Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Saya Sih Sudah Biasa, Lewat Sini Pasti Macet, Sudah Bosan Saya..."

Kompas.com - 26/09/2018, 16:24 WIB
Dean Pahrevi,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

BEKASI, KOMPAS.com - Pengendara kendaraan mengeluhkan kemacetan yang kerap timbul di perempatan Rawa Panjang, Kota Bekasi, Rabu (26/9/2018).

Pengendara yang berasal dari arah Kemang Pratama di Jalan Raya Narogong menuju Jalan Ahmad Yani pada jam berangkat dan pulang kerja, kerap memenuhi jalan yang mengecil imbas proyek pembangunan Flyover Rawa panjang itu.

Pantauan Kompas.com, pukul 07.00 WIB, tampak arus lalu lintas di Jalan Ahmad Yani maupun Jalan Raya Narogong padat merayap.

Banyaknya jumlah truk yang melintas di Jalan tersebut membuat jalan makin padat.

Baca juga: Saat Hujan, Genangan Kerap Bikin Macet Lalu Lintas di Jalan Inspeksi Saluran Kalimalang

Kemacetan tersebut timbul karena imbas proyek pembangunan Flyover Rawa Panjang yang pengerjaannya sudah dimulai pada pertengahan 2017.

Jalan yang pada awalnya memiliki lebar 10 meter, kini hanya tersisa empat meter imbas dari proyek flyover tersebut.

Ariefky warga Bekasi Timur mengatakan, dia sudah terbiasa dengan kemacetan di perempatan Rawa Panjang tersebut.

"Saya sih sudah biasa, lewat sini pasti macet, sudah bosan saya mah. Tapi mau gimana lagi kan ada proyek, nanti kalau sudah jadi juga kita yang enak," kata Ariefky, di Jalan Cut Meutia, Kota Bekasi, Rabu (26/9/2018).

Sementara itu, Ria warga Narogong Bekasi Timur mengaku, tidak terlalu mempermasalahkan kemacetan yang kerap timbul di perempatan Rawa Panjang.

"Kan ada proyek pembangunan, wajar saja sih menurut saya, ya sudah pasti macet. Ya tidak perlu mengeluh lah berangkat kerja harus lebih pagi, gitu aja," ujar Ria.

Baca juga: Siap-siap Macet, Ada Perbaikan Tol Jagorawi Sampai Desember

Sedangkan Raffi, warga Rawalumbu berharap proyek pembangunan flyover cepat rampung agar masalah kemacetan di perempatan Rawa Panjang bisa cepat terurai.

"Katanya (tahun) 2020 rampung, ya semoga tepat waktu lah, jangan kelamaan, supaya berkurang juga macet di sini kan kalau ada flyover," pungkas Raffi.

Diketahui, proyek pembangunan Flyover Rawa Panjang sudah dimulai sejak pertengahan 2017 dan ditargetkan rampung pada 2020.

Selain di Rawa Panjang, pembangunan flyover juga dilakukan di Jalan Cipendawa, Kota Bekasi, dan ditargetkan rampung juga pada 2020.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Positif Narkoba

Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Positif Narkoba

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Sabtu dan Besok: Tengah Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Sabtu dan Besok: Tengah Malam Berawan

Megapolitan
Pencuri Motor yang Dihakimi Warga Pasar Minggu Ternyata Residivis, Pernah Dipenjara 3,5 Tahun

Pencuri Motor yang Dihakimi Warga Pasar Minggu Ternyata Residivis, Pernah Dipenjara 3,5 Tahun

Megapolitan
Aksinya Tepergok, Pencuri Motor Babak Belur Diamuk Warga di Pasar Minggu

Aksinya Tepergok, Pencuri Motor Babak Belur Diamuk Warga di Pasar Minggu

Megapolitan
Polisi Temukan Ganja dalam Penangkapan Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez

Polisi Temukan Ganja dalam Penangkapan Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez

Megapolitan
Bukan Hanya Epy Kusnandar, Polisi Juga Tangkap Yogi Gamblez Terkait Kasus Narkoba

Bukan Hanya Epy Kusnandar, Polisi Juga Tangkap Yogi Gamblez Terkait Kasus Narkoba

Megapolitan
Diduga Salahgunakan Narkoba, Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Ditangkap di Lokasi yang Sama

Diduga Salahgunakan Narkoba, Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Ditangkap di Lokasi yang Sama

Megapolitan
Anies-Ahok Disebut Sangat Mungkin Berpasangan di Pilkada DKI 2024

Anies-Ahok Disebut Sangat Mungkin Berpasangan di Pilkada DKI 2024

Megapolitan
Pria yang Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Ditetapkan Tersangka

Pria yang Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Ditetapkan Tersangka

Megapolitan
Disuruh Beli Rokok tapi Tidak Pulang-pulang, Ternyata AF Diamuk Warga

Disuruh Beli Rokok tapi Tidak Pulang-pulang, Ternyata AF Diamuk Warga

Megapolitan
Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Megapolitan
Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Megapolitan
Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Megapolitan
Rute KA Gumarang, Tarif dan Jadwalnya 2024

Rute KA Gumarang, Tarif dan Jadwalnya 2024

Megapolitan
Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com