JAKARTA, KOMPAS.com - Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono mengatakan pola pengamanan massa pendemo sidang Ahok di Jalan RM Harsono, Jakarta Selatan tetap sama meski jumlah pendemo tidak banyak.
Menurut Argo jumlah personel yang dikerahkan dalam sidang hari ini jumlahnya ribuan.
"Jadi untuk kegiatan pengamanan hari ini seperti biasa, kami menjalankan SOP yang ada, pengamanan kami sama seperti yang kita lakukan sebelumnya," ujar Argo di Kementerian Pertanian, Jakarta Selatan, Kamis (20/4/2017).
Argo mengakui bahwa jumlah pendemo pada sidang ke-20 ini tidak mengalami lonjakan massa. Meski begitu, polisi tetap mengantisipasi adanya lonjakan massa dalam sidang hari ini.
"Ada petugas yang tetap stand by untuk menambah kekuatan apabila ada massa yang meningkat. Sampai saat ini diluar masih landai," ucap dia.
Baca: Pengacara Ahok Siapkan Pleidoi atas Tuntutan Jaksa
Argo memastikan, pihak kepolisian masih tetap menutup Jalan RM Harsono hingga sidang berakhir meski jumlah massa pendemo tidak sampai memenuhi dua ruas jalan tersebut.
Kasus dugaan penodaan agama dengan terdakwa Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok memasuki sidang ke-20, Kamis (20/4/2017). Agendanya adalah pembacaan tuntutan dari jaksa penuntut umum (JPU) terhadap Ahok.
Adapun Ahok didakwa melakukan penodaan agama karena mengutip surat Al Maidah ayat 51 saat kunjungan kerja ke Kepulauan Seribu. Jaksa mendakwa Ahok dengan dakwaan alternatif antara Pasal 156 huruf a KUHP atau Pasal 156 KUHP.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.