Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sudinkes Jakut Tambah 6 Lokasi Dinamis untuk Vaksinasi Covid-19 bagi Lansia

Kompas.com - 02/03/2021, 17:30 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Suku Dinas Kesehatan Kota Administrasi Jakarta Utara Yudi Dimyati menyatakan bahwa pihaknya telah menambah enam lokasi dinamis untuk vaksinasi Covid-19 bagi warga lanjut usia (lansia) di Jakarta Utara.

Penambahan lokasi tersebut bertujuan mempercepat pelaksanaan vaksinasi dan akan berjalan selama satu bulan ke depan.

"Enam lokasi dinamis vaksinasi Covid-19 bagi lansia yang mulai berjalan kemarin berlanjut sampai satu bulan ke depan. Pelaksanaannya Senin sampai Jumat setiap minggunya," kata Yudi dalam keterangan yang diterima Kompas.com, Selasa (2/3/2021).

Baca juga: 32.187 Lansia di Kecamatan Kebon Jeruk Jadi Target Vaksinasi Covid-19

Hal itu juga dilakukan untuk mengurangi kapasitas peserta vaksin yang datang ke fasilitas kesehatan (faskes) yang telah ditunjuk sebelumnya.

Yudi menjelaskan, keenam lokasi tersebut telah memenuhi karakteristik tempat, fasilitas, dan tingkat kepadatan penduduk.

Setiap lokasi dinamis vaksinasi Covid-19 dapat melayani 150 hingga 200 lansia setiap harinya.

"Ketersediaan vaksin mencukupi untuk setiap lokasi," ujarnya.

Sebanyak 1.412 warga lansia telah divaksinasi Covid pada pelaksanaan hari pertama di enam lokasi vaksinasi dinamis tersebut, Senin (1/3) kemarin.

Keenam lokasi dinamis vaksinasi Covid-19 bagi lansia di Jakarta Utara sebagai berikut :

1. SDN Tugu Selatan 01, Kelurahan Tugu Selatan, Koja.

2. RPTRA Tipar Asri, Kelurahan Semper Barat, Cilincing.

3. SMPN 270 Jakarta, Kelurahan Pegangsaan Dua, Kelapa Gading.

4. SMAN 41 Jakarta, Kelurahan Sunter Agung, Tanjung Priok.

5. SMPN 34 Jakarta, Kelurahan Pademangan Timur, Pademangan.

6. SMKN 56 Jakarta, Kelurahan Pluit, Penjaringan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Senior yang Aniaya Taruna STIP Panik saat Korban Tumbang, Polisi: Dia Berusaha Bantu, tapi Fatal

Senior yang Aniaya Taruna STIP Panik saat Korban Tumbang, Polisi: Dia Berusaha Bantu, tapi Fatal

Megapolitan
Pengemis yang Suka Marah-marah Dijenguk Adiknya di RSJ, Disebut Tenang saat Mengobrol

Pengemis yang Suka Marah-marah Dijenguk Adiknya di RSJ, Disebut Tenang saat Mengobrol

Megapolitan
BOY STORY Bawakan Lagu 'Dekat di Hati' Milik RAN dan Joget Pargoy

BOY STORY Bawakan Lagu "Dekat di Hati" Milik RAN dan Joget Pargoy

Megapolitan
Lepas Rindu 'My Day', DAY6 Bawakan 10 Lagu di Saranghaeyo Indonesia 2024

Lepas Rindu "My Day", DAY6 Bawakan 10 Lagu di Saranghaeyo Indonesia 2024

Megapolitan
Jelang Pilkada 2024, 8 Nama Daftar Jadi Calon Wali Kota Bogor Melalui PKB

Jelang Pilkada 2024, 8 Nama Daftar Jadi Calon Wali Kota Bogor Melalui PKB

Megapolitan
Satpol PP Minta Pihak Keluarga Jemput dan Rawat Ibu Pengemis Viral Usai Dirawat di RSJ

Satpol PP Minta Pihak Keluarga Jemput dan Rawat Ibu Pengemis Viral Usai Dirawat di RSJ

Megapolitan
Mulai Hari Ini, KPU DKI Jakarta Buka Pendaftaran Cagub Independen

Mulai Hari Ini, KPU DKI Jakarta Buka Pendaftaran Cagub Independen

Megapolitan
Kala Senioritas dan Arogansi Hilangkan Nyawa Taruna STIP...

Kala Senioritas dan Arogansi Hilangkan Nyawa Taruna STIP...

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Kebengisan Pembunuh Wanita Dalam Koper | Kronologi Meninggalnya Siswa STIP yang Dianiaya Senior

[POPULER JABODETABEK] Kebengisan Pembunuh Wanita Dalam Koper | Kronologi Meninggalnya Siswa STIP yang Dianiaya Senior

Megapolitan
Daftar 73 SD/MI Gratis di Tangerang dan Cara Daftarnya

Daftar 73 SD/MI Gratis di Tangerang dan Cara Daftarnya

Megapolitan
Taruna STIP Tewas Dianiaya, Polisi Ungkap Pemukulan Senior ke Junior Jadi Tradisi 'Penindakan'

Taruna STIP Tewas Dianiaya, Polisi Ungkap Pemukulan Senior ke Junior Jadi Tradisi "Penindakan"

Megapolitan
Empat Taruna STIP yang Diduga Saksikan Pelaku Aniaya Junior Tak Ikut Ditetapkan Tersangka

Empat Taruna STIP yang Diduga Saksikan Pelaku Aniaya Junior Tak Ikut Ditetapkan Tersangka

Megapolitan
Motif Pelaku Aniaya Taruna STIP hingga Tewas: Senioritas dan Arogansi

Motif Pelaku Aniaya Taruna STIP hingga Tewas: Senioritas dan Arogansi

Megapolitan
Penyebab Utama Tewasnya Taruna STIP Bukan Pemukulan, tapi Ditutup Jalur Pernapasannya oleh Pelaku

Penyebab Utama Tewasnya Taruna STIP Bukan Pemukulan, tapi Ditutup Jalur Pernapasannya oleh Pelaku

Megapolitan
Polisi Tetapkan Tersangka Tunggal dalam Kasus Tewasnya Taruna STIP Jakarta

Polisi Tetapkan Tersangka Tunggal dalam Kasus Tewasnya Taruna STIP Jakarta

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com