Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jumlah Penumpang KA Bandara Soekarno-Hatta Melonjak

Kompas.com - 09/06/2018, 15:12 WIB
Kontributor Amerika Serikat, Andri Donnal Putera,
Egidius Patnistik

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Railink, selaku operator kereta Bandara Soekarno-Hatta, mencatat adanya lonjakan penumpang pada masa awal musim angkutan Lebaran 2018. Jika biasanya rata-rata penumpang per hari berada di kisaran 1.000 sampai 2.000 orang, kini jumlah penumpang melonjak jadi dua kali lipat, bahkan lebih.

"Geliat angkutan mudik lebaran mulai terlihat dengan meningkatnya penumpang KA bandara hingga lebih dari 5.000 orang per hari," kata Direktur Operasional dan Teknik PT Railink Porwanto Handry Nugroho melalui keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Sabtu (9/6/2018).

Baca juga: Jelang Lebaran, Railink Prediksi Penumpang Kereta Bandara Meningkat

Menurut Porwanto, jumlah penumpang per hari yang mencapai 5.000 orang itu menunjukkan masyarakat mulai memanfaatkan layanan KA bandara sebagai salah satu moda transportasi pendukung angkutan lebaran tahun ini. Pihaknya masih terus memantau pergerakan penumpang pada hari-hari mendatang untuk mengetahui lebih lanjut tren pengguna layanan tersebut.

Untuk mempermudah penumpang, Railink juga telah bekerja sama dengan 6 bank dalam program Personal Frequent (Perfeq) Rider atau kartu langganan untuk KA bandara, baru-baru ini. Penumpang yang memanfaatkan program tersebut akan dimudahkan melakukan pembayaran tiket KA melalui sinergi layanan digital banking.

Adapun peningkatan rata-rata penumpang harian KA Bandara Soekarno-Hatta didukung dengan peningkatan angkutan udara pada H-7 (8 Juni 2018) sampai H-6 (9 Juni 2018).

Berdasarkan data Posko Tingkat Nasional Kementerian Perhubungan untuk Angkutan Lebaran Terpadu 2018, dari 36 bandara yang dipantau sampai Sabtu pukul 06.00 WIB, ada 4.442 flight rute dalam negeri atau mengalami kenaikan 5,86 persen dibanding periode yang sama tahun 2017. Total penumpang yang diangkut juga naik 7,75 persen atau sebanyak 573.269 orang.

Sedangkan untuk penerbangan luar negeri, terjadi kenaikan pergerakan pesawat yang berangkat 3,91 persen atau sebanyak 558 flight. Jumlah penumpang yang diangkut tercatat sebanyak 98.315 atau naik 1,91 persen dibanding tahun lalu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pencuri Motor yang Dihakimi Warga Pasar Minggu Ternyata Residivis, Pernah Dipenjara 3,5 Tahun

Pencuri Motor yang Dihakimi Warga Pasar Minggu Ternyata Residivis, Pernah Dipenjara 3,5 Tahun

Megapolitan
Aksinya Tepergok, Pencuri Motor Babak Belur Diamuk Warga di Pasar Minggu

Aksinya Tepergok, Pencuri Motor Babak Belur Diamuk Warga di Pasar Minggu

Megapolitan
Polisi Temukan Ganja dalam Penangkapan Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez

Polisi Temukan Ganja dalam Penangkapan Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez

Megapolitan
Bukan Hanya Epy Kusnandar, Polisi Juga Tangkap Yogi Gamblez Terkait Kasus Narkoba

Bukan Hanya Epy Kusnandar, Polisi Juga Tangkap Yogi Gamblez Terkait Kasus Narkoba

Megapolitan
Diduga Salahgunakan Narkoba, Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Ditangkap di Lokasi yang Sama

Diduga Salahgunakan Narkoba, Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Ditangkap di Lokasi yang Sama

Megapolitan
Anies-Ahok Disebut Sangat Mungkin Berpasangan di Pilkada DKI 2024

Anies-Ahok Disebut Sangat Mungkin Berpasangan di Pilkada DKI 2024

Megapolitan
Pria yang Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Ditetapkan Tersangka

Pria yang Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Ditetapkan Tersangka

Megapolitan
Disuruh Beli Rokok tapi Tidak Pulang-pulang, Ternyata AF Diamuk Warga

Disuruh Beli Rokok tapi Tidak Pulang-pulang, Ternyata AF Diamuk Warga

Megapolitan
Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Megapolitan
Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Megapolitan
Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Megapolitan
Rute KA Gumarang, Tarif dan Jadwalnya 2024

Rute KA Gumarang, Tarif dan Jadwalnya 2024

Megapolitan
Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Megapolitan
Masuk Rumah Korban, Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar Ngaku Salah Rumah

Masuk Rumah Korban, Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar Ngaku Salah Rumah

Megapolitan
Cegah Penyebaran Penyakit Hewan Kurban, Pemprov DKI Perketat Prosedur dan Vaksinasi

Cegah Penyebaran Penyakit Hewan Kurban, Pemprov DKI Perketat Prosedur dan Vaksinasi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com