Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penjelasan Kepsek soal Siswa "Bully" Guru di SMP Maha Prajna Cilincing

Kompas.com - 26/03/2019, 15:35 WIB
Tatang Guritno,
Kurnia Sari Aziza

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Sekolah SMP Maha Prajna Cilincing, Jakarta Utara, Frans Hendrik Garang membenarkan video viral bullying sejumlah murid terhadap gurunya terjadi di sekolahnya. 

Ia mengatakan, kejadian tersebut terjadi pada Jumat (22/3/2019) setelah pelajaran olahraga.

"Jadi kejadiannya setelah anak-anak mengikuti pelajaran olahraga, lalu mereka istirahat, dan naik ke kelas. Sesudah itu, guru jam pelajaran selanjutnya masuk, tetapi sudah ada (murid) yang di atas meja, ada yang sawer, nyanyi-nyanyi, diingatkanlah oleh guru tersebut," ujar pria yang akrab disapa Garang, di SMP Maha Prajna Cilincing, Jakarta Utara, Selasa (26/3/2019). 

Baca juga: Viral Video Siswa Bully Guru di Kelas, Ini Kata Sudin Pendidikan Jakut

Ia mengatakan, para murid tidak menghentikan aksinya meski sudah diingatkan. Bahkan, lanjut dia, ada murid yang merekam kejadian tersebut.

"Ada dua (siswa) yang merekam, satu dari depan kelas, satu dari belakang. Nah anak yang merekam dari belakang inilah yang menyebarkan video tersebut," katanya. 

Menurut Garang, guru yang mengalami perundungan merupakan guru Pendidikan Lingkungan Kota Jakarta (PLKJ).

Baca juga: Pria yang Tewas di Sungai di Jombang Dibunuh, Motif Pelaku Sakit Hati Di-bully Korban

Setelah kejadian, guru tersebut tidak melapor karena menganggap hal tersebut sebagai kejadian biasa.

"Guru itu tidak langsung melaporkan karena menganggap itu kejadian biasa. Saya baru mengetahuinya hari Sabtu (23/3/2019) pagi dari pesan WhatsApp," ujar Garang.

Menurut Garang kejadian tersebut berlangsung lima menit. Setelah melakukan aksinya, para murid langsung mengikuti pelajaran seperti biasa.

Baca juga: Kisah di Balik Komik Anti-bully Karya Pelajar Makassar yang Menang Lomba Unicef

Tindakan tidak hormat tersebut dilakukan oleh sebelas murid yang duduk di kelas IX.

Video sekumpulan anak mengelilingi gurunya sambil berjoget tersebut diunggah akun instagram @lambe_turah dan sudah ditonton lebih dari 3 juta kali. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dilempar Batu oleh Pria Diduga ODGJ, Korban Dapat 10 Jahitan di Kepala

Dilempar Batu oleh Pria Diduga ODGJ, Korban Dapat 10 Jahitan di Kepala

Megapolitan
Terbentur Aturan, Wacana Duet Anies-Ahok pada Pilkada DKI 2024 Sirna

Terbentur Aturan, Wacana Duet Anies-Ahok pada Pilkada DKI 2024 Sirna

Megapolitan
Pria Diduga ODGJ Lempar Batu ke Kepala Ibu-ibu, Korban Jatuh Tersungkur

Pria Diduga ODGJ Lempar Batu ke Kepala Ibu-ibu, Korban Jatuh Tersungkur

Megapolitan
Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Positif Narkoba

Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Positif Narkoba

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Sabtu dan Besok: Tengah Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Sabtu dan Besok: Tengah Malam Berawan

Megapolitan
Pencuri Motor yang Dihakimi Warga Pasar Minggu Ternyata Residivis, Pernah Dipenjara 3,5 Tahun

Pencuri Motor yang Dihakimi Warga Pasar Minggu Ternyata Residivis, Pernah Dipenjara 3,5 Tahun

Megapolitan
Aksinya Tepergok, Pencuri Motor Babak Belur Diamuk Warga di Pasar Minggu

Aksinya Tepergok, Pencuri Motor Babak Belur Diamuk Warga di Pasar Minggu

Megapolitan
Polisi Temukan Ganja dalam Penangkapan Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez

Polisi Temukan Ganja dalam Penangkapan Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez

Megapolitan
Bukan Hanya Epy Kusnandar, Polisi Juga Tangkap Yogi Gamblez Terkait Kasus Narkoba

Bukan Hanya Epy Kusnandar, Polisi Juga Tangkap Yogi Gamblez Terkait Kasus Narkoba

Megapolitan
Diduga Salahgunakan Narkoba, Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Ditangkap di Lokasi yang Sama

Diduga Salahgunakan Narkoba, Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Ditangkap di Lokasi yang Sama

Megapolitan
Anies-Ahok Disebut Sangat Mungkin Berpasangan di Pilkada DKI 2024

Anies-Ahok Disebut Sangat Mungkin Berpasangan di Pilkada DKI 2024

Megapolitan
Pria yang Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Ditetapkan Tersangka

Pria yang Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Ditetapkan Tersangka

Megapolitan
Disuruh Beli Rokok tapi Tidak Pulang-pulang, Ternyata AF Diamuk Warga

Disuruh Beli Rokok tapi Tidak Pulang-pulang, Ternyata AF Diamuk Warga

Megapolitan
Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Megapolitan
Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com