Pilkada DKI, PDI-P: Karakter Keduanya Kuat, Siapa yang Mau Jadi Wakil Gubernur?

Soal Duet Anies-Ahok di Pilkada DKI, PDI-P: Karakter Keduanya Kuat, Siapa yang Mau Jadi Wakil Gubernur?

Megapolitan
Warga Dengar Suara Mobil di Sekitar Lokasi Penemuan Mayat Pria Dalam Sarung di Pamulang

Warga Dengar Suara Mobil di Sekitar Lokasi Penemuan Mayat Pria Dalam Sarung di Pamulang

Megapolitan
Bungkamnya Epy Kusnandar Setelah Ditangkap Polisi karena Narkoba

Bungkamnya Epy Kusnandar Setelah Ditangkap Polisi karena Narkoba

Megapolitan
Polisi Cari Tahu Alasan Epy Kusnandar Konsumsi Narkoba

Polisi Cari Tahu Alasan Epy Kusnandar Konsumsi Narkoba

Megapolitan
Epy Kusnandar Terlihat Linglung Usai Tes Kesehatan, Polisi: Sudah dalam Kondisi Sehat

Epy Kusnandar Terlihat Linglung Usai Tes Kesehatan, Polisi: Sudah dalam Kondisi Sehat

Megapolitan
Usai Tes Kesehatan, Epy Kusnandar Bungkam Saat Dicecar Pertanyaan Awak Media

Usai Tes Kesehatan, Epy Kusnandar Bungkam Saat Dicecar Pertanyaan Awak Media

Megapolitan
Polisi Selidiki Penemuan Mayat Pria Terbungkus Kain di Tangsel

Polisi Selidiki Penemuan Mayat Pria Terbungkus Kain di Tangsel

Megapolitan
Polisi Tes Kesehatan Epy Kusnandar Usai Ditangkap Terkait Kasus Narkoba

Polisi Tes Kesehatan Epy Kusnandar Usai Ditangkap Terkait Kasus Narkoba

Megapolitan
Tersangkut Kasus Narkoba, Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Ditangkap Dalam Kondisi Sadar

Tersangkut Kasus Narkoba, Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Ditangkap Dalam Kondisi Sadar

Megapolitan
Mayat yang Ditemukan Dalam Sarung di Pamulang Berjenis Kelamin Pria dan Berusia Sekitar 40 Tahun

Mayat yang Ditemukan Dalam Sarung di Pamulang Berjenis Kelamin Pria dan Berusia Sekitar 40 Tahun

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com